TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Siapa Stella Christie yang Jadi Wamen Diktisaintek?

Dengan latar belakang akademis global, ia diharapkan membawa perubahan di pendidikan Indonesia

Dok.IMGS2024

Pengangkatan Stella Christie sebagai Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi dalam Kabinet Merah Putih periode 2024-2029 tidak hanya menjadi sorotan nasional, tetapi juga di kalangan akademisi global. 

Kontribusi dan keahliannya dalam bidang kognitif diharapkan dapat memajukan pendidikan tinggi Indonesia, serta meningkatkan kualitas riset dan inovasi teknologi. Hal ini mejadi dua sektor penting dalam menghadapi era industri 4.0 dan revolusi digital.

Sebagai salah satu akademisi yang diakui secara internasional, kehadiran Stella Christie di kabinet juga memperkuat posisi Indonesia dalam percaturan pendidikan dan riset global.  Penasaran? Sebenarnya, siapa Stella Christie yang jadi Wamen Diktisaintek?

Simak informasi yang sudah Popmama.com rangkum berikut ini, yuk. 

1. Biodata Stella Christie, seorang ilmuwan kognitif yang sangat dihormati, berasal dari Medan, Sumatera Utara

Wikipedia.org/Stellachristie

Stella Christie adalah seorang ilmuwan kognitif yang sangat dihormati, berasal dari Medan, Sumatera Utara. Karier akademiknya bermula dari kesuksesannya menyelesaikan studi di Harvard University, di mana ia lulus dengan predikat magna cum laude pada tahun 2004. Berikut biodata lengkapnya: 

  • Nama lengkap: Stella Christie
  • Tempat, tanggal lahir: Medan, 11 Januari 1979
  • Profesi: Profesor, guru besar, peneliti
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Akun Instagram: @stellachristiie

Saat ini, Stella Christie menjabat sebagai profesor di Tsinghua University, Beijing, Tiongkok, di mana ia juga menjadi direktur Child Cognition Center. Keterlibatannya di berbagai organisasi ilmiah internasional, termasuk Cognitive Science Society, memperkuat kontribusinya di kancah global.

2. Stella memiliki perjalanan akademik yang sangat mengesankan

Dok. IDN Times

Stella Christie memiliki perjalanan akademik yang sangat mengesankan. Ia mengenyam pendidikan dasar dan menengah di Santa Ursula Jakarta, sebelum menerima beasiswa internasional yang membawanya ke Norwegia. 

Lulusan Harvard ini kemudian mendalami ilmu kognitif di Northwestern University, hingga akhirnya menjalani postdoktoral di University of British Columbia, Kanada. Dalam karier akademiknya, Stella pernah menjadi dosen di Swarthmore College, AS, sebelum akhirnya bergabung dengan Tsinghua University di Tiongkok. 

Di Tsinghua, ia dikenal sebagai salah satu akademisi yang paling berpengaruh dalam perkembangan riset kognitif dan pendidikan.

3. Tidak hanya sosok ilmuwan, Stella juga menjadi inspirasi bagi generasi muda

Dok. IDN Times

Dengan berbagai pencapaian yang telah diraih, Stella Christie tidak hanya menjadi sosok ilmuwan yang disegani, tetapi juga inspirasi bagi generasi muda Indonesia. Kegigihannya dalam menimba ilmu dan berkontribusi bagi kemajuan pendidikan di tingkat internasional, menegaskan pentingnya peran pendidikan dalam membangun masa depan bangsa.

Sebagai Wakil Menteri, Stella Christie diharapkan dapat membawa gebrakan baru di dunia pendidikan tinggi dan riset, serta meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Jadi, itu tadi ya jawaban mengenai siapa Stella Christie yang jadi Wamen Diktisaintek? Sebagai Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Stella Christie membawa angin segar bagi dunia pendidikan dan riset di Indonesia. 

Sosoknya menjadi inspirasi bagi generasi muda, membuktikan bahwa dengan pendidikan dan kerja keras, kontribusi besar bagi bangsa bukanlah hal yang mustahil.

Baca juga: 

The Latest