Semarak Indonesia: Meriahnya Perayaan Hari Kemerdekaan RI ke-78
Acara ini diadakan oleh Living World Alam Sutera
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Indonesia memperingati Hari Kemerdekaannya yang ke-78. Dalam semangat perayaan ini, Living World Alam Sutera, pusat perbelanjaan dengan konsep "Home Living & Eat-ertainment" yang dikelola oleh Kawan Lama Group, menggelar pesta rakyat berjudul "SEMARAK INDONESIA".
Acara ini berlangsung dari tanggal 10 Agustus hingga 20 Agustus 2023, dan menghadirkan serangkaian kegiatan menarik yang mengajak masyarakat untuk merayakan dan meningkatkan rasa nasionalisme.
Berikut Popmama.com ulas rangkuman seru dari pesta rakyat "SEMARAK INDONESIA":
1. Tema "SEMARAK INDONESIA" membumi dengan semangat kolektif
Pesta rakyat ini diadakan sebagai upaya untuk mengajak masyarakat meriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan semangat yang penuh kolektif. Tema "SEMARAK INDONESIA" dipilih untuk menggambarkan semangat dan keberagaman bangsa Indonesia dalam merayakan momen bersejarah ini.
Sejak memasuki mal Living World Alam Sutera, pengunjung akan merasakan keseruan perayaan melalui dekorasi yang bernuansa kemerdekaan. Bendera gantung khas 17 Agustus menjadi bagian dari dekorasi yang menghiasi mal, menciptakan atmosfer meriah sepanjang periode perayaan.
2. Pameran Alutsista dan Kompetisi marching band yang seru
Salah satu acara unggulan adalah pameran Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista). Beberapa kendaraan militer seperti Panser Anoa, Tank, rudal, dan meriam dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) dipamerkan untuk dapat dilihat secara langsung oleh pengunjung mal. Ini menjadi kesempatan langka bagi masyarakat untuk memahami lebih dalam tentang pertahanan negara.
Living World Alam Sutera juga mengadakan berbagai kompetisi untuk pelajar dan umum. Marching Band competition yang melibatkan sekolah dasar dan menengah dari Tangerang berlangsung pada 12 Agustus. Sementara itu, kompetisi Cosplay pahlawan, yang terbuka untuk umum, diadakan pada tanggal 19 Agustus.
3. Tak kalah menarik, lomba Rakyat pada Hari Kemerdekaan
Pada tanggal 17 Agustus, berbagai perlombaan khas Hari Kemerdekaan seperti Balap Karung, Balap Lari Bakiak, dan Tank Race akan diselenggarakan sepanjang hari. Ini merupakan kesempatan bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam lomba tradisional yang mengandung nilai-nilai nasionalisme dan persatuan. Seru banget!
4. Indonesia Shopping Festival: Program Belanja Istimewa
Living World Alam Sutera juga menghadirkan program belanja istimewa dengan nama "Indonesia Shopping Festival". Pengunjung memiliki kesempatan untuk memenangkan hadiah produk dan voucher belanja dengan total nilai hingga jutaan Rupiah.
Dalam acara ini, Asisten Daerah I Tangerang Selatan, yang mewakili Walikota Tangerang Selatan, memberikan dukungannya terhadap penyelenggaraan pesta rakyat ini. Ia mengajak masyarakat Tangerang Selatan dan sekitarnya untuk meramaikan perayaan Hari Kemerdekaan dengan semangat dan rasa syukur.
5. Komitmen pada lingkungan dengan aksi bersih-bersih
Living World Alam Sutera tidak hanya merayakan kemerdekaan, tetapi juga mewujudkan komitmennya terhadap lingkungan. Aksi bersih-bersih dan dukungan kepada pengelola landmark di Tangerang Selatan merupakan bagian dari upaya ini.
Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78 di Living World Alam Sutera benar-benar menjadi momen yang meriah dan bermakna. Dengan beragam acara dan kegiatan yang diselenggarakan, semangat nasionalisme dan persatuan semakin terpupuk di hati masyarakat, membangun kebersamaan dalam merayakan sejarah bangsa yang berharga.
Baca juga:
- Living World Alam Sutera Hadirkan Kampoeng Ramadan ala Betawi
- BCatat! 350 Mall di Indonesia Adakan Pesta Belanja Besar, Buruan Serbu!
- 9 Ide Kostum Pakaian Adat yang Simpel untuk 17 Agustusan