5 Rekomendasi Resto Bubur Chinese yang Legendaris di Jakarta
Bubur Chinese ini memiliki rasa yang autentik dan menggugah selera
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kuliner China punya sejarah yang panjang di Indonesia. Hingga kini pun, banyak makanan favorit orang Indonesia yang merupakan menu khas China.
Salah satu menu khas Negeri Tirai Bambu yang banyak digemari adalah bubur chinese. Tekstur halusnya berpadu dengan rasa yang gurih dan kaya, terasa lembut dan hangat di tenggorokan.
Sedangkan toppingnya yang beragam membuat bubur terasa lebih kaya rasa dan setiap suapnya terasa begitu nikmat.
Untuk Mama yang sedang mencari restoran dengan bubur Chinese yang enak, Popmama.com akan merangkumkannya untuk Mama.
1. Sanki Bubur
Berdiri sejak tahun 1999, Sanki Bubur telah memiliki beberapa cabang seperti di Jakarta Utara dan Jakarta Selatan. Jika ingin mendatangi lokasi pertama dibuka, maka mengarah saja ke Mangga Besar.
Di sana, ada bubur Chinese yang legendaris. Mama bisa memilih ingin bubur ayam atau bubur ikan. Potongan dagingnya dibuat besar dan inilah yang jadi daya tarik sekaligus ciri khas dari tempat ini.
Yang tak boleh ketinggalan dari bubur Chinese adalah telur pita yang gurih. Hmmm, makin nikmat, deh!
Selain bubur, di sini juga tersedia berbagai kuliner Chinese seperti nasi goreng, capcay, kwetiau, dan banyak lainnya.
Sanki Bubur
Jl Mangga Besar 1 No 55, Mangga Besar, Jakarta Barat
Jam buka: 10.00-04.00 WIB
2. Bubur Kwang Tung
Selanjutnya ada Bubur Kwang Tung yang juga tak kalah legendaris. Bubur ini terkenal dengan porsinya yang besar dan rasa yang tak bisa terlupakan.
Mengusung kuliner dari Hong Kong, bubur ini diklaim dibuat dengan cara dan bahan yang halal, jadi Mama yang Muslim tak perlu khawatir.
Yang membuat bubur ini berbeda dengan yang lainnya adalah pilihan berasnya yang membuat bubur memiliki aroma sedap dan tekstur yang legit.
Selain bubur ayam, Mama juga bisa memesan bubur ikan, sapi, udang, dan sayur. Kedai bubur ini ada di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.
Bubur Kwang Tung
Jl Pecenongan No 67i, Gambir, Jakarta Pusat
Jam buka: 06.00-22.30 WIB
3. Bubur Ayam Mangga Besar 1
Saat mendengar namanya, mungkin akan menganggap menunya seperti bubur sejenis Sinar Garut. Namun nyatanya, Bubur Ayam Mangga Besar 1 ini memiliki sajian kuliner Chinese yang lezat.
Buburnya disajikan polos dalam mangkuk sendiri. Sedangkan toppingnya disajikan dalam piring dan mangkuk terpisah. Ada berbagai topping yang bisa dipilih seperti ayam hainan, ati ampela, telur, udang, dan lainnya.
Sedangkan topping lainnya yang tak ketinggalan adalah cakwe, sambal, dan daun seledri serta daun bawang sebagai pelengkap.
Jika ingin mencobanya, Mama harus sabar karena biasanya selalu dipenuhi pengunjung, apalagi saat akhir pekan.
Bubur Ayam Mangga Besar 1
Jl Mangga Besar 1 No 46A, Mangga Besar, Jakarta Barat
Jam buka: 10.00-14.30 WIB dan 16.00-22.00 WIB
4. Bubur Ayam Angke THI
Bisa dibilang, kedai ini jadi salah satu yang tertua di Jakarta. Bubur Ayam Angke THI sudah ada sejak tahun 1982, lho. Bubur ini memiliki ciri khas tekstur yang lembut dan cair.
Di atas bubur, terdapat cakwe yang gurih dan daun bawang yang membuat rasanya semakin hidup. Sementara itu, ada pek cam kee atau ayam kampung rebus yang rasanya sangat kaya.
Untuk toppingnya, ada telur pitan dan hati ayam yang bisa dipilih. Bubur ini punya tambahan rahasia yang membuat rasanya beda dari yang lainnya yaitu taburan daun ketumbar segar. Wah, mantap!
Bubur Angke THI BB-6
Jl Taman Harapan Indah No 14, Jelambar Baru, Jakarta Barat
Jam buka: 10.00-19.00 WIB
5. Bubur Cap Tiger
Untuk Mama yang tidak makan beras putih, maka bisa mengarah ke Petogogan, Kebayoran Baru. Di sana ada kedai Bubur Cap Tiger yang selain menyajikan bubur beras putih, juga menyajikan yang jenis beras merah.
Di dalam mangkok, ada bubur yang ditambahkan ayam dan potongan seledri. Di mangkok terpisah, ada cakwe dan berbagai topping yang bisa dipilih seperti ayam kampung rebus, telur pitan, ayam panggang, cakwe, dan banyak lainnya.
Bubur Cap Tiger
Jl Cikajang No 34A, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Jam buka: 08.00-14.00 WIB dan 17.00-24.00 WIB
Itu dia rekomendasi tempat bubur Chinese yang legendaris dan rasanya tak terlupakan. Mau coba yang mana, Ma?
Baca juga:
- 7 Rekomendasi Tempat Makan Pet Friendly, Bisa Bawa Binatang Peliharaan
- 5 Rekomendasi Tempat di Bogor untuk Rehat Sejenak, Hotel Hingga Cafe!
- 7 Rekomendasi Tempat Liburan di Jakarta Barat, Hits dan Kekinian!