TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Lagi Viral, Begini Cara Menggunakan Fitur Flipside Instagram

Flipside Instagram bisa unggah konten dari sisi lain diri kamu, lho

Popmama.com/Farikh Ali

Instagram kembali merilis sebuah fitur baru beberapa waktu lalu. Fitur yang diberi nama Flipside ini kabarnya bisa menampilkan sisi lain profil kamu.

Fitur baru Flipside Instagram itu rupanya cukup banyak diperbincangkan orang-orang saat ini. Tak sedikit yang penasaran dengan fitur Flipside serta cara menggunakannya di Instagram.

Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum cara menggunakan fitur Flipside Instagram yang lagi viral.

1. Flipside Instagram mirip seperti second account

Freepik

Fitur baru Instagram bernama Flipside ini rupanya mirip seperti kamu yang sedang menggunakan media sosial lewat second account. Dengan fitur Instagram baru itu, kamu tak perlu lagi ribet switch akun dari akun utama ke second account.

Flipside dihadirkan Instagram untuk memfasilitasi ranah pribadimu yang lebih berbeda dari akun utama. Dengan begitu, kamu bisa membuat konten-konten dengan persona berbeda dari akun utamamu.

2. Bisa menambahkan teman dan mengunggah layaknya akun utama

Pexels/Lisa Fotios

Flipside pada dasarnya tak menghilangkan fitur utama yang ada pada Instagram seperti mengunggah feed hingga story. Bedanya, unggahan tersebut hanya bisa dilihat oleh pengikut yang sudah kamu tentukan sebelumnya.

TechCrunch menyebut fitur ini bisa menghasilkan finstas. Finstas dimaknai sebagai ungkapan slang untuk akun Instagram alternatif alias pengguna bisa mengunggah tanpa membingungkan pandangan orang lain.

3. Ikon kunci di profil untuk beralih ke Flipside

Popmama.com/Farikh Ali

Peralihan akun menggunakan fitur Flipside terbilang cukup mudah. Kamu hanya perlu menemukan ikon kunci yang berada di bawah profilmu.

Bagaimana cara beralihnya? Berikut ini cara switch akun untuk memanfaatkan fitur Flipside Instagram, antara lain:

  1. Login Instagram dengan username dan password 
  2. Di halaman beranda, masuk ke bagian profil di pojok kanan bawah 
  3. Pada tampilan akun, temukan ikon kunci yang ada di bagian kanan bawah
  4. Ketuk tombol yang bergambar kunci tersebut untuk masuk ke profil Flipside milikmu

Bagaimana Cara Mengatur Fitur Flipside Instagram?

Pexels/Omkar Patyane

Seperti pada penjelasan di atas, penggunaan fitur Flipside tak jauh berbeda saat kamu berkreasi di akun utama seperti mengunggah story, foto hingga video. 

Sebelum menggunakan Flipside, kamu perlu mengatur profil terlebih dahulu. Berikut ini cara mengubah profil Flipside dengan mudah, antara lain: 

  1. Masuk ke halaman akun Flipside milikmu  
  2. Klik ikon pena di bagian pojok kanan atas 
  3. Masukkan nama dan bio sesuai keinginan. Kamu bisa klik 'Tambahkan dari profil utama' untuk menyamakan dengan sisi depan profilmu 
  4. Di bagian 'Pengaturan Flipside', atur siapa yang dapat melihat Flipside milikmu 
  5. Klik 'Selesai' untuk menyimpan pengaturan

Setelah membuat profil sesuai keinginanmu, selanjutnya kamu bisa langsung mengunggah konten lewat cara di bawah ini:

  1. Masuk ke halaman akun Flipside milikmu 
  2. Klik ikon '+' di bagian kanan atas, samping tombol untuk edit profil
  3. Pilih jenis konten yang ingin kamu unggah. Sama seperti halaman utama, ada pilihan Post, Reel, dan Story 
  4. Ikuti tahap mengunggah konten seperti biasa seperti menulis caption, menambahkan lagu, menambah tag orang di Instagram dan lokasi, dan sebagainya

Setelah proses mengunggah selesai, kamu akan melihat kontenmu di Flipside dan tak terlihat di akun utamamu.

Nah, itu tadi beberapa informasi seputar cara menggunakan fitur Flipside Instagram yang lagi viral. Bagaimana kira-kira tertarik untuk mencoba fitur baru dari Instagram ini?

Baca juga:

The Latest