5 Resep Lezat Olahan Sate Kambing dan Sapi untuk Hari Raya Idul Adha
Mulai mencari inspirasi resep untuk olahan sate yang lebih kekinian yuk, Ma!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hari Raya Idul Adha sebentar lagi akan tiba, tak jarang banyak keluarga mulai menjadi alternatif resep untuk membuat olahan sate daging kambing dan sapi.
Mengolah sate saat Idul Adha seringkali dibuat bersama oleh keluarga di rumah untuk menikmati hari libur.
Jika Mama ingin mencari referensi olahan sate yang kekinian dan berbeda daripada sebelumnya, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
Penasaran apa saja resepnya? Berikut resep olahan daging sapi dan kambing yang bisa menjadi pilihan.
1. Sate Daging Teriyaki KacangĀ
Bahan-bahan:
- 500 gram daging sapi has dalam, potong dadu
- 3 sdm saus teriyaki
- 2 sdm selai kacang
- 1 sdt penyedap jamur
- 1/2 sdt merica
- 2 sdm minyak
- 3 batang bawang daun, potong hingga 2 cm
- Tusuk sate
Bahan pelengkap:
- Selada
- Tomat
Cara membuat:
- Campurkan saus teriyaki, selai kacang, kaldu jamur, merica dan minyak. Aduk secara merata.
- Masukkan daging ke dalam campuran saus teriyaki, aduk kembali hingga tercampur merata. Marinasi di dalam kulkas selama minimal 1 jam.
- Tusukkan daging berselingan dengan bawang daun pada tusuk sate sesuai dengan selera.
- Panggang di atas teflon yang sudah diolesi dnegan minyak. Sesekali olesi dengan bumbu marinasi, kemudian hingga daging mengalami karamelisasi.
- Sate daging teriyaki kacang siap untuk disajikan dengan bahan pelengkap sesuai selera.
2. Sate Daging Saus Keju
Bahan-bahan:
- 250 gram daging sirloin
- 1 sdt lada
- 2 sdt garam
- 1 sdm tomato sauce
- 2 sdm hot sauce
Bahan saus:
- 300 ml krim kental
- 100 gram keju bubuk
- 1/4 sdt garam
- 1 sdt gula
- 2 sdt lada
Cara membuat:
- Siapkan daging yang telah dipotong, lalu marinasi. Marinasi dengan garam, lada, saus tomat dan hot sauce.
- Setelah itu, tekan lalu aduk dengan tangan agar meresap. Diamkan selama 30 menit.
- Setelah meresap, ambil kembali daging yang telah di marinasi. Tusuk sate dengan tusukan bambu.
- Panaskan bakaran untuk membakar sate di atas kompor dengan api sedang. Setelah itu, bakar sate daging di atas bakaran hingga matang. Jika sudah matang, langsung angkat dan sisihkan.
- Campurkan semua bahan saus keju dalam panci, lalu aduk dengan menggunakan whisk hingga tercampur rata. Masak hingga mengental, lalu angkat.
- Siapkan piring saji, kemudian letakkan sate di atasnya. Setelah tersusun sesuai selera tambahkan saus keju di atasnya dan sajikan.
3. Sate Padang Pariaman
Bahan-bahan:
- 1 kg daging sapi
- 750 gram lidah sapi siap pakai
- 1 liter air
- 1 sdm gram
- 1 sdt merica
- 3 lembar daun jeruk purut
- 1 batang serai
- Bumbu halus untuk saus sate padang pariaman
- Bawang goreng
Cara memasak lidah sapi:
- Kuliti lidah sapi dengan membuang bagian kulitnya.
- Rebus lidah sapi selama 10-15 menit, buang busa kotornya.
- Rebus kembali lidah sapi dengan daun jeruk, daun salam, sereh, lengkuas dan perasan jeruk nipis.
- Rebus kembali hingga empuk dan berwarna cokelat tua.
- Lidah sapi siap untuk diolah menjadi menu favorit keluarga
Cara membuat sate padang:
- Rebus daging dan lidah sapi, masukkan serai serta daun jeruk purut. Olah bersama dengan bumbu halus.
- Setelah 20 menit, tiriskan daging dan lidah sapi. Kemudian potong dadu sesuai selera.
- Masukkan kembali daging ke dalam air rebusan bumbu. Masak hingga bumbu meresap selama 30 menit. Tiriskan daging.
- Susun potongan daging dengan tusuk sate, bakar sate hingga harum serta berwarna kecoklatan.
- Sajikan sate padang dengan lontong dan saus.
4. Sausage Schaschlik
Bahan-bahan:
- 500 gram daging sapi sengkel, potong dadu
- 500 gram sosis kecil, potong dua bagian
- 200 gram paprika merah, potong dadu
- 200 gram paprika hijau, potong dadu
- 200 gram paprika kuning, potong dadu
- 150 gram bawang bombay
- 1 sdt garam
- 1 sdt bawang putih bubuk
- 1 sdt bubuk paprika
- 1/2 sdt lada hitam
- 2 sdm minyak zaitun
Cara Membuat:
- Bumbui daging sapi dengan bawang putih bubuk, paprika bubuk, garam dan lada hitam. Diamkan selama 15 menit atau hingga meresap.
- Susun dengan tusuk sate paprika hijau, bawang bombay, daging sapi, bawang bombay, bawang bombay, sosis, bawang bombay, paprika merah, daging sapi, bawang bombay dan paprika hijau.
- Panaskan teflon atau panggangan. Olesi sachlick dengan minyak zaitun, lalu panggang. Masak setiap sisi hingga berubah warna hingga kecoklatan.
- Olesi setiap sisi dengan minyak zaitun sambil dibolak balik.
- Sajikan dengan berbagai pelengkap, terutama sayur lain sesuai dengan favorit keluarga.
5. Sate gurih kecap manis
Bahan-bahan:
- 200 gram daging sapi, potong dadu
- 200 gram margarine
- 3 siung bawang putih
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- Tusuk sate
- Kecap manis
- Bawang merah potong
- Jeruk nipis
Cara membuat:
- Tusuk ayam sampai habis kurang lebih 20 tusuk, sisihkan.
- Panaskan margarine, bawang putih, saus tiram, garam dan kaldu ayam. Aduk hingga tercampur rata.
- Panaskan panggangan sate, susun sate di atasnya.
- Oles dengan olesan margarine. Bolak-balik hingga matang semua sisi. Oles kembali sate dengan olesan margarine.
- Sajikan sate dengan sambal terasi.
Itulah beberapa alternatif resep olahan sate kambing dan sapi untuk Hari Raya Idul Adha. Semoga referensi di atas ini dapat menjadi menu baru di keluarga ya, Ma.
Jika ingin mencari inspirasi resep lain, ada baiknya download aplikasi memasak dari Yummy untuk mencoba berbagai resep lain.
Aplikasi Yummy dapat mempermudah setiap orang yang masih belajar memasak, sehingga mampu menciptakan cita rasa yang lezat. Apalagi banyaknya video tutorial resep yang mudah diterapkan sendiri di rumah.
Selamat memasak!
Baca juga:
- Bolehkah Ibu Hamil Makan Sate saat Idul Adha? Temukan Jawabannya!
- Tingkatkan Vitalitas, Begini Cara Membuat Kari Daging Kambing
- Resep Cara Membuat Bakso Daging Sapi, Empuk dan Anti Gagal