TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

7 Fakta Film The Marvels, Debut Park Seo Joon di Hollywood

The Marvels memiliki fakta menarik yang tidak hanya ada Park Seo Joon

Instagram.com/marvelstudios

The Marvels menjadi film superhero yang ditunggu-tunggu tahun 2023 ini. Selain mempertemukan tiga superhero perempuan MCU, film ini juga menghadirkan Prince Yan.

Sosok Prince Yan diperankan oleh aktor ternama Korea Selatan, Park Seo Joon. Walaupun disebut tampil tidak lebih dari 3 menit, kehadiran Park Seo Joon di MCU ini juga ditunggu-tunggu para penggemarnya.

Adapun The Marvels memiliki kaitan erat dengan akhir film Captain Marvel. Apa saja fakta-fakta menarik di dalamnya?

Berikut Popmama.com telah merangkum 7 fakta film The Marvels, debut Park Seo Joon di Hollywood. Simak di bawah ini.

1. Berkaitan dengan akhir film Captain Marvel

Instagram.com/marvelstudios

The Marvels berkaitan erat dengan akhir film Captain Marvel. Film ini mengangkat kisah Carol Danvers (Brie Larson) alias Captain Marvel yang telah mendapatkan kembali identitasnya dari Kree dan membalas dendam pada Supreme Intelligence.

Kini, Captain Marvel menjalankan misi untuk menyelidiki lubang cacing yang berkaitan dengan bangsa Kree. Di tengah menjalankan misinya, Carol menyadari bahwa kekuatannya saling terhubung dengan Ms. Marvel (Iman Vellani) dan Monica Rambeau (Teyonah Parris).

Trio yang tak terduga ini harus bekerja sama dan belajar bekerja sama untuk menyelamatkan alam semesta sebagai The Marvels. Kelanjutan kisahnya perlu kamu tonton filmnya yang telah tayang sejak 8 November 2023 di bioskop Tanah Air.

2. Park Seo Joon sebagai Prince Yan

Instagram.com/bn_sj2013

Park Seo Joon membintangi film The Marvels yang dijadwalkan tayang di Amerika Serikat pada 10 November 2023. The Marvels menjadi debut Park Seo Joon dalam film Hollywood selama sepanjang kariernya. 

Film garapan Nia DaCosta ini menghadirkan Park Seo Joon yang berperan sebagai Prince Yan. Bintang Korea satu ini beradu akting dengan Brie Larson, pemeran Carol Danvers atau Captain Marvel. 

Sosoknya digambarkan sebagai pangeran tampan berambut gondrong dengan pakaian yang memukau. Walaupun hanya muncul kurang lebih tiga menit, penampilan Park Seo Joon di The Marvels menjadi sesuatu yaang baru dan sangat ditunggu-tunggu para penggemarnya. 

3. Sutradara secara khusus memilih Park Seo Joon

Instagram.com/marvelstudios

Sejak diumumkannya Park Seo Joon membintangi The Marvels, nama aktor satu ini menjadi pusat perhatian. Sutradara The Marvels, Nia DaCosta pun mengaku bukan tanpa alasan dirinya menggaet Park Seo Joon, lho! 

Melansir Korea JoongAng Daily, kesukaannya terhadap drama dan film Korea lah yang membuat Nia DaCosta memggaet Park Seo Joon untuk bermain sebagai Prince Yan. Melihat kemampuan akting dari bintang Itaewon Class ini membuat Nia DaCosta tertarik dengan Park Seo Joon. 

Prince Yan sendiri merupakan penguasa planet Aladna. Sosoknya memang tidak banyak dibocorkan oleh sang Sutradara agar penonton penasaran dengan penampilan dari Park Seo Joon di The Marvels

4. Film MCU berdurasi terpendek

Instagram.com/marvelstudios

Marvel Cinematic Universe (MCU) dikenal dengan film-filmnya yang rata-rata berdurasi panjang. Berbeda dengan film pertamanya, The Marvels menjadi film MCU terpendek karena memiliki durasi 1 jam 45 menit.

Sebelum film ini, The Incredible Hulk dan Thor: The Dark World juga sama-sama memiliki durasi pendek sekitar 1 jam 52 menit. Seperti yang diketahui, film MCU sendiri rata-rata berdurasi 2 jam.

Film-film MCU yang berdurasi terpanjang di antaranya Doctor Strange, Black Panther: Wakanda Forever, dan Avengers Endgame. Jika kamu penasaran, buruan nonton filmnya, ya! 

5. Adanya kehadiran Goose the Cat

marvelcinematicuniverse.fandom.com

Kehadiran Goose the Cat di The Marvels kembali mencuri perhatikan, lho! Sebelumnya, kucing oren ini telah muncul dalam film Captain Marvel pertama. 

Walaupun menggemaskan, Goose merupakan kucing yang ganas dan memiliki kekuatan super. Kucing satu ini juga bertanggung jawab atas butanya mata kiri Nick Fury secara permanen. 

Walaupun begitu, Fury sempat merawat Goose setelah Danvers meninggalkan Bumi, meskipun Goose segera dikembalikan ke Danvers. Penasaran dengan kehadiran Goose? 

6. Adanya pergantian sutradara dan jadwal tayang

Instagram.com/marvelstudios

The Marvels sempat mengalami perubahan sutradara dan jadwal tayang. Berbeda dengan film Captain Marvel pertama yang disutradarai oleh Anna Boden dan Ryan Fleck, The Marvels disutradarai oleh Nia DaCosta.

Tak hanya sutradara yang berubah, jadwal penayangannya pun juga ikut berubah. Awalnya, film The Marvels dijadwalkan tayang pada 28 Juli 2023, tetapi perilisannya diundur pada 10 November 2023 di Amerika Serikat. 

The Marvels sebenarnya cukup dinanti oleh para penggemarnya karena akan menghadirkan Captain Marvel bersama Ms. Marvel dan Monica Rambeau. Ketiga superhero perempuan ini akan bekerja sama menyelamatkan semesta.

7. Munculnya senjata dan kostum baru

Instagram.com/marvelstudios

Dalam film The Marvels juga akan menghadirkan kostum dan senjata baru Captain Marvel. Ia akan mengenakan kostum barun yang memiliki warna lebih gelap.

Senjata baru bernama Universal Weapon juga akan muncul dan digunakan oleh Dar-Benn, sang villain. Senjata ini juga disebut lebih kuat dari Mjolnir milik Thor, lho! 

Nah, itu dia informasi seputar 7 fakta film The Marvels, debut Park Seo Joon di Hollywood. Semoga menjawab.

Baca juga:

The Latest