TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Biodata dan Profil Wirda Mansur, Jadi Pebisnis di Usia Muda

Meski masih berusia muda, Wirda Mansur ternyata menjabat sebagai Direktur Utama perusahaan

Instagram.com/wirda_mansur

Wirda Mansur merupakan anak sulung dari ustaz ternama, Yusuf Mansur. Wirda Mansur banyak terkenal dari pencapaian dan statusnya saat ini sebagai pebisnis muda.

Wirda Mansur sempat dijodohkan dengan Hasan Ali Jaber, putra almarhum Syekh Ali Jaber. Merasa masih muda dan perjalanan kariernya masih panjang, Wirda tidak ingin menikah dulu sebelum sukses.

Sebagai informasi, Wirda berkuliah di University of Buckingham dengan mengambil jurusan Bussines Enterprise. Tak mengherankan jika saat ini Wirda menjabat sebagai Direktur Utama di sebuah perusahaan miliknya.

Berikut ini Popmama.com telah merangkum biodata dan profil Wirda Mansur yang merupakan anak dari Yusuf Mansur.

Simak juga beberapa fakta tentang Wirda Mansur lainnya, ya!

Biodata Wirda Mansur

Instagram.com/wirda_mansur
  • Nama lengkap: Wirda Salamah Ulya Mansur
  • Nama panggilan: Wirda
  • Tempat tanggal lahir: Tangerang, 29 November 2001
  • Agama: Islam
  • Tinggi badan: 151 cm
  • Profesi: Pebisnis, Youtuber, Pendakwah
  • Akun Instagram: @wirda_mansur
  • Channel YouTube: Wirda Mansur

Setelah mengetahui biodata singkat Wirda Mansur, simak juga beberapa fakta menarik lainnya dari putri Ustaz Yusuf Mansur yang tidak boleh dilewatkan.

1. Hafiz Qur'an sejak belia

Instagram.com/wirda_mansur

Sebagai anak dari ustaz, tidak mengherankan jika Wirda mengikuti jejak papanya sebagai pendakwah. Wirda bahkan tidak tamat sekolah dasar demi menjadi penghafal Alquran.

Wirda sempat menempuh pendidikan di Yordania selama satu tahun untuk mendalami bahasa Arab. Saat berusia 16 tahun, ia bersekolah di Al-Mamoor, New York, Amerika Serikat dan mengajar tahfiz Alquran di negara tersebut.

2. Penulis buku bertema motivasi

Instagram.com/wirda_mansur

Sudah sukses sedari masih belia, Wirda Mansur diketahui juga menulis beberapa buku. Buku-buku yang ditulisnya banyak berisikan tentang motiviasi untuk kaum muda.

Beberapa buku yang ditulisnya telah terbit, di antaranya 'Reach Your Dreams' (2016), 'Be Calm Be Strong Be Grateful' (2017), 'Be The New You' (2018), 'Remember Me & I Will Remember You' (2019) dan 'Unlimited You' (2020).

3. Menjadi pebisnis di usia muda

Instagram.com/wirda_mansur

Selain menjadi penulis buku bertema motivasi, Wirda juga menjadi pebisnis muda. Pada Agustus 2019, Wirda secara resmi mendirikan perusahaan yang diberi nama PT Wirdamae Grup Indonesia. Wirda juga menjabat sebagai Direktur Utama di perusahaan tersebut.

PT Wirdamae Grup Indonesia adalah sebuah induk perusahaan yang dikelola oleh keluarga Wirda Mansur. Perusahaan tersebut membawahi bisnis Wisatahati Tour and Travel dan Wakeup Makeup.

4. Mengikuti tren kripto

Instagram.com/wirda_mansur

Wirda juga mengikuti tren ke dunia kripto seperti artis lainnya. Diketahui token kripto saat ini sedang tren karena keuntungan yang didapat dengan mudah. Token kripto yang ia luncurkan diberi nama I-Coin.

Sebagai pebisnis muda, tentu Wirda harus mengetahui tren token kripto agar bisnisnya mampu bersaing di masa depan. Bukan tidak mungkin transaksi di masa depan lebih banyak menggunakan token kripto.

5. Sempat viral karena latar belakang pendidikan

Instagram.com/wirda_mansur

Latar belakang pendidikan Wirda Mansur sempat dipertanyakan. Hal ini karena dia mencantumkan Oxford University sebagai pendidikan terakhirnya di Linkedin.

Kenyataannya, Wirda Mansur ternyata kuliah di University of Buckingham mengambil jurusan Business Enterprise dan Institut Daarul Qur'an milik papanya. Wirda Mansur hanya mengikut summer class di Oxford.

Itulah beberapa fakta serta profil Wirda Mansur. Diberi pendidikan agama sejak kecil oleh sang Papa, Wirda Mansur sukses menjadi pebisnis di usianya yang masih belia. Semoga hal-hal positif dari dirinya bisa menjadi inspirasi tersendiri, ya.

Baca juga:

The Latest