TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

10 Penyebab Kulit Tangan Mengelupas, Bagaimana Mengatasinya?

Bisa karena alergi atau penyakit tertentu

freepik/freepik

Ada banyak penyebab kenapa kulit tangan mengelupas, baik itu karena luka, atau penyebab lainnya. Inilah beberapa penyebab kenapa kulit tangan mengelupas dan cara mengatasinya. 

Kulit tangan yang mengelupas merupakan kondisi yang wajar terjadi karena beberapa hal, namun bisa jadi mengganggu penampilan. Apalagi jika sampai gatal, maka bisa sangat mengganggu. 

Ternyata, banyak alasan kenapa kulit tangan Mama bisa terkelupas. Apa saja penyebabnya dan cara mengatasinya? Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama. 

1. Terlalu sering mencuci tangan

Pexels/Burst Mencuci tangan

Ingatkah Mama saat sedang Covid beberapa tahun lalu? Kita terlalu sering cuci tangan sampai-sampai kulit terasa kering. Tak jarang juga malah jadi terkelupas. 

Saat terlalu sering mencuci tangan, minyak alami atau sebum yang ada di kulit tangan bisa hilang dan kelembapan di tangan pun hilang. Akhirnya, kulit tangan rentan terkelupas dan itu bisa terasa perih. 

Oleh karena itu, pemilihan sabun yang tepat sangatlah penting. Selain itu, gunakan pelembab yang aman untuk kulit tangan setelah mencuci tangan. 

2. Tubuh kekurangan vitamin

Freepik

Vitamin B seperti vitamin B3 dan B7 merupakan jenis vitamin yang penting untuk memelihatan fungsi serta kesehatan kulit. Tubuh yang kekurangan vitamin B bisa mengalami kekurangan sel kutli. 

Efeknya, kulit terasa kering, terkelupas, dan bersisik. Jika itu masalahnya, maka penuhi nutrisi tubuh dengan mengonsumsi makanan sehat yang seimbang, serta mengonsumsi suplemen dengan vitamin lengkap. 

3. Mengalami dermatitis kontak

freepik

Selanjutnya, kulit tangan bisa terkelupas karena adanya paparan dengan zat yang mengiritasi kulit. Kondisi ini disebut dengan dermatitis kontak. 

Sedangkan beberapa jenis zat yang bisa memicu dermatitis kontak antara lain sabun, cat rambut, sampo, deterjen, cairan pemutih, sampo, sabun, sampai perhiasan seperti cincin.

Segera lepas perhiasan jika mengalami alergi dan gunakan sarung tangan yang aman saat memegang zat dengan risiko iritasi kulit jika kulit tangan Mama cukup sensitif. 

 

4. Psoriaris

Freepik

Psosiaris adalah peradangan pada kulit yang menyebabkan kulit bersisik, menebal, dan mudah terkelupas. Penyebabnya belum diketahui secara pasti, namun diduga akibat gangguan sistem kekebalan tubuh. 

Umumnya, pergantian kulit manusia terjadi minimal 1 bulan sekali. Nah, pada kondisi psoriaris, kulit terkelupas lebih cepat dan bisa menyebabkan rasa perih dan gatal. 

Pencegahannya bisa menggunakan obat, terapi khusus pancaran sinar UV, atau mandi susu. 

5. Dermatitis atopik

istock/Iri-s

Eksim atau dermatitis atopik menyebabkan kulit meradang, gatal, dan terkelupas. Kondisi ini bisa dipicu oleh faktor genetik, lingkungan, dan respon kekebalan tubuh. 

Kondisi ini bisa juga disebabkan dari pikiran atau kestabilan mental. Jika mengalami hal ini, Mama bisa memilih krim yang bisa meredakan gejalanya. Bisa juga mandi dengan sabun susu kambing. 

 

6. Infeksi jamur

Freepik/bedneyimages

Infeksi jamur bisa terjadi di telapak tangan, terutama di jari tangan. Jamur yang menjangkiti biasanya adalah jamur tinea. Penyebab pertumbuhan jamur bisa karena kelembapan yang terlalu tinggi, kontak dengan permukaan terinfeksi, atau kurangnya higienitas. 

Hal ini menyebabkan kulit terkelupas, gatal, dan bisa terus menyebar jika tidak segera diobati. Mama bisa menggunakan salep anti jamur dan jika tidak membaik juga bisa segera ke dokter.

7. Terkena paparan sinar UV

Thesun.co.uk

Terlalu lama berada di bawah sinar matahari dengan indeks UV yang tinggi bisa membuat kulit terbakar. Bukan hanya pada kulit tubuh, bisa juga sampai ke kulit telapak tangan. 

Paparan yang terlalu lama bisa membuat sel kulit rusak dan sistem kekebalan tubuh akan terpicu untuk bereaksi dan menghancurkan sel-sel kulit yang rusak. Inilah yang menyebabkan kulit jari tangan terlihat kemerahan dan mengelupas. 

Sunburn atau paparan sinar UV bukan hanya dari matahari, tapi bisa juga dari penggunakan lampu UV, tanning bed, dan alat pengering nail art. 

8. Scabies

Freepik

Saat kulit tangan terasa gatal dan selalu terkelupas, bisa jadi Mama sedang terkena scabies. Penyakit ini disebabkan oleh kutu kasur yang masuk ke kulit dan bertelur di bawah kulit. 

Biasanya kulit akan terasa gatal di malam hari dan kerap terkelupas meski sudah menggunakan krim pelembap. Gunakan salep anti scabies untuk menyelesaikan masalah ini. 

9. Kulit yang kering

Freepik.com/freepik

Banyak alasan kenapa seseorang bisa kering. Kondisi ini disebabkan karena kulit kehilangan kelembapan alami kulit dan berujung kulit pun terkelupas. 

Hal ini bisa disebabkan karena adanya cuaca ekstrem, terutama cuaca dingin dan angin kering. Selain itu, bisa juga disebabkan karena zat-zat yang berisiko menimbulkan iritasi. 

untuk mengatasinya, pastikan untuk menjaga kelembapan kulit setiap harinya. 

 

10. Penyakit kawasaki

Freepik

Penyakit kawasaki menyebabkan peradangan pada pembuluh darah. Kondisi ini ditandai dengan munculnya ruam kemerahan yang berkembang menjadi kulit mengelupas di hampir seluruh bagian tubuh, termasuk jari tangan. Selain terkelupas, ada juga gejala lain seperti diare, demam, muntah, sakit perut, dan kelelahan. 

Kondisi ini bisa terjadi pada siapa saja, namun lebih banyak terjadi pada anak kecil yang berumur kurang dari 5 tahun. 

Segera ke dokter untuk penanganan yang tepat, ya. 

Demikianlah beberapa penyebab kulit tangan terkelupas dan cara menanganinya. Beda penyebab maka beda penanganan, ya, Ma. 

Baca juga:

 

The Latest