TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Ashanty Dikabarkan Positif Covid-19 setelah dari Turki

Telah dikonfirmasi Kemenkes bahwa Ashanty positif Covid-19

Instagram.com/ashanty_ash

Ashanty dan keluarga baru saja pulang dari liburannya ke Turki. Saat ini, mereka sedang menjalani karantina di salah satu hotel di Jakarta. 

Namun kabar tidak mengenakkan beredar, Ashanty dikabarkan positif Covid-19 dengan varian Omicron. Menurut Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kemenkes RI dr Siti Nadia Tarmizi saat dihubungi tim Popmama.com Jumat (7/1), Ashanty benar terjangkit virus Corona, namun kepastian jenis variannya harus diperiksakan lebih lanjut.

Menanggapi kabar yang beredar, pihak Anang maupun Ashanty belum memberikan keterangan resmi atau mengiyakan hal tersebut. 

Untuk lebih detailnya, Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama. 

1. Pulang dari Turki sejak kemarin malam

instagram.com/ashanty_ash

Dilansir dari postingan Instagram story milik Ashanty, terlihat ia dan keluarga besar mendarat dengan selamat di Bandara Soetta pada Kamis (6/1) malam. 

Setelahnya, mereka langsung bertolak ke Hotel Sahid, Jakarta Pusat tempat mereka akan menghabiskan 10 hari karantina. Mereka sampai di hotel pada pukul 21.00 WIB. 

Aurel dan Atta pun melakukan karantina di waktu yang sama. Namun sepertinya tidak di hotel yang sama. Hal ini terungkap dari Instagram Story milik Aurel pada Kamis (6/1) yang mengunggah dirinya baru sempat makan usai tiba dari Turki. "Baru sempat makan, karena dari tadi abis mandi dan beres-beres koper cuma berdua sama Abang (red. Atta Halilintar) di kamar, ampun," kata Aurel dalam akun Instagram @aurelie.hermansyah. 

2. Melakukan beberapa kali tes PCR

instagram.com/ashanty_ash

Persyaratan untuk terbang pulang ke Indonesia adalah melakukan tes PCR. Sebelum sampai di Indonesia, berarti status hasilnya masih negatif karena Ashanty diperbolehkan pulang dan masuk ke Indonesia. 

Namun demi keamanan, dirinya menyempatkan diri juga untuk melakukan tes PCR ulang. Ia pun mengunggah momen tersebut di IGS miliknya. Meski tidak ada sesi saat ia benar-benar di PCR. 

3. Semua berada di satu kamar yang sama

instagram.com/ashanty_ash

Berdasarkan unggahan IGS milik Bunda Ash, mereka memilih kamar suite agar semuanya bisa berada di satu tempat yang sama. Di kamar tersebut, terdapat beberapa kamar terpisah dan ada area bersama seperti tempat untuk bermain anak. 

Dari unggahan tersebut terlihat juga bagaimana Anang dan kedua anaknya tidak mengenakan masker. Jika kabar yang beredar benar adanya, maka besar kemungkinan mereka juga bisa terinfeksi juga. Namun, mari kita doakan yang terbaik. 

4. Respons dari Kemenkes

Pixabay/Alexandra_koch

Varian Omicron sedang jadi perhatian serius bagi pemerintah, sehingga kabar Ashanty yang positif pun mendapat perhatian Kemenkes. 

Menurut Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung (P2PML) Kemenkes RI dr Siti Nadia Tarmizi, benar adanya bahwa Ashanty tengah positif Covid-19. "Bukan Omicron, masih dalam pemeriksaan SGTF dan WGS, tapi postif covid iya," katanya saat dihubungi oleh tim Popmama.com Jumat (7/1) siang. 

Seperti diketahui, deteksi Covid-19 varian Omicron harus dilakukan khusus menggunakan PCR s Gene target failure (SGTF). Sedangkan, kepastian apakah itu Omicron atau tidak, harus dilakukan whole genome sequencing. Namun sebenarnya, indikasi Omicron sudah bisa saja terlihat dari hasil SGTF.

5. Belum ada kabar resmi

Instagram.com/ashanty_ash

Meski berita sudah beredar dengan sangat cepat, namun pihak terkait sama sekali belum memberikan kabar resmi mengenai hal tersebut. Tim Popmama.com pun telah menghubungi pihak Ashanty namun sampai saat ini belum mendapat respons. 

Begitu juga postingan dari Anang dan Ashanty, tidak ada yang memberi tahu apakah Bunda Ash benar-benar positif Omicron. 

Namun para warganet sudah menggeruduk postingan di IG Ashanty. Kebanyakan mempertanyakan kebenaran kabar tersebut. Tak sedikit juga yang datang dan mendoakan Ashanty agar segera sehat dan negatif Covid-19. 

Mari kita doakan Ashanty tidak mengalami gejala yang berat, bisa sehat dalam waktu cepat, dan virus tidak menular ke mana-mana. 

Baca juga:

The Latest