TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Meski Selalu Taati Protokol Kesehatan, Donna Agnesia Positif Covid-19

Donna Agnesia mengingatkan bahwa virus corona nyata di dalam kehidupan

Instagram.com/dagnesia

Artis sekaligus presenter Donna Agnesia memberitahu bahwa dirinya terkonfirmasi positif Covid-19 melalui akun Instagram miliknya, Senin (15/1/2021).

Melalui unggahan di akun Instagramnya, ia mengatakan bahwa hasil tes PCR tanggal 21 Januari 2021 menyatakan dirinya positif Covid-19. Donna mengucap syukur karena kondisinya stabil dan gejala yang dialami masih tergolong ringan.

Saat ini Donna Agnesia sedang menjalankan isolasi mandiri sampai dirinya dinyatakan negatif Covid-19.

Berikut ini Popmama.com telah merangkum terkait Donna Agnesia positif Covid-19.

1. Gejala yang dialami Donna Agnesia

Instagram.com/dagnesia

Melalui akun Instagram miliknya, Donna memberitahukan gejala yang dialami sebelum dinyatakan positif Covid-19.

Donna hanya merasakan gejala pusing dan flu, namun tidak disertai dengan demam. Dokter yang menanganinya juga mengatakan kondisinya stabil dan gejala yang dialami masih tergolong ringan.

Donna juga mengecek paru-parunya di laboratorium dan hasilnya bagus. Kondisinya yang tergolong ringan, Donna melakukan isolasi mandiri agar tidak menularkan virus ini pada anak dan suami.

2. Kabar suami dan ketiga anaknya

Instagram.com/dagnesia

Donna Agnesia mengucap syukur hasil tes PCR suami dan ketiga anaknya menunjukkan hasil negatif Covid-19.

Meskipun saat ini Donna sedang jauh dari keluarga karena harus menjalankan isolasi mandiri, ia tetap fokus untuk pemulihan. Dalam proses pemulihan ini, ia berusaha untuk berpikir positif, tidak stres, dan selalu senang.

Ia juga mengikuti saran dari dokter untuk rajin mengonsumsi vitamin dan obat, serta rutin berjemur pagi agar cepat pulih dari virus corona.

3. Donna agnesia termasuk salah satu orang yang selalu menerapkan protokol kesehatan

Instagram.com/dagnesia

Melalui unggahan di akun Instagram, Donna menjelaskan bahwa sejak adanya pandemi Covid-19 selalu menerapkan protokol kesehatan bersama keluarga di rumah.

Selama pandemi ini Donna percaya virus ini benar ada, sehingga ia termasuk orang yang paling bawel pada suami dan anak untuk selalu menjalankan protokol kesehatan di rumah dan saat berpergian.

Diluar dugaan, ternyata dirinya terpilih untuk berkenalan secara langsung dengan virus ini. Namun, Donna selalu percaya bahwa ada alasan baik dari kondisi yang sedang dihadapi. Donna juga menyakinkan dirinya akan sembuh dan dinyatakan negatif Covid-19.

4. Donna mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan

Instagram.com/dagnesia

Donna mengingatkan bahwa virus ini benar-benar ada dan mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan disetiap aktivitas yang dijalankan di rumah atau di luar.

“Jadi buat teman-teman semua, jangan pernah bosan dan lelah untuk jalankan protokol kesehatan ya , karena celah sekecil apapun bisa jadi peluang kita terpapar virus Covid 19 ini,” ucap Donna Agnesia dalam unggahannya di Instagram.

Itulah beberapa informasi mengenai Donna Agnesia yang terpapar Covid-19. Perlu Mama ketahui bahwa saat ini di Indonesia yang terkonfirmasi positif Covid-19 sudah sebanyak 999.256 orang. Oleh karena itu, selalu jaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan ya, Ma.

Baca juga:

The Latest