TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Junsei, Rekomendasi Restoran Omakase Terbaru di Jakarta

Pembukaan perdana restoran omakase di Jakarta membawa warna baru dalam dunia kuliner!

Junsei.Jakarta

Halo, para pencinta kuliner! Kabar gembira untuk Mama yang suka eksplorasi rasa baru. Restoran Omakase, Jepang yang sudah sukses di London, kini hadir di Jakarta. Kamu bisa menikmati menu-menu terbarunya, dan merasakan nuansa jepang melalui restoran Junsei Yakitori di sini. 

Popmama.com siap memberikan ulasan yang unik dan autentik, dengan metode memanggang dari Junsei, restoran omakase terbaru di Jakarta.

Yuk, kita lihat lebih dekat apa saja yang ditawarkan Junsei!

1. Pembukaan perdana

Junsei.Jakarta

Junsei Yakitori resmi dibuka di Jakarta pada Juni 2024 lalu, berlokasi di Senopati yang ramai dengan barisan restoran maju lainnya. Kehadiran Junsei membawa warna baru di kawasan yang sudah terkenal dengan beragam pilihan kuliner kelas atas. 

Restoran ini menyajikan pengalaman kuliner yang berbeda dengan fokus pada yakitori, sebuah metode memanggang daging yang autentik di Jepang. Jika kamu tertarik kamu dapat mengunjunginya di daerah Senopati, Jakarta Selatan.

Senopati menjadi salah satu pilihan strategis karena lokasinya yang sentral dan mudah dijangkau, serta reputasinya sebagai pusat kuliner terkemuka di Jakarta. 

2. Metode yakitori

Junsei.Jakarta

Junsei adalah salah satu dari sedikit restoran di Jakarta yang berfokus pada yakitori. Yakitori adalah metode memanggang daging, biasanya daging ayam, dengan tusukan satai di atas bara api. 

Teknik ini memberikan rasa yang khas dan tekstur yang juicy pada daging, menjadikannya favorit di kalangan pecinta kuliner Jepang. Dengan mengangkat konsepsi ini, Junsei berusaha memberikan pengalaman autentik bagi para pengunjungnya.

Mama perlu mencoba ini, teknik memasak yakitori tidak hanya melibatkan keterampilan tinggi tetapi juga bahan-bahan berkualitas yang dipilih dengan cermat. 

3. Gaya restoran

Junsei.Jakarta

Mengusung gaya intimate dan elegan, terinspirasi dari seni origami yang melambangkan harapan dan penyembuhan. Restoran ini dirancang untuk memberikan suasana yang hangat dan ramah.

Buat kamu yang mencari restoran untuk date bersama pasangan, maka Junsei cocok untuk makan malam romantis atau berkumpul dengan teman maupun keluarga, desain interiornya yang menawan menambah daya tarik restoran ini lho, Ma.

4. Memiliki prinsip zero-waste

Junsei.Jakarta

Selain mengusung gaya intimate dan elegan, Junsei juga menerapkan prinsip zero-waste cooking dengan memaksimalkan penggunaan berbagai bagian ayam. Bagian-bagian yang jarang digunakan seperti ampela, leher, dan jengger juga dimanfaatkan menunjukkan komitmen restoran ini terhadap keberlanjutan.

Setiap hari, ada 16 jenis sate ayam dan delapan bagian unik lainnya sebagai daily specials, semuanya dari bahan ayam prebiotik free-range dan ayam yang sudah dry-aged.

Jadi, Mama bisa menikmati makanan enak sambil ikut mendukung keberlanjutan lingkungan yang sehat. 

5. Menu makanan dan minuman

Junsei.Jakarta

Berbagai menu selain satai juga tersedia di restoran ini, seperti donabe (rice bowl), dan berbagi hidangan gurih Jepang lainnya.

Menu ini dirancang untuk memberikan pilihan yang beragam bagi kamu, memastikan kecocokan untuk setiap selera, semua hidangan ini disiapkan dengan bahan-bahan segar dan berkualitas tinggi.

Selain makanan, Junsei juga menyajikan minuman seperti cockatiel. Minuman ini dipilih untuk melengkapi dan meningkatkan cita rasa makanan bagi para pelanggan lho. Kombinasi hidangan dan minuman ini membuat pengalaman makan kamu di Junsei jadi makin sempurna. 

Beberapa menu yang tersedia, diantaranya:

  1. Chicken Skin Chips with Housemade Togarashi and Sea Salt
  2. Rofu Tomato Skewer (osmotised tomato, tofu, shiso)
  3. Managatsuo (smoked tuna, nikiri shoyu)
  4. Eryingi Mushroom with Grated Radish and Lemon
  5. Grilled Prawn with yuzu kosho and green oil 
  6. Teba Gyoza (chicken wings stuffed with crab, shari, ans shiso kimchi)
  7. Yakitori selections: Shiso Maki (chicken breast with shiso leaves and umeboshi); Seseri (chicken neck with lemon); Grilled Tofu with Ginger, Negi, and Seasoned Soy; Momo (grilled chicken with tare), Tsukune (chicken meatballs with yolk and tare)
  8. Sticky Toffee Pudding 

6. Fasilitas restoran

Junsei.Jakarta

Restoran Junsei, menggunakan kayu Sumatera yang mirip binchotan dari Jepang untuk menghasilkan efek bakar yang sempurna pada yakitori. Bara apinya menghasilkan panas konstan, sedikit asap, dan memasak bahan secara perlahan, menghasilkan tekstur yang juicy dan rasa yang kaya. 

Teknik ini memastikan setiap satai di Junsei punya kualitas yang tinggi. Di Junsei, kamu bisa duduk di 'hot seat'—bar stool di depan tempat pemanggangan. Kamu bisa lihat langsung aksi para koki yang dinamis saat mengipas satai.

7. Inspirasi tampilan restoran

Instagram.com/junsei.jkt

Nama "Junsei" berarti "suci" dalam Bahasa Jepang, yang mencerminkan tujuan restoran ini untuk menghadirkan rasa Jepang yang otentik di Indonesia.

Jadi, Junsei tidak hanya menawarkan makanan enak, tapi juga pengalaman makan yang mendalam dan bermakna.

Setiap detail diperhatikan dengan seksama untuk menciptakan pengalaman kuliner yang tak terlupakan buat kamu.

Itulah sekilas tentang Junsei, sebagai rekomendasi restoran omakase terbaru di Jakarta. Melalui konsep yang ini, Mama dapat mengajak pasangan maupun keluarga untuk memiliki pengalaman kuliner yang berbeda dan berkualitas tinggi di Junsei. Selamat mencoba!

Baca juga: 

The Latest