8 Rekomendasi Film Jadul Indonesia yang Tayang di Netflix
Bernostalgia dengan film jadul, ada Warkop DKI
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu kegiatan untuk mengisi waktu luang adalah menonton film. Di era gempuran film baru asli Indonesia maupun luar negeri, Netflix menghadirkan kembali film-film jadul Indonesia.
Mama bisa bernostalgia sambil menonton koleksi film jadul tersebut. Film-film di Netflix cukup beragam, mulai dari genre horor hingga romansa.
Salah satu film jadul yang kembali tayang di Netflix adalah Pengabdi Setan yang dirilis tahun 1980. Pengabdi Setan juga dibuat ulang oleh Joko Anwar lada tahun 2020 lalu.
Berikut Popmama.com telah merangkum rekomendasi film jadul Indonesia yang kembali tayang di Netflix.
1. Pengabdi Setan 1980
Film Pengabdi Setan dirilis pada tahun 1980 yang disutradarai oleh Sisworo Gautama Putra. Film ini dibintangi oleh Ruth Pelupessi, W.D. Mochtar, Fachrul Rozy, Diana Suarkom, dan masih banyak lainnya. Film horor ini berdurasi 1 jam 31 menit di Netflix.
Film ini menceritakan tentang kisah sebuah keluarga yang mengalami musibah setelah sang ibu, Marwati (Diana Suarkom) meninggal dunia. Sementara suaminya, Munarto (W.D. Mochtar) sibuk mengurus bisnisnya.
Sedangkan anak-anaknya, Tomi dan Rita tinggal bersama dengan pembantu mereka, Pak Karto. Sejak kepergian sang ibu, Marwati, sering kali mereka mendapatkan teror hingga pada suatu malam, Pak Karto ditemukan tewas.
2. Jaka Sembung 1981
Film Jaka Sembung dirilis pada tahun 1981 yang disutradari oleh Sisworo Gautama Putra. Film ini berdurasi 1 jam 27 menit di Netflix.
Jaka Sembung dibintangi oleh Barry Prima, W.D. Mochtar, Dana Christina, Dorman Borisman, dan masih banyak lainnya.
Film ini mengisahkan tentang seorang pemuda, Jaka Sembung yang memiliki ilmu sakti memberontak kepada penjajah karena melihat perlakuan tidak adil terhadap warganya.
Setelah berhasil menolong rakyatnya dari para penjajah, Jaka Sembung disiksa hingga sekarat. Saat bangkit kebih kuat, ia harus menghadapi penyihir jahat.
3. Masuk Kena Keluar Kena 1992
Film Masuk Kena Keluar Kena dirilis pada tahun 1992 yang disutradarai oleh Arizal. Film komedi ini berdurasi 1 jam 24 menit di Netflix.
Film ini dibintangi oleh komedian ternama, Warkop DKI, Dono, Kasino, dan Indro.
Film Masuk Kena Keluar Kena menceritakan tentang kisah Dono, Kasino, dan Indro yang terdampar di sebuah pulau yang seluruh penduduknya perempuan.
Tiga orang pemuda itu mencoba melarikan diri saat dipaksa oleh kepala suku untuk menikahi tiga putrinya.
Disisi lain, Merry (Fortunella) dijodohkan oleh orang kaya yang berbusana ala orang Arab. Sejak itu, Dono dan temannya melakukan hal konyol untuk melawan laki-laki tersebut beserta pengawalnya.
4. Ada Apa Dengan Cinta 2002
Film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) dirilis pada tahun 2002 yang disutradarai oleh Rudi Soedjarwo. Film ini berdurasi 1 jam 50 menit di Netflix.
Film AADC dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo, Nicholas Saputra, Ladya Cheryl, dan masih banyak lainnya.
Film ini menceritakan tentang kisah jalinan persahabatan seorang gadis SMA yang populer dengan geng karibnya terusik ketika ia mulai jatuh cinta dengan teman sekolahnya dari golongan bawah yang suka menyendiri.
Kisah teman satu sekolahnya, Cinta (Dian Sastro) dan Rangga (Nicholas Saputra). Cinta merupakan sosok perempuan yang cantik dan pintar, sementara Rangga adalah laki-laki yang pendiam dan penyendiri.
5. Eiffel I'm in Love 2003
Film Eiffel I'm in Love dirilis pada tahun 2003 yang disutradarai oleh Nasri Cheppy. Film ini diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Rachmania Arunita.
Film rilisan 2003 itu berdurasi 2 jam 5 menit yang dibintangi oleh Shandy Aulia, Samuel Riza, Yogi Finanda, dan masih banyak lainnya.
Film ini menceritakan tentang seorang siswa SMA, Tita (Shandy Aulia). Hidupnya terlihat sempurna karena memiliki keluarga bahagia, sahabat, bahkan kekasih.
Namun, faktanya Tita jarang diizinkan untuk keluar rumah karena mamanya yang overprotektif.
Hidup Tita berubah sejak putra dari teman orang tuanya, Adit (Samuel Rizal) yang tinggal bersama mereka saat datang dari Prancis.
Dari awal pertemuan, Adit menunjukan sikap dingin pada Tita, namun orang tua Tita menganggap Adit sebagai laki-laki yang bisa diandalkan. Keadaan semakin runyam ketika Adit memberi tahu bahwa orang tuanya menjodohkan mereka berdua.
6. Petualangan Sherina 2007
Film Petualangan Sherina dirilis pada tahun 2007 yang digarap sutradara Riri Riza dengan konsep film musikal.
Film ini berdurasi 1 jam 51 menit yang dapat disaksikan di Netflix. Film Petualangan Sherina dibintangi oleh Sherina Munaf, Derby Romero, dan masih banyak lainnya.
Film ini menceritakan tentang gadis cilik bernama Sherina (Sherina Munaf) yang pindah sekolah dan bertemu dengan temannya, Sadam (Derby Romero) yang merundungnya.
Suatu hari, Sadam diculik oleh oknum yang menginginkan lahan orang tuanya. Sherina pun terlibat dalam petualangan demi menyelamatkan temannya, Sadam, dari para penculik.
7. Laskar Pelangi 2008
Film Laskar Pelangi merupakan rilisan tahun 2008 yang diangkat dari novel dengan judul yang sama karya Andrea Hirata.
Film ini dibintangi oleh Cut Mini Theo, Lukman Sardi, Ikranagara, dan masih banyak lainnya. Film rilisan 2008 tersebut berdurasi 1 jam 59 menit di Netflix.
Film Laskar Pelangi menceritakan tentang kehidupan anak-anak dari kalangan keluarga kurang mampu di Belitung. Mereka bersekolah di SD yang bernama SD Muhammadiyah. Sekolah itu hanya memiliki 10 orang siswa dan terancam ditutup.
Mereka bersepuluh sangat giat ke sekolah demi mewujudkan cita-citanya. Bu Muslimah (Cut Mini) menjadi satu-satunya guru yang mengajar di sekolah tersebut.
Bu Muslimah dan pak Harfan (Ikranagara) terus berupaya untuk mempertahankan sekolah tersebut.
8. Legenda Sundel Bolong 2007
Film Legenda Sundel Bolong dirilis pada tahun 2007 yang disutradarai okeh Hanung Bramantyo. Film ini bergenre horor dan berdurasi 1 jam 26 menit di Netflix.
Film Legenda Sundel Bolong dibintangi okeh Baim, Jian Batari, Tio Pakusadewo, dan masih banyak lainnya.
Film rilisan 2007 ini mengisahkan tentang seorang perempuan, Imah (Jian Batari) yang merupaka penari ronggeng.
Ia dan suaminya pindah ke sebuah dusun, ternyata, mereka tidak disukai oleh warga setempat karena Imah dianggap sebagai wanita penggoda.
Imah menjadi target seorang laki-laki bernama Danapati (Tio Pakusadewo). Danapati melakukan segala cara demi mendapatkan hati Imah sampai mengutus Sarpah (Baim) pergi ke Sumatera.
Pada suatu ketika Imah mendapatkan perlakuan tidak baik dari Danapati hingga membuat trauma dan memutuskan untuk kabur ke Banjar.
Desa Sindangsari mengalami banyak pembunuhan dengan luka di punggung mayat yang bolong dan membuat warga resah.
Nah itu dia rekomendasi film jadul Indonesia yang tayang di Netflix. Sederet film tersebut dapat dijadikan sebagai referensi untuk Mama. Semoga bermanfaat!
Baca juga:
- 7 Film Natal Terbaru 2023, Genre Romantis hingga Horor!
- 7 Rekomendasi Film Natal di Netflix, Cocok Jadi Tontonan saat Liburan
- 9 Artis Korea yang Debut dalam Film Hollywood, Terbaru Park Seo Joon