25 Kata-Kata Iduladha yang Bisa Dikirim untuk Keluarga dan Kerabat
Penuh makna dan doa baik untuk orang tersayang
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Iduladha atau yang dikenal dengan Hari Raya Kurban, merupakan salah satu momen paling bermakna dalam kalender umat Islam.
Di hari yang penuh berkah tersebut, umat Muslim seluruh dunia akan memperingati ketaatan Nabi Ibrahim AS kepada Allah SWT, yang bersedia mengorbankan putranya sebagai wujud pengabdian. Sebagai gantinya, Allah SWT pun menggantikannya dengan seekor domba untuk disembelih atau dikurbankan.
Selain ibadah kurban, Iduladha juga menjadi saat yang tepat untuk saling menyampaikan doa, harapan, dan ucapan penuh makna kepada keluarga dan kerabat. Kata-kata yang disampaikan bukan hanya sebagai ucapan, tapi juga cerminan rasa solidaritas dan kebersamaan.
Nah, buat tambahan inspirasi, kali ini Popmama.com akan berikan 25 kata-kata Iduladha yang bisa dikirim untuk keluarga dan kerabat. Simak selengkapnya, yuk!
1. Kata-kata Iduladha singkat untuk keluarga
1. Selamat Hari Raya Iduladha! Semoga kita semua selalu diberikan keberkahan dan kebahagiaan
2. Selamat Iduladha! Semoga kurban kita diterima oleh Allah SWT dan membawa keberkahan.
3. Iduladha adalah momen berbagi. Semoga pengorbanan kita menjadi berkah bagi yang membutuhkan.
4. Selama Hari Raya Kurban! Semoga semangat berkurban mengajarkan kita arti kepedulian dan kasih sayang.
5. Taqabbalallahu minna wa minkum. Semoga amal ibadah kita di Hari Raya Iduladha ini diterima oleh Allah SWT.
2. Kata-kata Iduladha lucu untuk kerabat dekat
6. Selamat Iduladha 1445 H! Aku berharap kamu mendapatkan daging kurban yang empuk, mirip seperti hati kamu yang lembut.
7. Di momen Iduladha tahun ini, aku tak berharap dapat daging kurban yang banyak untuk dimasak. Aku berharap kita bisa saling memaafkan dan meraih lebih banyak berkah dari Allah SWT. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H.
8. Selamat Hari Raya Kurban! Tak masalah jika tahun ini belum bisa berkurban sapi atau kambing. Satu hal yang paling penting, kamu bisa merasakan indahnya keikhlasan dalam beribadah kepada Allah SWT.
9. Selamat Iduladha! Aku berharap, semoga kamu bisa mendapatkan porsi daging kurban yang besar di tahun ini. Sama besarnya seperti semangat kamu dalam beribadah kepada Allah SWT.
10. Selamat Iduladha 1445 H. Mari saling memaafkan satu sama lain. Semoga hal baik dan besar segera hadir dalam hidupmu, sama besarnya seperti hewan sapi atau kambing yang kamu kurbankan
3. Kata-kata Iduladha penuh doa baik
11. Di Hari Raya Kurban ini, semoga kurban yang sudah kita lakukan dihargai dan doa-doa kita dikabulkan oleh Allah SWT. Selamat berbagi, semoga menjadi momentum indah untuk menyambung silaturahmi.
12. Hari Raya Kurban menjadi momentum bagi kita untuk saling berbagi cinta dan berkah, dengan keluarga serta kerabat. Semoga ini turut menjadi jalan agar Allah SWT meringankan kesulitan kamu dan menghujani kamu dengan banyak kedamaian.
13. Selamat Iduladha 1445 H. Saat kita mengurbankan sesuatu yang kita cintai, Allah SWT tentu akan menggantinya dengan yang lebih baik. Kuatkan imanmu dan teruslah berbuat baik kepada sesama. Semoga Allah SWT selalu melindungi dan menguatkan setiap langkah baik yang kamu ambil.
14. Mari jadikan momen Iduladha sebagai bentuk refleksi diri. Ingatlah bahwa, berbuat baik kepada sesama merupakan cerminan iman yang teguh di dalam hati setiap manusia. Selamat Hari Raya Iduladha, semoga semangat berkurban dan bersedekah terus ada dalam diri kita.
15. Takbir hari raya sudah bergema, suasana pun semakin indah. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Semoga Allah SWT melipatgandakan keberkahan dalam hidup kita. Sesuai dengan makna Hari Raya Kurban, semoga kita terus menjadi hamba-Nya yang sabar dan Ikhlas dalam menjalani cobaan hidup.
4. Kata-kata Iduladha penuh makna
16. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Berkurbanlah meski sekecil apapun itu, sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT. Semoga hewan kurban menjadi bukti penguat iman kepada Allah SWT, sekaligus jadi penerang jalan hidup kita.
17. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Jangan lupa untuk saling berbagi kepada sesama yang membutuhkan. Maknai kurban sebagai proses untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
18. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Saat kita berkurban untuk kebaikan, maka Allah SWT akan menjaga, melindungi, serta mencukupkan kebutuhan kita.
19. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Ingatlah bahwa, perbuatan baik akan terus mengalir pahalanya, bahkan setelah kita tiada. Semoga ibadah kurban tahun ini menjadi pengingat kita untuk terus taat kepada Allah SWT.
20. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Dengan berkurban, kita turut meningkatkan solidaritas antar umat beragama. Dengan begitu, semoga kita juga mampu menghilangkan sifat mementingkan diri sendiri.
5. Kata-kata Iduladha penuh maaf
21. Selamat menyambut Hari Raya Iduladha. Semoga Allah SWT menerima amalku dan amalmu, serta mengampuni segala dosa-dosa yang pernah dibuat. Mari saling memaafkan, agar hidup lebih damai dan penuh berkah.
22. Selamat Hari Raya Iduladha. Mohon dimaafkan segala kesalahan dan kekhilafan yang pernah ada. Di momen yang penuh berkah ini, saatnya kita untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT.
23. Selamat Hari Raya Iduladha, mohon maaf lahir dan batin. Memaafkan hanyalah milik orang yang kuat, semoga kita termasuk salah satu diantaranya.
24. Saya berserta keluarga mohon maaf lahir dan batin. Selamat Hari Raya Iduladha 1445 H. Semoga ibadah kurban tahun ini bisa menjadi inspirasi untuk kita selalu Ikhlas dan takwa kepada Allah SWT.
25. Iduladha jadi momen penuh berkah. Karena itu, saya dan keluarga mohon maaf apabila ada kesalahan yang pernah diperbuat baik sengaja maupun tidak. Semoga kita semua terus semangat dalam berkurban dan bersedekah, serta diberikan keteguhan hati dalam beribadah kepada Allah SWT.
Itulah 25 kata-kata Iduladha yang bisa dikirim untuk keluarga dan kerabat. Semoga bisa jadi inspirasi tambahan untuk kamu, ya!
Baca juga:
- Kapan Puasa Sunah sebelum Iduladha?
- Niat Puasa Iduladha: Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah
- Perlu Tahu! Ini 5 Sunnah di Hari Raya Iduladha serta Dalilnya