Ma, Simak Keseruan Work From Home Para Penyiar Ini, Yuk!
Walau di rumah tetap produktif seperti para penyiar, ya Ma!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Protokol workfromhome telah diaktifkan. Kini manusia di negeri +62 ini sudah dinyatakan harus #dirumahaja. Maka sudah sewajarnya tetap melakukan hal produktif di rumah Ma.
Seperti beberapa penyiar radio Republik Indonesia ini. Workfromhome bukanlah alasan bagi mereka untuk tidak siaran.
Mereka malah memindahkan ruang siaran mereka ke rumah lho, Ma!
Mau tahu bagaimana keseruan dan siapa saja sih penyiar yang melakukan hal itu?
Berikut tim Popmama.com telah menghimpunnya untuk Mama yang lagi berada di rumah! Sst.. Siapa tahu ada penyiar kesukaan Mama.
1. Penyiar Bayu Oktara dan Ivy Batuta menjalankan siaran dari rumah dengan fun!
Penyiar KIS FM Bayu Oktora dan juga Ivy Batuta melakukan siaran bersama dari rumah.
Keseruan ini bisa kalian lihat di halaman instagram @bayuoktara. Dalam postingannya Bayu membagikan rasanya melakukan hal itu dari rumah.
"KIS IN THE MORNING #siarandarirumah hari ke-4 kali ini dari rumah @ivybatuta It was fun! Mulai kangen siaran normal. Pengennya sih tetep di studio, tapi kami berupaya untuk mencegah penyebaran covid-19 dengan cara yang kami mampu. Mendukung gerakan workfromhome demi kita semua. Semoga kita selalu dalam lindungan Tuhan YME, " ucap Bayu melalui unggahan instagramnya.
Dalam postingan lainnya Bayu juga nampak menikmati masa siaran dari rumah. Hal ini terlihat dari postingan milikinya di hari pertama siaran dari rumah.
Bayu melakukannya bersama sang Anak yang bernama Alika dan Kalia. Bayu, begitu sapaan akrabnya sudah mulai siaran dari rumah sejak Selasa (17/3) lalu.
2. Rally Marina siaran dari rumah sembari memantau perkembangan berita di televisi
Seorang penyiar radio yang juga memiliki profesi sebagai salah satu pebalap perempuan nasional, Rally Marina, tampak menikmati siaran dari rumah.
Hal ini ditunjukannya melalui postingan video di laman instastory akun instagram @rallymarina.
Rally, sapaan akrabnya, mulai siaran dari rumah sejak tiga hari yang lalu.
Aktifitas ini dilakukannya di kamar sang anak yang bernama Farrel Rafellyno.
3. Kembali siaran, Cia Wardhana Roesman harus siaran dari rumah
Berbeda pengalaman dengan penyiar lainnya. Cia Wardhana Roesman atau akrab dipanggil Cia. Mengalami pengalaman berbeda dengan yang lainnya.
Baru saja kembali untuk siaran dirinya sudah harus memulainya bukan dari ruang siaran, melainkan dari rumah. Hal ini dibagikannya melalui postingan di akun instagram @ciawardhana
"Baru aja mulai siaran lagi, disuruh #siarandarirumah be like. OK OK OK! Tapi aku seneng sekali bahkan siaran radio yg sepertinya impossible buat #wfh bisa kalo diusahain! Jadi beneran di rumah dan nggak kemana mana yah, bisa sambil dengerin dan lakukan kerja/tugas kampus dan sekolah seperti biasa. Yang masih harus kerja, semangat ya jaga kebersihan dan sistem imun tubuh ya, BUKANNYA NONGKRONG2. Yuk kita bantu ini cepet usai, malu ah sama dokter dokter yg rela ngorbanin nyawa di garda depan, bantu dikiiit aja yuk!" ucapnya melalui sebuah postingan instagram.
4. Sogi Indra Dhuaja siaran dari rumah bareng anak yang belajar dari rumah
Penyiar Good Morning Kids radio KIS FM ini, menyatakan bahwa tak pernah membayangkan sebelumnya bisa ada pada kondisi melakukan siaran dari rumah.
Sisi baiknya adalah penyiar yang aktif dalam bidang parenting ini dapat siaran bersamaan dengan anaknya yang juga belajar dari rumah.
"Tadi pagi memasuki hari ke 2 #GoodMorningKids #SiaranDariRumah, barengan sama anak-anak yang #BelajarDariRumah. Gak pernah kepikir suatu hari bakal ketemu sama keadaan yang bikin gue #SiaranDariRumah. Kalo ada keadaan darurat, ya gak siaran aja biasanya, " jelas Sogi pada akun instagram @sisogi.
5. Mencintai pekerjaannya sebagai penyiar, Beddu Tohar mengaku senang siaran di rumah
Meski untuk sementara waktu komedian yang juga penyiar radio Beddu Tohar, harus melakukan siaran dari rumah, namun dirinya mengaku tidak ada bedanya. Semua dilakukan dengan rasa senang.
"Kita masih #siarandarirumah untuk program #hotkopi di @hot932fm, kerja dari rumah atau dari kantor sama asyiknya teman2 selama kita jalani dengan suka cita dan gembira."
"Saya mengerjakan pekerjaan yang saya cintai, Dan saya sangat mencintai pekerjaan saya."
"Apapun situasinya, siapapun orangnya, bagaimanapun kondisinya selama yang berkaitan dengan pekerjaan saya saya sangat mencintainya, " jelas Beddu dalam postingan yang menampilkan foto dirinya dengan baju merah.
6. Tike Priatnakusumah, Melissa Karim, dan Ronal Surapradja siaran bersama di rumah secara bergantian
Keseruan sangat nampak dari ketiga penyiar radio JAK FM, Tike Priatnakusumah, Melissa Karim, dan juga Ronal Surapradja. Meskipun harus melakukannya dari rumah, ketiganya tetap nampak menikmatinya.
Hal ini terlihat dari keseruan mereka bertiga. Ketiganya membagikan keceriaannya dalam akun instagram @rocknal @tikeprie dan @melissa_karim.
"Hari ini pertama Sarapan Seru @jak101fm di rumah. Sekarang giliran rumah @tikeprie, besok mungkin saya atau @melissa_karim. Pengennya sih siaran dari Istana Bogor, biar sekalian nanya2 ama Pak @jokowi tentang penanganan #covıd19 ini. Etapi enak siaran disini, makanan gak kelar2 haha," ucap Ronal Surapradja melalui unggahan instagramnya.
Selain keceriaan, ketiganya nampak membuat jadwal siaran berbeda - beda tempat.
Tetap di rumah hanya saja, dilakukan pemutaran. Seperti hari pertama di rumah Tike, hari kedua di rumah Ronal, dan ketiga di rumah Melissa.
Nah, begitulah mereka para penyiar. Mereka saja masih tetap seru dan produktif lho walau dari rumah. Artinya, Mama tidak boleh kalah. Lalu hal produktif apa yang ingin Mama lakukan selama masa social distancing ini? Apakah kamu terisnpirasi dara para penyiar ini, Ma?
Baca juga:
- Dua Balita di Lampung Jadi Pasien Dalam Pengawasan Virus Corona
- Angka Kematian Tinggi, Pemerintah Beli Avigan untuk Atasi Virus Corona
- Jokowi: Mulai Sore Ini, Rapid Test untuk Virus Corona Resmi Dilakukan