TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Lebih Berenergi, Ini Makanan yang Baik Dikonsumsi Sebelum Olahraga!

Ada beragam makanan yang baik dikonsumsi sebelum olahraga lho Ma!

Freepik

Sebelum berolahraga, Mama harus mempersiapkan tubuh dengan baik agar tubuh tidak cepat lelah saat olahraga dilakukan.

Agar tubuh lebih berenergi, Mama disarankan untuk cermat dalam memilih makanan yang dikonsumsi sebelum olahraga dilakukan. 

Mama ingin tahu makanan apa saja yang direkomenadasikan untuk dikonsumsi sebelum olahraga? Dilansir dari boldksy, berikut Popmama.com sebutkan beberapa diantaranya:

1. Oats memfasilitasi pelepasan karbohidrat

Unsplash/Yanina Trekhleb

Oats mengandung serat yang berfungsi memfasilitasi pelepasan karbohidrat dengan stabil sehingga memberikan energi tubuh untuk berolahraga Ma.

Apalagi, dalam oat terkandung andungan vitamin B yang  berguna dalam mengubah karbohidrat menjadi energi. Inilah mengapa oats menjadi salah satu makanan yang baik dikonsumsi sebelum olahraga.

2. Pisang mengandung kalium yang dapat membantu fungsi otot dan saraf

Unsplash/Fátima Fuentes

Pisang menjadi salah satu sumber karbohidrat yang mampu berperan sebagai “bahan bakar” untuk berolahraga Ma.

Dalam pisang juga terkandung kalium yang dapat membantu fungsi otot dan saraf. Dengan mengonsumsi pising sebelum olahraga, tubuh juga akan mendapatkan asupan protein penting yang berguna dalam membangun dan memperbaiki otot.

3. Roti gandum jadi sumber karbohidrat yang bagus dikonsumsi sebelum olahraga

Unsplash/Calum Lewis

Roti gandum juga bisa menjadi sumber karbohidrat yang bagus untuk dikonsumsi sebelum olahraga Ma.

Agar roti gandum yang Mama konsumsi tidak terasa hambar, oleskan selai buah atau madu diatasnya. Rasanya tentu akan lebih nikmat!

4. Smoothies buah bantu tubuh mendapatkan energi

Freepik

Tak hanya makanan Ma, minuman seperti smoothies buah juga bisa menjadi asupan yang bisa Mama konsumsi sebelum olahraga.

Smoothies buah membantu tubuh mendapatkan energi yang cukup berkat kandungan protein didalamnya.

5. Dada ayam berikan energi yang baik

Freepik

Makan yang baik dikonsumsi sebelum olahraga berikutnya adalah dada ayam.

Dada ayam memiliki protein yang tinggi Ma sehingga mampu memberikan energi dengan baik saat olahraga dilakukan.

Mama dapat mencampurkan dada ayam dengan salad agar lebih sehat.

6. Alpukat mengandung serat dan lemak

Unsplash/Wesual Click

Bukan rahasia umum lagi jika buah satu ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Mama dapat menjadikan alpukat sebagai makanan yang dikonsumsi sebeluh olahraga karena dalam alpukat terkadung serat dan lemak yang tinggi sehingga mampu mengurangi rasa lapar saat olahraga dilakukan.

Dengan mengonsumsi alpukat sebelum berolahraga, peradangan di  tubuh dapat berkurang.

7. Yogurt dan buah mengandung protein untuk mencegah kerusakan otot

Pexels

Bagi Mama yang sedang menjalani diet, konsumsi buah dan yogurt nampaknya bisa menjadi pilihan.

Kombinasi buah dan yogurt dapat menjadi “amunisi” energi berolahraga Ma. Kandungan karbohidrat yang terdapat pada buah dan protein yang terkandung dari yogurt berguna untuk mencegah kerusakan otot.

8. Putih telur mengandung lemak yang baik bagi tubuh

Freepik

Jika Mama terbiasa mengonsumsi kuning telur saja sebelum berolahraga, ubah kebiasaan ini ya Ma.

Kandungan lemak yang terdapat dalam kuning telur akan dimetabolisme tubuh secara perlahan sehingga dapat membuat Mama mengalami kembung bahkan lamban saat berolahraga. Jadi konsumsi pula putih telurnya ya Ma!

Itulah pilihan makanan yang baik dikonsumsi sebelum olahraga Ma. Mama memang disarankan untuk mengonsumsi makanan tersebut agar ada energi dan tubuh tidak mudah lelah saat berolahraga.

Baca juga:

The Latest