TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Hati-hati, 5 Makanan dan Minuman yang Bahaya untuk Kesehatan Tulang

Kafein dan minuman bersoda termasuk di dalamnya!

Freepik/benzoix

Kesehatan tulang tak kalah penting bagi seseorang. Lalu, bagaimana jika ternyata kamu selalu mengonsumsi makanan yang bahaya untuk tulang?

Selama ini, orang rutin mengonsumsi sumber kalsium untuk menjaga kesehatan tulang. Namun jarang yang sadar bahwa beberapa makanan sebenarnya tidak baik untuk tulang. 

Dirangkum Popmama.com, inilah 5 makanan dan minuman yang bahaya untuk kesehatan tulang

 

 

1. Minuman bersoda malah membuat zat kalsium terbuang

Pixabay/photoAC

Sudah banyak yang membahas bagaimana soda tidak baik untuk kesehatan tubuh. Salah satu yang paling utama adalah kandungan gulanya yang terlalu tinggi sehingga sebaiknya dihindari. 

Namun ternyata, minuman yang mengandung soda juga bisa berbahaya untuk tulang. Pasalnya, soda memiliki banyak kandungan perasa asam fosforik yang disebut fosforus.  Saat zat fosforus terlalu banyak di tubuh, maka penyerapan kalsium yang dibutuhkan tulang akan terganggu. 

Lebih parah, zat ini bisa membuat kalsium terbuang dari tubuh melalui urin. Jika tetap membiasakan mengonsumsi minuman bersoda, maka bisa berisiko mengalami osteoporosis. 

2. Minuman mengandung kafein juga tidak baik

Freepik/teksomolika

Tak hanya kopi, ada banyak minuman dan makanan yang mengandung kafein seperti teh, dan coklat. Jika dikonsumsi berlebihan, bisa merusak tulang, lho.  Jika kamu tak memenuhi kebutuhan asupan kalsium harian, maka kafein bisa mengganggu penyerapan kalsium dalam tubuh.

Seperti soda, kafein juga bisa membuang kalsium di dalam tubuh melalui urin. Dalam sebuah penelitian terlihat bahwa perempuan yang minum 3 gelas teh setiap hari memiliki risiko lebih tinggi mengalami patah tulang dibanding mereka yang kurang dari 3 gelas. 

3. Garam bisa membuat tubuh kehilangan kalsium

Freepik/8photo

Makanan asin atau mengandung garam bisa membuat kalsium terbuang melalui urin atau keringat. Terlalu banyak mengonsumsi garam bisa membuat tubuh kehilangan kalsium. 

Jika tidak dibatasi, maka kamu akan mengalami masalah dengan tulang. Makanan mengandung garam atau natrium tak hanya yang terasa asin, namun juga gurih seperti makanan siap saji atau makanan kaleng.  Jadi, lebih jeli ya, Ma!

4. Terlalu banyak protein juga bisa jadi penyebab

Freepik/timolina

Jika dikonsumsi sesuai dengan takaran, maka protein sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang. Namun beda halnya jika semua berlebihan.  Terlalu banyak mengonsumsi protein dalam menu makanan bisa mengganggu keseimbangan asap dalam tubuh.

Nah, Mama yang sedang menjalani diet yang banyak konsumsi daging-dagingan bisa mengonsumsi dengan taraf yang wajar. Bagi perempuan, kebutuhan protein hariannya sekitar 46 gram. Sementara untuk laki-laki, kebutuhannya adalh 56 gram per hari. 

5. Hati-hati saat minum alkohol

Freepik

Alkohol memiliki efek yang buruk bagi anak yang #dirumahaja. Minuman ini berbahaya untuk tubuh, sekitar, dan juga kesehatan tulang.  Mirip seperti minuman berkafein dan bersoda, minuman beralkohol bisa menyebabkan gangguan penyerapan penggunaan kalsium dalam tubuh. 

Tak hanya itu, alkohol juga menolak vitamin dan banyak nutrisi lain yang sangat baik untuk tulang. Jika minum alkohol jadi kebiasaan, hati-hati mengalami osteoporosis. 

Itu dia makanan dan minuman yang bahaya untuk kesehatan tulang. Jangan dimakan terlalu sering, ya!

Baca juga:

The Latest