TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Naik 182.000, saat Ini 9.699.562 Orang di Dunia Terinfeksi Covid-19

Amerika Serikat masih jadi pusat episentrum virus corona

Pexels/Miguel A. Padrinan

Perkembangan kasus baru, angka pasien sembuh, dan angka kematian masih terus mengalami perubahan.

Secara umum, sebagian besar negara di dunia telah melaporkan adanya kasus virus corona di wilayahnya.

Penyebaran kasus positif virus corona di dunia Jumat, 26 Juni 2020 menjadi 9.699.562. Kasus meningkat 182.655  kasus, peningkatan ini cukup pesat dari yang sebelumnya 9.516.907 kasus. 

Dilansir dari laman World O Meter pada Jumat (26/6) per pukul 07.30 WIB, kasus tertinggi tercatat berada di Amerika Serikat dengan total kasus 2.502.298 dan korban meninggal mencapai 126.726 jiwa. Berikut beberapa informasi yang Popmama.com rangkum.

1. 490.933 orang di dunia meninggal karena virus corona

Freepik

Berdasarkan catatan laman World O Meter, total kasus kematian akibat COVID-19 di dunia mencapai angka 490.933. Sedangkan, kasus sembuh tercatat mencapai 5.251.109.

Dikutip dari laman yang sama, tercatat kasus yang terinfeksi saat ini berdasarkan catatan kasus aktif mencapai 3.899.889 kasus. Satu persen di antaranya berada di fase serius atau kritis, yaitu sebanyak 57.631 kasus.

2. Amerika Serikat masih jadi pusat episentrum virus corona

Pexels/Cotton Bro

Kasus positif Covid-19 di Amerika Serikat terus melonjak. Hari ini saja, bertambah 37.894 kasus.

Total, 2.502.298 orang di Amerika Serikat terinfeksi virus corona. 

Menyusul Amerika Serikat, Brasil menjadi negara kedua dengan jumlah kasus tertinggi di angka 1.233.147 kasus dan total kematian 55.054 kasus.

Sedangkan di Indonesia sendiri yang terkonfirmasi positif mencapai 51.427 kasus dengan total kematian 2.683 kasus.

3. Negara di dunia dengan kasus positif Covid-19 tertinggi

Freepik/Kjpargeter

Berikut 10 negara di dunia dengan kasus positif COVID-19 tertinggi berdasarkan data dari World O Meter:

  1. Amerika Serikat: 2.502.298 kasus; 126.726 (meninggal dunia); 1.048.436 (sembuh)
  2. Brasil: 1.233.147 kasus; 55.054 (meninggal dunia); 649.908 (sembuh)
  3. Rusia: 613.994 kasus; 8.605 (meninggal dunia); 375.164 (sembuh)
  4. India: 491.170 kasus; 15.308 (meninggal dunia); 285.671 (sembuh)
  5. Inggris: 307.980 kasus; 43.230 (meninggal dunia); tidak diketahui secara pasti (sembuh)
  6. Spanyol: 294.566 kasus; 28.330 (meninggal dunia); tidak diketahui secara pasti (sembuh)
  7. Peru: 268.602 kasus; 8.761 (meninggal dunia); 156.074 (sembuh)
  8. Cile: 259.064 kasus; 4.903 (meninggal dunia); 219.327 (sembuh)
  9. Italia: 239.706 kasus; 34.678 (meninggal dunia); 186.725 (sembuh)
  10. Iran: 215.096 kasus; 10.130 (meninggal dunia); 175.103 (sembuh)

Itulah tadi beberapa informasi seputar Covid-19 di dunia. Untuk Mama tetap jaga kesehatan dan kebersihan di rumah ya.

Jangan lupa untuk menerapkan protokol kesehatan yang telah dianjurkan pemerintah ketika akan beraktivitas di luar rumah. Semoga bermanfaat!

Baca juga:

The Latest