TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Fakta Alasan Poonam Pandey Palsukan Kematiannya, Tuai Kecaman

Kemunculan Poonam Pandey setelah ketahuan memalsukan kematian bikin publik mengecamnya habis-habisan

Instagram.com/poonampandeyreal

Artis asal India, Poonam Pandey, belum lama ini mendapatkan kecaman dari publik setelah ketahuan memalsukan kematiannya melalui unggahan di Instagram.

Sebelum ketahuan, kabar kematian Poonam Pandey berawal dari unggahan di akun Instagram pribadinya. Namun, Poonam lalu mengakui dalam sebuah video bahwa dia tidak meninggal dunia. Lantas, apa alasan Poonam memalsukan kematiannya?

Berikut Popmama.com telah merangkum deretan fakta alasan Poonam Pandey palsukan kematiannya dari berbagai sumber secara detail.

1. Kabar kematian Poonam Pandey diketahui dari Instagram, dia disebut meninggal karena kanker serviks

Instagram.com/poonampandeyreal

Sebelum kematian palsunya terungkap, kabar meninggalnya Poonam Pandey diumumkan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Dalam kabar tersebut, Poonam Pandey disebut meninggal dunia karena kanker serviks.

"Pagi ini adalah yang berat bagi kami. Dengan sangat sedih kami memberitahukan bahwa kami telah kehilangan Poonam tercinta karena kanker serviks. Setiap makhluk hidup yang pernah melakukan kontak dengannya disambut dengan cinta dan kebaikan yang murni. Di saat kesedihan ini, kami meminta privasi sementara," bunyi tulisan yang diunggah.

2. Poonam Pandey palsukan kematian dengan maksud untuk tingkatkan kesadaran akan kanker serviks

Instagram.com/poonampandeyreal

Setelah kabar itu beredar, Poonam muncul dengan video yang menjelaskan dia belum meninggal dunia. Kematiannya itu dipalsukan dengan maksud untuk meningkatkan kesadaran akan kanker serviks.

Dalam video yang diunggah, Poonam juga mengatakan bahwa penyakit kanker serviks membutuhkan perhatian segera.

"Ya, aku memalsukan kematianku. Aku tahu itu ekstrem. Tapi tiba-tiba kita semua membicarakan tentang kanker serviks, bukan?" kata dia dalam video yang diunggah di Instagram, Sabtu (3/2/2024).

"Ini adalah penyakit yang secara diam-diam merenggut nyawa Anda. Dan penyakit ini memerlukan perhatian segera. Saya bangga dengan apa yang bisa dicapai oleh berita kematian saya," katanya.

3. Poonam Pandey mengatakan bahwa kanker serviks bisa dicegah dengan tes dan mendapatkan vaksin HPV

Instagram.com/poonampandeyreal

Selain itu, Poonam dalam video yang berbeda di Instagram juga mengatakan bahwa kanker serviks bisa dicegah. Menurutnya, tindakan yang harus dilakukan adalah menjalani tes dan mendapatkan vaksin HPV.

"Aku hidup. Aku tidak meninggal karena kanker serviks," katanya.

"Aku di sini memberi tahumu bahwa tidak seperti kanker lainnya, kanker serviks dapat dicegah. Yang harus kamu lakukan adalah menjalani tes dan mendapatkan vaksin HPV. Kita bisa melakukan semua ini dan lebih banyak lagi untuk memastikan tidak ada lagi korban jiwa akibat penyakit ini," sambungnya kembali.

4. Tindakan Poonam Pandey yang palsukan kematian tuai kecaman, termasuk dari rekan sesama artisnya

Instagram.com/poonampandeyreal

Kabar kematian Poonam Pandey awalnya sudah dipercaya oleh banyak orang. Akan tetapi, rasa kepercayaan itu berubah menjadi kecaman setelah Pandey muncul kembali. Rekan sesama artisnya bahkan juga ikut mengecam aksi Pandey.

"Kamu membuat keberadaanmu menjadi lelucon! Ini konyol!! Mungkin ada cara yang lebih baik untuk menyebarkan kesadaran," tulis Palak Purswani.

"Dasar orang yang salah menyebarkan kesadaran!" tulis Shreya Gupto.

"Aksi terburuk yang pernah ada yang bisa dilakukan seseorang. Orang-orang telah kehilangan orang yang mereka cintai karena kanker, saya sendiri pernah dan di sini kau membuat cemoohan," tulis aktris Tina Datta.

Itulah informasi tentang alasan Poonam Pandey yang palsukan kematiannya. Dari informasi ini, kamu menjadi tahu soal tujuan Pandey yang memilih untuk memalsukan kematiannya.

Bagaimana menurut pendapat Mama?

Baca juga:

The Latest