TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Millennial Mama of the Month Edisi Januari 2022: Irish Bella

Inspiratif, ini dia rencana besar Irish Bella dan suami di tahun 2022!

Popmama.com/Michael Andrew

Saat memasuki tahun baru, biasanya kita membuat rangkaian rencana baru untuk setahun mendatang. Namun kondisi di tengah pandemi tentu berbeda ya, Ma.

Banyak hal yang serba tidak pasti karena pandemi belum berakhir. Di sini orangtua memiliki peran penting. Bagaimana sebuah orangtua menjalani kehidupan di tengah pandemi tentu memengaruhi perkembangan dan kesehatan anaknya juga.

Sebagai sosok Mama yang visioner dan memiliki rencana besar di tahun 2022 ini, Popmama.com telah memilih Yris Jetty Dirk de Beule yang lebih dikenal dengan nama Irish Bella sebagai Millennial Mama of the Month edisi Januari 2022.

Irish Bella adalah aktris, model, dan penyanyi berkebangsaan Indonesia yang memiliki paras menawan dan keibuan. Mama muda kelahiran 23 April 1996, kini juga mengembangkan keahliannya di dunia bisnis.

Ia memiliki cara yang tepat untuk menjalani kehidupan di tengah pandemi, dan itulah yang selalu memotivasi dirinya untuk selalu bijaksana dalam merawat anak serta sang suami.

Seperti apa kisahnya, simak keseruan wawancara eksklusif Irish Bella bersama Popmama.com yang telah dirangkum berikut ini yuk, Ma!

1. Rencana besar Irish Bella di tahun 2022?

Popmama.com/Michael Andrew

Pada 28 April 2019 lalu Irish Bella telah resmi dipinang oleh aktor Ammar Zoni. Keduanya bertemu di salah satu judul sinetron sebagai lawan main, lalu mereka pun memanfaatkan ini sebagai momen untuk saling mengenal dan bersilaturahmi.

Kini Irish dan Amar telah dikaruniai seorang putra yang bernama Air Rumi Akbar 1453, pada 18 September 2020. Saat ini usia pernikahan keduanya telah menginjak tahun ketiga. Memasuki tahun  2022, Irish pun memiliki rencana baru, baik dalam urusan karier maupun dalam berumah tangga.

"Untuk tahun 2022, sekarang cita-cita besarnya kita ingin membangun kerajaan kita, lagi sama-sama belajar berbisnis. Bismillah  satu-persatu bisnis kita launching. Lebih untuk membangun "empire" kita nih, Aish Corporation namanya di tahun 2022 ini,” ungkap Irish.

Jika itu rencana besar untuk bisnisnya, Irish pun menceritakan kabar baik lainnya.

"Di tahun ini, kita juga sedang berikhtiar untuk punya baby lagi. Jadi semoga di tahun 2022 sudah bisa memberi adik untuk Air," kata Irish sambal tersenyum.

2. Kekhawatiran Irish Bella di tahun ini

Popmama.com/Michael Andrew

Dari rencana-rencana Irish di tahun ini, apakah ada kekhawatiran karena saat ini masih dalam suasana pandemi dan kondisi semua serba belum pasti?

"Kekhawatiran pasti ada, karena pandemi di Indonesia juga belum benar-benar berakhir. Tapi kan saya lagi mau merintis usaha, kalau kita khawatir terus nggak selesai-selesai jadi kita nggak bisa maju,” cerita istri Amar Zoni.

Namun langkahnya sudah mantap karena ia memiliki tekad yang sudah bulat.

“Satu strateginya yaitu optimisme, berjuang untuk maju dan berdoa. Kekhawatiran pasti ada dan yang penting harus berani maju. Mudah-mudahan di tahun depan kondisinya sudah semakin membaik," demikian Irish menyampaikan harapannya. 

Itulah yang menyemangati Irish dalam usahanya. Tahapan demi tahapan pun selalu ia coba selesaikan.

3. Apa sih yang berbeda di masa pandemi ini jika dibandingkan dari waktu sebelumnya?

Popmama.com/Michael Andrew

Sebagai seorang Mama yang memiliki anak usia dini dan juga bekerja, tentu Irish menempuh banyak tantangan. Irish menceritakan kesulitan yang ia hadapi saat menjalankan kedua perannya di tengah pandemi ini.

"Saya adalah orang yang hamil di saat pandemi, di situ muncul kekhawatiran pertama karena harus melahirkan di masa pandemi. Saat itu agak struggling juga, karena saya sudah pernah keguguran sebelumnya,” itulah kekhawatiran pertama Irish.

Sayangnya tidak hanya itu, ia juga menemukan ketakutan-ketakutan lainnya.

“Akhirnya hamil lagi, pasti senang lah pasti tapi agak ketakutan waktu itu karena harus melahirkan sendiri. Protokolnya kan memang seperti itu, banyak ketakutan saat itu karena di awal kan pandemi lagi serem-seremnya," pungkasnya.

"Struggling juga ketika harus merawat baby di masa pandemic. Itu menantang ya karena kita pengin ajak dia jalan-jalan, explore ke luar, ketemu banyak orang, tapi saat itu kan tidak bisa. Semua seperti terkurung di rumah waktu itu.”

Namun tidak menyerah, ia melawan seluruh kekhawatirannya.

“Saya dan suami menyesuaikan dengan keadaan, bagaimana caranya membesarkan anak di tengah pandemi tapi tetap bisa memberikan yang terbaik. Apalagi di masa golden age, Air tetap harus mendapatkan pengasuhan yang terbaik meski di tengah pandemi seperti ini," tambahnya.

Bukan hanya urusan mengurus keluarga, dalam urusan bisnis Irish juga menemukan berbagai kendala.

"Lalu untuk bisnis juga baru mau mulai tapi ada kendala PPKM dan peraturan ini-itu dari pemerintah. Banyak sih kendalanya, tapi percaya saja bahwa segala sesuatu pasti ada hikmahnya.”

4. Bagaimana cara Irish sebagai seorang Mama bisa membuat semua keluarga merasa nyaman?

Popmama.com/Michael Andrew

Irish selalu mencoba untuk berpikiran positif agar ia tetap bisa menikmati setiap momen di masa pandemi ini.

“Di balik kesulitan itu pasti ada kemudahan misalnya lebih intim mengurus anak, punya banyak waktu yang bisa dihabiskan bersama suami, lebih bisa memutar otak lagi bagaimana cara bisnis kita tetap berjalan dengan baik dengan situasi seperti sekarang. Kita dipacu jadi lebih kreatif dengan kondisi saat ini."

Irish selalu berusaha kreatif dan siaga dalam mengurus seluruh kebutuhan keluarga. Dengan kedekatan yang terbangun, akhirnya seluruh anggota merasakan kenyamanan.

Di sini jelas terlihat, betapa pentingnya peran seorang mama dalam sebuah keluarga.

5. Tips untuk Millennial Mama dalam memulai tahun 2022

Popmama.com/Michael Andrew

Irish Bella memiliki beberapa tips agar Mama bisa menjalani tahun baru yang bahagia, meski di tengah ketidakpastian.

"Untuk para Millennial Mama, aku hanya bisa sedikit sharing ya, bagaimana sih cara agar kita bisa tetap maju di tengah keadaan yang serba tidak pasti seperti saat ini. Penting untuk mengetahui bagaimana cara membangun diri kita untuk terus optimis, berani, dan terus positif. Kenapa? Karena peran sebagai mama di dalam keluarga itu sangat penting. Penting untuk suami, karena suami yang sukses pasti ada istri yang hebat di baliknya. Penting untuk anak, karena untuk menjadi anak yang cerdas dan hebat, tentu karena di belakang itu ada sosok mama yang luar biasa."

"Untuk seorang Mama, yang paling penting kita harus berpikiran positif, berani, dan selalu bersyukur. Menurut saya itu key point untuk kita menjalani tahun baru 2022," tutup Irish Bella.

Itulah hal yang bisa kita pelajari dari kegigihan Irish Bella sebagai seorang Mama dan istri. Jangan pernah kehabisan ide, jangan pernah kehabisan strategi untuk terus maju, Ma! Semua yang diupayakan tentu untuk kebahagiaan dan kesejahteraan keluarga. 

Millennial Mama of the Month Edisi Januari 2022: Irish Bella

Editor in Chief - Sandra Ratnasari
Senior Editor - Novy Agrina
Editor - Onic Metheany
Asst. Editor - FX Dimas Prasetyo  
Reporter - Putri Syifa Nurfadilah 
Social Media - Irma Ediarti
Design - Aristika Medinasari
Photographer - Michael Andrew
Videographer - Jihan Zahira
Stylist - Onic Metheany & Putri Syifa
Makeup Artist - Claudya Christiani Purba
Hijab do - Dini Azzahra
Irish Bella's Wardrobe - A Pretty Paper Tale by Girah Ababyl & pretty witchy! by Yunia Chairat
Air Rumi Akbar 1453's Wardobe  - Mothercare

Irish Bella's Sandal - Sneakon

Baca juga:

The Latest