TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Sedang Menyusui, Medina Zein Positif Narkoba Jenis Amfetamin

Ketahui dampak pada bayi jika ibu menyusui menggunakan narkoba

Instagram.com/medinazein

Kabar mengejutkan datang dari Medina Zein seorang influencer, pengusaha, sekaligus istri dari Lukman Azhari, yang merupakan adik dari artis Ayu Azhari. Pada Senin (30/12/2019) Medina Zein dinyatakan positif narkoba berjenis Amfetamin. Hal tersebut dikemukakan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus.

Medina Zein melakukan tes urine dan dinyatakan positif dan telah dinyatakan sebagai pemakai. Medina Zein sebelumnya diamankan oleh pihak kepolisian pada Minggu (29/12/2019) terkait kasus Ibra Azhari yang juga merupakan adik iparnya. Nama Medina sendiri muncul bedasarkan pengakuan dari adik iparnya tersebut. 

Hingga saat ini, Medina Zein masih dalam pengamanan polisi dan belum ada keterangan dari pihak keluarga atas diamankannya perempuan kelahiran 23 Mei 1992 ini.

Merunut kasus narkotika yang dialami oleh Medina Zein, berikut beberapa fakta terkait Mama  dari Muhammad Syafi Hakim ini.

Fakta Tentang Medina Zein

Instagram.com/medinazein

1. Medina Zein sukses jalani bisnis kecantikan, fashion, sampai travel

Instagram.com/medinazein

Medina Zein dikenal sebagai milyarder muda melalui bisnis yang ia rintis dari bawah. Ia membangun bisnisnya melalui dana yang diberikan dari orangtua dan dari bank. Ia sukses diusianya yang masih 24 tahun. Produk perawataan wajah bernama MD Glowing ia pasarkan melalui penjualan secara online. 

MD Glowing yang dipasarkan sejak tahun 2013 meraih keuntungan yang cukup besar hingga bisa meng-endorse para selebritis papan atas. 

Bukan hanya itu saja, Medina Zein melebarkan bisnisnya pada klinik kecantikan bernama MD Clinic yang telah membuka banyak cabang di kota besar, sebut saja Bandung, Makassar, Jakarta, Depok, Bogor, Surabaya, sampai Samarinda. MD Clinic memiliki berbagai pelayanan perawatan untuk kecantikan wajah seperti infus kromosom, botox, peeling, IPL (Intense Pulse Light), Radio Frequency (RF), dan facial.

Pada tahun 2014, Medina Zein seperti tak ingin berhenti pada bidang kecantikan, ia pun menjajal bidang fashion dengan memiliki bisnis pakaian muslim bernama Medina Zein Boutique. Selanjutnya, Ia juga membuat Travel Umroh pada tahun 2016 dan bisnis lainnya ia pun memiliki brand lipstik sendiri. Ia juga disebut sebagai salah satu pendiri dari kue kekinia para artis yang berkembang dibeberapa kota.

Meskipun usianya masih sangat muda, Medina Zein cukup cerdik dalam mengelola bisnisnya hingga disebut sebagai Milyarder Muda. 

2. Menikah diusia 19 tahun

Instagram.com/medinazein

Medina Zein juga diketahui menikah diusianya yang cukup muda yakni 19 tahun. Ia dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Radit. Namun, pernikahan pertamanya telah berakhir dan ia sempat menjadi seorang ibu tunggal anaknya. 

3. Menikah dengan Lukman Azhari, adik Ayu Azhari

Instagram.com/medinazein

Pada 19 Agustus 2017, Medina dan Lukman Azhari melangsungkan resepsi pernikahan di Hotel Fairmont Senayan, Jakarta Pusat. Saat menikah dengan Lukman, usia Medina menginjak 25 tahun. Ini menjadi pernikahan kedua bagi Medina. 

Sebelum menikah, Medina dan Lukman menjalin hubungan sejak Desember 2016. Pada Februari 2017, Lukman datang ke rumah Medina untuk meminta restu dan pada Maret 2017 keduanya melakukan prosesi lamaran. 

Meski sempat heboh karena dianggap pernikahannya menghabiskan dana sampai 5 Miliar, Medina mengaku bahwa pernikahannya berjalan dengan lancar dan penuh khidmat. Dana yang disebutkan pun tidak 100 persen benar, Medina mengaku bahwa para vendor banyak memberikan harga khusus. 

4. Jalani program bayi tabung hingga dua kali

Instagram.com/medinazein

Sebenarnya udah pernah cerita tentang perjalanan IVF aku yang pertama dan belum berhasil , tapi kayaknya sekarang aku perlu cerita lagi karena banyak yang penasaran tentang kehamilan aku di IVF ke 2 ini yang alhamdulillah berhasil .

Jadi aku udah punya 1 anak laki-laki usia 7 tahun dan 2 kali KET setelah itu, sehingga harus di lakukan 2 kali pengangkatan saluran tuba. Karena kondisi tuba pecah dan membahayakan jika tidak dilakukan pengangkatan. 

At the and aku nggak punya saluran tuba lagi dan imposible untuk hamil alami pastinya. Nggak boleh patah semangat dong, IVF jadi satu-satunya pilihan untuk ikhtiar mendapatkan keturunan, alhamdulillah banget setelah IVF yang ke-2 aku berhasil hamil di BHCG 600. 

Mohon doanya dan semoga semua dilancarkan & bisa menularkan semangat ke yang lainnya. Untuk teman-teman yang saluran tubanya sudah diangkat, jangan patah semangat tetap ikhtiar dan semoga rejekinya segera datang. 

Medina Zein mengaku bahwa ia sempat melakukan pengangkatan saluran tuba hingga gagal IVF yang pertama kali. Namun, kegagalan yang terjadi tidak mematahkan semangat dari Medina Zein dan Lukmanulhakim Azhari. 

Berkat usaha dan kesunguhan hati agar bisa memiliki anak kembali, Medina Zein melakukan program IVF yang kedua kali hingga akhirnya positif hamil.

5. Melahirkan anak kedua ditanggal cantik

Instagram.com/medinazein

Penantian anak pertama dari pernikahan Medina Zein bersama Lukmanulhakim Azhari telah hadir di keluarga kecil mereka. Anak laki-laki yang diberikan inisial "S" ini sejak masa-masa kehamilan telah lahir dan mengisi kebahagiaan keluarga Medina dan Lukman pada (9/9/2019). 

Sedikit kilas balik saat usia kandungan Medina memasuki minggu ke-35, dirinya sempat mengalami kontraksi hingga perlu dirawat karena ketika itu bayinya masih memiliki berat 2,5 kilo gram. Usai melewati masa-masa itu, Medina dan Lukman sedang sangat berbahagia dengan kehadiran si Kecil.

Bismillahirahmanirrahim, Alhamdullilah hari tanggal 9-09-2019 telah lahir putra kami tercinta yang kami beri nama “Muhammad Syafi Hakim"

Kami mohon doa semoga putra kami, Syafi kelak menjadi anak yang sehat, sholeh dan berbakti kepada orangtua serta nusa dan bangsa. Aamiin YRA. 

Begitulah salah satu bentuk ungkapan dari Lukman yang sempat diunggahnya ketika memperkenalkan si Kecil kepada pengikutnya di Instagram. Kehadiran Syafi di keluarga kecil Medina dan Lukman telah melengkapi apa yang harus dilengkapi. Medina melahirkan anak laki-lakinya dengan proses ceasar. 

6. Positif narkoba saat menyusui?

Instagram.com/medinazein

Melahirkan pada bulan September 2019, usia si Kecil diperkirakan masih 4 bulan. Pada usia tersebut si Kecil masih butuh asupan ASI.

Meski belum diketahui sejak kapan Medina Zein mengonsumsi narkotika berjenis Amfetamin, sangat disayangkan jika kandungan pada jenis narkotika ini masuk pada ASI untuk sang Anak. 

Apa saja dampak yang ditimbulkan jika ibu menyusui menggunakan Amfetamin?

Dampak Menggunakan Narkoba Jenis Amfetamin pada Ibu Menyusui

Freepik

Dilansir dari drugs.com, dosis amfetamin dalam jumlah besar dapat mengganggu produksi ASI, terutama pada perempuan yang laktasinya belum lancar. Pada umumnya, ibu yang menyusui tidak disarankan menggunakan jenis obat ini. Seorang ahli merekomendasikan agar amfetamin tidak digunakan secara terapeutik pada ibu menyusui. Hal ini dikarenakan, Amfetamin kemungkinan besar akan memengaruhi tumbuh kembang anak secara normal.

Dikutip dari brochures.mater.org.au, obat stimulan jenis amfetamin diduga berkonsentrasi dalam ASI dan dapat menyebabkan iritabilitas dan gangguan tidur pada bayi.

Dianjurkan untuk tidak menyusui selama 24 hingga 48 jam setelah penggunaan amfetamin. Penting untuk mengekspresikan dan membuang ASI setelah menggunakan obat-obatan ini (tidak hanya berhenti menyusui). 

Itulah beberapa fakta mengenai Medina Zein yang terjerat kasus narkoba ketika dirinya sedang menyusui anak keduanya. Semoga kejadian ini menyadarkan banyak orang untuk tidak menggunakan jenis narkotika ketika mereka sedang hamil maupun menyusui, karena akan berefek pada janin atau bayinya.

Baca juga:

The Latest