22 Ayat Alkitab tentang Bersyukur Bisa Jadi Renungan Keluarga
Beberapa ayat alkitab berikut ini bisa mengingatkan keluarga akan rasa bersyukur
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di dalam agama Kristen, Tuhan mengajarkan umat-Nya untuk selalu bersyukur atas karunia Tuhan. Di setiap harinya, Ia memberikan rezekinya kepada setiap orang.
Rezeki itu diberikan dari hal-hal yang kecil ataupun besar. Salah satunya seperti karunia yang umat dapat dari campur tangan Tuhan dalam hidupnya.
Nah, ungkapan rasa syukur itu juga tertulis dalam Alkitab. Berulang kali firman Tuhan mengenai pentingnya bersyukur terus berulang dari perjanjian lama hingga perjanjian baru.
Langsung saja simak rangkuman yang telah Popmama.comrangkum untuk bersama-sama merenungkan ayat Alkitab tentang bersyukur berikut ini.
1. Ayat Alkitab untuk bersyukur atas kasih dan berkat Tuhan
Semua karunia yang diberikan Tuhan menjadi anugrah dan berkat dalam kehidupan. Untuk mensyukuri karunia itu, berikut beberapa ayat yang cocok untuk keluarga.
Yakobus 1:17
“Setiap pemberian yang baik dan setiap anugerah yang sempurna, datangnya dari atas, diturunkan dari Bapa segala terang; pada-Nya tidak ada perubahan atau bayangan karena pertukaran."
1 Tawarikh 16:34
"Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya."
2 Tesalonika 1:3
"Kami wajib selalu mengucap syukur kepada Allah karena kamu, saudara-saudara. Dan memang patutlah demikian, karena imanmu makin bertambah dan kasihmu seorang akan yang lain makin kuat di antara kamu."
Yohanes 3:16
"Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal."
Mazmur 23:1-6
“Mazmur Daud. TUHAN adalah gembalaku, takkan kekurangan aku. Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbing aku ke air yang tenang; Ia menyegarkan jiwaku. Ia menuntun aku di jalan yang benar oleh karena nama-Nya. Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku. Engkau menyediakan hidangan bagiku, di hadapan lawanku; Engkau mengurapi kepalaku dengan minyak; pialaku penuh melimpah. Kebajikan dan kemurahan belaka akan mengikuti aku, seumur hidupku; dan aku akan diam dalam rumah TUHAN sepanjang masa."
1 Samuel 12:24
“Hanya takutlah akan TUHAN dan setialah beribadah kepada-Nya dengan segenap hatimu, sebab ketahuilah, betapa besarnya hal-hal yang dilakukan-Nya di antara kamu.”
2. Ayat Alkitab untuk bersyukur dalam keadaan apapun
Rasa bersyukur tidak hanya saat keadaan suka cita saja, tetapi perlu juga saat umat sedang mengalami duka cita. Beberapa ayat yang berikut ini cocok untuk keluarga yang ingin bersyukur dalam keadaan apapun.
Filipi 4:6-7
"Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apa pun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur. Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus."
2 Korintus 4:15
"Sebab semuanya itu terjadi oleh karena kamu, supaya kasih karunia, yang semakin besar berhubung dengan semakin banyaknya orang yang menjadi percaya, menyebabkan semakin melimpahnya ucapan syukur bagi kemuliaan Allah."
1 Tesalonika 5:18
"Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.”
1 Tesalonika 5:16-18
"Bersukacitalah senantiasa. Tetaplah berdoa. Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu."
Yesaya 41:10
"Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan."
Kolose 2:7
"Hendaklah kamu berakar di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur."
Matius 5:16
"Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga."
Kolose 4:2
"Bertekunlah dalam doa dan dalam pada itu berjaga-jagalah sambil mengucap syukur."
1 Timotius 4:4-5
"Karena semua yang diciptakan Allah itu baik dan suatupun tidak ada yang haram, jika diterima dengan ucapan syukur, sebab semuanya itu dikuduskan oleh firman Allah dan oleh doa."
3. Ayat Alkitab untuk bersyukur saat mendapat sukacita
Di tengah rasa bahagia, kelak kali umat lalai dan berbangga diri akan pencapaiannya. Itu menjadi sesuatu yang perlu di syukuri atas pemberian-Nya.
Lukas 2:14
"Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang berkenan kepada-Nya."
Kolose 2:6
“Kamu telah menerima Kristus Yesus, Tuhan kita. Karena itu hendaklah hidupmu tetap di dalam Dia."
1 Korintus 15:57
"Tetapi syukur kepada Allah, yang telah memberikan kepada kita kemenangan oleh Yesus Kristus, Tuhan kita."
Kolose 3:15
"Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah."
Efesus 1:16
"Akupun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku."
2 Korintus 9:15
"Syukur kepada Allah karena karunia-Nya yang tak terkatakan itu!"
Yunus 2:9
"Tetapi aku, dengan ucapan syukur akan kupersembahkan korban kepada-Mu; apa yang kunazarkan akan kubayar. Keselamatan adalah dari TUHAN!"
Nah, itulah rangkuman yang telah Popmama.com rangkum mengenai ayat alkitab untuk merenungkan sekaligus berdoa tentang rasa syukur. Semoga ayat-ayat alkitab di atas bisa terus mengingatkan keluarga akan kebaikan Tuhan kepada umat-Nya ya!
Baca juga:
- 20 Ayat Alkitab tentang Kelahiran Anak Bisa jadi Renungan Keluarga
- 50 Ayat Alkitab tentang Pernikahan, Bisa Jadi Renungan Positif
- 50 Renungan Ayat Alkitab tentang Patah Hati, Bikin Cepat Move On