TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

3 Resep Pentol Rumahan yang Bisa Dibuat Sebagai Camilan Murah Meriah

Berkat Kekeyi, jajanan pentol menjadi viral dan membuat banyak orang penasaran dengan rasanya

Pixabay/EstudioWebDoce

Pentol menjadi jajanan yang viral di sepanjang tahun 2020. Pasalnya Kekeyi alias Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka sempat membuat pentol menjadi dikenal banyak orang ketika sedang membuat sebuah review. 

Menutup akhir tahun 2020 lalu, Kekeyi pun merilis sebuah lagu sekaligus video klip berjudul Queen Pentol

Aku kuat karena makan pentol
Pentol adalah penyemangatku
Karena akulah Queen Pentol

Lirik lagu tersebut memperlihatkan kalau Kekeyi memang sangat menyukai jajanan pentol, mulai dari rasa ayam hingga sapi. 

Terkait dengan pentol yang semakin membuat banyak orang penasaran terhadap rasanya, Mama pun dapat membuat pentol sendiri di rumah sebagai camilan untuk keluarga. Pentol yang dibuat bisa disesuaikan dengan selera keluarga dan disajikan dengan lebih bersih. 

Berikut Popmama.com telah merangkum beberapa kumpulan resep dan cara membuat pentol. 

Catat resepnya agar bisa diterapkan sendiri di rumah nih, Ma!

1. Pentol kanji

Waktu memasak: 

60 menit

Porsi:

2-4 orang

Bahan-bahan: 

  • 200 gram tepung kanji
  • 150 gram tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 2 sdt penyedap rasa
  • 2 sdt bawang putih bubuk
  • 1 buah tahu, iris dadu
  • 200 ml air

Cara membuat: 

  1. Campurkan tepung kanji, tepung terigu dan penyedap. Jika sudah aduklah hingga merata. 
  2. Kemudian campurkan kembali bawang putih bubuk dan daun bawang. Aduklah kembali hingga adonan benar-benar merata. 
  3. Tambahkan air ke dalam campuran adonan tepung. Aduk kembali secara merata hingga kalis. 
  4. Ambillah adonan, lalu isi dengan potongan tahu ke dalamnya. Bulatkan kembali hingga adonan membentuk seperti bola-bola kecil. 
  5. Rebus adonan pentol dengan air mendidih. Tunggu hingga pentol mengambang dan matang, kemudian angkat serta tiriskan. 
  6. Sajikan pentol kanji dengan menambahkan cabai ulek, saus tomat dan kecap sesuai selera.

2. Pentol jamur tiram

Waktu memasak: 

60 menit

Porsi: 

3-5 orang

Bahan-bahan:

  • 150 gram jamur tiram, peras kandungan airnya dengan kain
  • 50 gram tepung tapioka 
  • 3 sdm bawang putih goreng
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • 1 butir putih telur
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt merica
  • Air untuk merebus

Bahan pelengkap:

  • Saus kacang

Cara membuat: 

  1. Siapkan food processor, masukkan jamur tiram, tepung tapioka, bawang putih goreng, bawang merah goreng, putih telur, garam, kaldu jamur, gula pasir dan merica. 
  2. Proses dan pastikan semua bahan-bahan sudah tercampur secara merata.
  3. Ambil adonan secukupnya, kemudian bentuk menjadi bulat-bulat sedang sesuai dengan selera. 
  4. Rebus air hingga mendidih dengan sedikit minyak, masukkan pentol jamur. Rebus hingga pentol mengambang, lalu tiriskan. 
  5. Pentol jamur tiram siap disajikan dengan bahan-bahan pelengkap lainnya sesuai selera. 

3. Pentol tahu bumbu kacang

Waktu memasak:

60 menit

Porsi:

2-4 orang

Bahan-bahan:

  • 200 gram tepung terigu
  • 100 gram tepung tapioka
  • 350 ml air
  • 1 sdt garam
  • 2 sdt kaldu ayam
  • 1 bungkus jamur kuping 
  • 10 buah tahu goreng kopong 

Bahan saus: 

  • 100 gram kacang goreng 
  • 30 gram gula pasir 
  • 1 sdt kaldu garam 

Bahan tambahan: 

  • Saus tomat
  • Kecap manis

Cara membuat: 

  1. Campurkan tepung terigu , tepung tapioka, jamur, kaldu ayam dan garam dalam satu wadah. Lalu aduk hingga tercampur secara merata. 
  2. Tambahkan air secara perlahan, lalu aduk kembali dengan spatula hingga kalis dan tidak lengket. 
  3. Ambil adonan, lalu tambahkan ke dalam tahu yang telah dilubangi bagian tengahnya. Lakukan hingga adonan dan tahu habis. 
  4. Siapkan kukusan yang telah dipanaskan, lalu kukus tahu hingga matang. Setelah matang, langsung angkat dan potong pentol tahu menjadi beberapa bagian. 
  5. Untuk membuat saus. Cobalah untuk campurkan kacang goreng, gula dan penyedap dalam cobek. Lalu ulek kasar, lalu sisihkan. 
  6. Siapkan wadah masukan pentol tahu dan pentol lainnya dalam wadah. 
  7. Tambahkan saus tomat, sambal, kecap dan taburkan kacang di atasnya. 

Itulah beberapa resep pentol sebagai jajanan yang bisa dibuat sendiri di rumah. Camilan murah meriah ini bisa selingan tersendiri sebelum makan sekaligus menjadi sajian saat beraktivitas di rumah nih, Ma. 

Selamat memasak!

Baca juga: 

The Latest