5 Bahaya Sering Menahan Buang Air Kecil, Kerap Diabaikan!
5 bahaya menahan buang air kecil yang patut Mama waspadai!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Masih banyak orang yang menyepelekan kebiasaan menahan buang air kecil (kencing) dengan beragam alasan karena situasi tertentu. Misalnya, karena sedang asyik melakukan sesuatu hingga terlalu malas untuk pergi ke toilet.
Padahal, kebutuhan buang air kecil merupakan kebutuhan alami yang sangat penting dalam sistem urologi untuk mengeluarkan limbah dan kelebihan cairan dari tubuh.
Sementara itu, kebiasaan dalam keseharian menahan buang air kecil secara teratur ternyata memiliki dampak buruk bagi kesehatan untuk jangka panjang lho, Ma. Seperti, penyakit pada ginjal.
Nah, untuk membantu Mama mengetahui lebih lengkap bahaya apa saja yang bisa ditimbulkan akibat menahan buang air kecil. Berikut Popmama.com rangkum informasinya dilansir dari Medical News Today di bawah ini.
1. Menahan buang air kecil terlalu lama bisa menyebabkan timbulnya rasa nyeri
Saat dalam situasi atau kondisi tertentu, banyak sekali orang yang berusaha untuk menahan keinginan buang air kecil.
Namun, jika sudah terlalu sering kemungkinan bisa menyebabkan timbulnya rasa nyeri atau sakit di kandung kemih atau ginjal. Dampaknya, saat buang air kecil maka akan terasa menyakitkan.
2. Menyebabkan infeksi saluran kemih (ISK)
Dalam beberapa kasus, menahan buang air kecil terlalu lama juga dapat menyebabkan penumpukan bakteri. Hal inilah yang nantinya dapat menyebabkan infeksi saluran kemih (ISK).
Meski tidak ada penelitian yang menunjukkan bahwa menahan buang air kecil bisa menyebabkan ISK, tetapi banyak dokter menyarankan untuk menghindarinya, terutama jika seseorang memiliki riwayat ISK.
Selain itu, orang yang kurang minum mungkin mengalami ISK karena kandung kemih tidak memberi tahu tubuh untuk cukup sering buang air kecil. Hal ini dapat menyebabkan bakteri menyebar melalui saluran kemih, yang menyebabkan infeksi.
Berikut gejala ISK seperti yang dikutip dari Medical News Today:
- Perasaan terbakar atau menyengat saat buang air kecil
- Nyeri di panggul atau perut bagian bawah
- Dorongan konstan untuk mengosongkan kandung kemih
- Urine yang kuat atau berbau busuk
- Urine keruh dan tidak berwarna
- Urine berwarna gelap secara konsisten
- Hingga Urine berdarah.
3. Menyebabkan pembengkakan kandung kemih
Dalam jangka panjang, terlalu sering menahan buang air kecil dapat menyebabkan pembengkakan kandung kemih. Sehingga, kemungkinan akan membuat kandung kemih sulit atau tidak mungkin untuk berkontraksi dan mengeluarkan urine secara normal.
Untuk itu, disarankan bagi orang yang mengalami pembengkakan kandung kemih untuk konsultasi dengan dokter apakah tindakan ekstra, seperti kateter mungkin diperlukan.
4. Menyebabkan kerusakan otot-otot dasar panggul hingga inkontinensia urine
Bahaya selanjutnya akibat menahan buang air kecil terlalu lama yakni dapat membahayakan otot-otot dasar panggul.
Salah satu otot ini adalah sfingter uretra, yang menjaga uretra tetap tertutup, untuk mencegah urine bocor keluar. Merusak otot ini dapat menyebabkan inkontinensia urin atau kehilangan kontrol kandung kemih.
Untuk itu, kamu bisa melakukan latihan dasar panggul seperti latihan kegel untuk membantu memperkuat otot-otot dasar panggul dan mencegah kebocoran atau memperbaiki kerusakan otot.
5. Memicu terbentuknya batu ginjal
Selain bahaya yang disebutkan di atas, menahan buang air kecil juga bisa memicu terbentuknya batu ginjal. Batu ginjal adalah ‘batu’ kecil yang terbentuk dalam ginjal akibat kelebihan natrium dan kalsium yang tidak dikeluarkan secara teratur melalui urine sehingga membentuk batu ginjal..
Jika hal ini terjadi, kemungkinan kamu akan merasa sakit ketika buang air kecil karena batu ginjal tersebut yang menghalangi aliran urine dari ginjal dalam proses pembentukan urine.
Itulah, 5 bahaya yang bisa ditimbulkan akibat menahan buang air kecil. Maka dari itu, penting sekali untuk membiasakan tidak menahan buang air kecil apalagi menjadikannya sebuah kebiasaan yang teratur karena ada dampak buruk yang bisa mengintai kesehatan Mama.
Baca juga:
- Ini Bahaya Sering Menahan Pipis, Hati-Hati Jika Anak Mama Demikian
- Kenali Gejala dan Penyebab Penyakit Batu Ginjal pada Anak
- Pahami Penyebab Infeksi Saluran Kemih pada Perempuan