Sawangan Depok Banjir sampai Atap Rumah, Belasan Warga Mengungsi
Ketinggian air di Kecamatan Sawangan, Depok mencapai 3 meter
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sejumlah lokasi di Kota Depok dilanda banjir akibat hujan deras yang mengguyur kota Depok pada Minggu (7/11/2021) kemarin. Akibatnya, di beberapa titik wilayah ketinggian diperkirakan mencapai atap rumah warga.
Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok Denny Romulo mengatakan, terdapat belasan warga yang terpaksa mengungsi akibat ketinggian air mencapai 3 meter di wilayah Blok Wadas RT 03/04, Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok,
Selain itu, pada wilayah lainnya ketinggian air bervariasi, antara 50 sentimeter hingga 1,5 meter. Seperti, di Jalan Mampang, Ratu Jaya. Lalu, Jalan Mawar wilayah Pasir Putih, Gang Haji Samsudin Cisalak, Depok. Kemudian, di Komplek Marinir, Kampung Limo Kopo, Kampung Lio, Gang Sayuti Citayam, wilayah Gandul, Jalan Arif Rahman Hakim.
Lebih lengkapnya, berikut Popmama.com rangkum informasinya di bawah ini.
1. Wilayah Pasir Putih merupakan titik banjir dengan ketinggian air paling parah
Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Kota Depok, Denny Romulo mengungkapkan, lokasi banjir terparah ada di Pasir Putih Blok Wadas RT 03, RW 04.
Menurut Denny, ketinggian air di wilayah tersebut mencapai 3 meter, yang mengakibatkan seluruh bagian rumah warga terendam banjir.
Denny menyebutkan, terdapat belasan warga terdampak banjir yang sudah berhasil dievakuasi. Pihaknya juga telah menerjunkan personel dari UPT Bojongsari, Tagana dan sejumlah relawan bencana yang juga dibantu oleh warga setempat dalam proses evakuasi.
Dikutip dari TribunnewsDepok, Denny mengungkapkan jumlah korban terdampak ada enam KK (Kepala Keluarga) dengan total 12 korban jiwa.
2. Kondisi serupa juga terjadi di wilayah lainnya, seperti Kelurahan Cipayung
Kondisi serupa juga dialami oleh warga di RT 04/08 Bulak Barat dan RT 05/09 Bulak Timur, Cipayung, Kota Depok, atau di sekitar jembatan penghubung antara Kelurahan Pasit Putih (Sawangan dan Kelurahan Cipayung (Cipayung).
Akibatnya, banjir ini telah menyebabkan air Kali Pesanggrahan meluap dan akses jalan penghubung antara Kecamatan Sawangan dengan Cipayung ditutup. Sementara itu, Kasi Pemerintah Kelurahan Pasir Putih Komarudin mengatakan, pada titik ini terdapat tiga keluarga terdampak dan harus dievakuasi.
Untuk itu, sementara Jalan Mawar tidak bisa digunakan karena air sudah menutup badan jalan dan jembatan, sehingga dikhawatirkan bisa membahayakan warga yang melintas karena terseret arus Kali Pesanggrahan.
3. Sementara itu, banjir juga menyebabkan tanah longsor di Kota Depok, salah satunya di Kelurahan Ratujaya
Hujan deras yang mengguyur kota Depok secara terus menerus pada hari Minggu kemarin berlangsung hampir 6 jam. Hujan mulai mengguyur pukul 14.00 dan baru berhenti sekitar pukul 20.00.
Selain banjir yang mengepung Kota Depok, hujan deras ini juga telah mengakibatkan bencana tanah longsor yang terjadi di RW 04, Kelurahan Ratujaya.
4. Berdasarkan data dari DPUPR, berikut 22 titik longsor dan banjir di Kota Depok
Berdasarkan catatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, terdapat 22 titik banjir dan longsor akibat hujan deras yang terjadi pada Minggu kemarin.
“Setelah kami petakan, ada 22 titik yang butuh penanganan lebih lanjut. Adapun rinciannya, tujuh titik longsor maupun amblas dan 15 titik banjir,” kata Plt Kepala DPUPR Kota Depok Citra Indah Yulianty pada Senin (08/11).
Adapun beberapa titik longsor yang dihimpun situs resmi Pemkot Depok diantaranya, PTQ FORDAI Jalan Muhari RT 04 RW 01 Jatimulya, Jalan Usman Bontong Pasir Putih, Perumahan Permata Depok Cluster Pirus, Cluster Safir, Cluster Mirah 2, Perumahan Cluster Mutiara Cagar Alam 1 Ratujaya dan perbatasan RT 12 dan 17 Kelurahan Depok.
Sedangkan untuk titik banjir di Depok, di antaranya berada di Kampung Bulak Barat RW 04 Pasir Putih, Kalibaru Permai, RW 06 Kelurahan Rangkapan Jaya Baru, Kali Kumpa GDC depan Kantor Kejaksaan, GDC Sektor Melati, Kali Pesanggrahan Pasir Putih, Perumahan Mampang Indah 2, Cagar Alam, SMPN 13.
5. Citra mengungkapkan, penanganan banjir di Kota Depok ini alami kendala akibat jumlah personel yang tak sebanding
Selain itu, Citra juga mengungkapkan, pihaknya alami kendala dalam penanganan banjir dan longsor yang terjadi di Kota Depok ini. Oleh sebab itu, penanganan banjir dan longsor di sejumlah titik ini dikerjakan secara bertahap. Mengingat terbatasnya jumlah personel.
“Kami sudah membuat rencana penanganan. Hanya saja kami terbatas tenaga dan waktu, sehingga proses pengerjaan bergantian dan menggunakan skala prioritas,” terangnya.
Itulah, rangkuman informasi terkait banjir yang terjadi di Kota Depok akibat hujan deras pada Minggu (7/11). Semoga keadaan bisa segera membaik.
Baca juga:
- 13 RT di Jakarta Timur Kebanjiran Akibat Terus Diguyur Hujan Deras
- Bulan Menjauh dari Bumi, Diprediksi Ada Banjir Hingga Sebulan
- Masuk Musim Penghujan, BMKG Peringatkan Banjir di Jakarta