15 Meme Kocak Iduladha 2024 tentang Hewan Kurban, Ada yang Bikin Baper
Kelakuan hewan kurban ini bikin ngakak!
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tak terasa sebentar lagi Hari Raya Iduladha akan tiba. Iduladha merupakan salah satu perayaan besar umat Muslim di seluruh dunia, yang biasanya diperingati dengan cara menyembelih hewan kurban sapi atau kambing sesuai sunah Islam.
Banyak orang menanti proses penyembelihan hewan kurban. Selain untuk mendapatkan daging sesuai bagian, proses menyembelih hewan kurban rupanya menjadi hiburan tersendiri bagi sebagian masyarakat.
Nah, biasanya jelang perayaan Iduladha, media sosial juga turut diramaikan dengan berbagai cuitan atau meme menarik yang membahas tentang hewan kurban.
Penasaran, kira-kira bagaimana perasaaan para hewan kurban jelang Iduladha? Berikut Popmama.com bagikan beberapa meme kocak Iduladha 2024 tentang hewan kurban.
1. Mobil bak penuh, tenang masih bisa digendong!
Di momen Hari Raya Kurban, kamu pasti pernah dong, melihat hewan kurban yang gendong langsung menuju masjid terdekat?
Ternyata hal tersebut bisa jadi salah satu alternatif, terutama ketika mobil hewan untuk pengantaran sedang penuh. Teman yang lain boleh sombong naik mobil, tapi diantar jalan kaki pun nggak ada masalah.
Biasanya sih, ini berlaku buat kambing atau domba. Kira-kira, gimana ya, kalau yang digendong itu sapi?
2. Ingat ya, sapi juga punya free will!
Setiap makhluk hidup tentunya punya free will alias kebebasan dalam membuat keputusan. Tapi pernah kebayang nggak sih, kalau sapi yang mau dikurban justru menggunakan free will mereka untuk menolaknya?
Persis seperti si Sapi hitam manis ini, pas mau dipotong, dia justru menjawab “my body my choice”.
3. Sakitnya kayak digigit semut, habis itu masuk surga
Kalau domba yang satu ini, ketakutan lihat kawannya disembelih. Bukannya menjauh, malah ngintip sambil meluk orang di sebelahnya.
Beruntungnya, si Bapak mencoba menenangkan dengan bilang “Sakitnya kayak digigit semut”.
4. Kurban sapi dan kambing dalam bentuk abon, emang boleh?
Saat ini seperti diketahui, harga hewan kurban memang semakin meningkat. Tentu, semua ini sebanding dengan harga pakan dan perawatan yang juga tidak sedikit.
Alih-alih mengurbankan sapi atau kambing di Hari Raya Iduladha, salah satu netizen di X ini justru berencana kurban dalam bentuk abon. “Kalau mau kurban sapi sama kambing boleh gak ya? tapi dalam bentuk abon”. Ada yang bisa bantu jawab?
5. Daripada dikurban, mending kabur ke atas genteng
Ide si Sapi mungkin bisa dicontoh, nih. Saking takutnya mau dikurban, sapi raksasa limosin ini justru naik ke atas genteng rumah warga.
Lucunya, dibuat meme dengan kalimat “Aku ngungsi dulu, kabarin kalau udah selesai potong kurban”. Lho, kok, malah kabur?
6. Pilih diet biar nggak jadi kurban tahun ini
Bobot jadi salah satu pertimbangan penting dalam memilih hewan kurban. Nggak heran, kalau sebelum membeli kita bertanya kepada penjual terkait berat total hewan kurban.
Nah, biar lolos alias nggak masuk kualifikasi, sapi putih ini tampaknya rela untuk diet. Saking kurusnya, sampai kena julid sama teman sapi lainnya!
“Kok kurusan bang”, “konyol bet pertanyaan lu”!.
7. Iduladha VS Imlek
Kalau saat Iduladha, hewan sapi akan disembelih. Maka saat Imlek, babi yang jadi santapan utama.
Kaum babi boleh sombong sekarang, tapi tunggu tanggal mainnya saat Imlek datang!
8. Denger musik dulu biar nggak tremor
Jelang pemotongan kurban, pernah kepikiran nggak sih, gimana perasaan para hewan seperti kambing dan sapi?
Mungkin kalau bisa curhat, rasanya mereka ingin chill menikmati momen-momen terakhir di bumi. Kalau sapi PH yang satu ini, justru memilih menghibur diri dengan bernyanyi dan mendengarkan lagu.
9. Sapi Master Limbad, beneran nggak bisa dipotong?
Siapa sih, yang nggak kenal Master Limbad? Limbad merupakan pesulap terkenal asal Indonesia. Ia dikenal dengan kekuatan dan kemampuannya melakukan aksi-aksi yang cukup mengerikan.
Kira-kira, kalau Master Limbad berkurban sapi, apakah sapinya akan sekuat dia?
10. Menatap masa depan sebagai daging rendang
Rendang jadi salah satu makanan favorit banyak orang. Seperti kita tahu, bahan utama rendang adalah daging sapi yang diolah bersama dengan bumbu rempah.
Tapi pernah kebayang nggak sih, gimana perasaan si Sapi saat menatap masa depan dirinya? Dari yang awalnya sehat dan bisa aktivitas, lalu berakhir di piring saji.
11. Sabar ya, pengorbanan kamu akan jadi berkah kok!
Jelang Iduladha, waktunya bilang ke sapi dan kambing untuk lebih bersabar dan menerima kenyataan hidup.
“Sabar ya, pengorbanan kamu akan jadi berkah kok!,”.
12. Bukan rayuan gombal dari sapi
Masuk highlight, sapi ini peluk pemiliknya karena enggan dipotong.
Kalau bisa ngomong, si Sapi mungkin akan berucap “Please, aku nggak mau dikurbanin, yang lain aja kan banyak,”.
13. Selama ada ojol, semua aman terkendali
Nggak harus naik mobil bak terbuka, sapi juga bisa dikirim pake transportasi online, kok. Apalagi kalo mobil jemputannya sudah terlanjur penuh dengan sapi-sapi lainnya kayak gini.
Kata si Sapi, “Akhirnya berhasil selamat untuk nggak desak-desakan di mobil bak,”.
14. Jangan main-main, sapi juga bisa ngamuk
Selama ini mungkin kamu berpikir kalau sapi adalah hewan yang nggak mungkin bisa ngamuk. Eits, jangan salah!
Sapi juga bisa ngamuk, apalagi jelang waktu penyembelihan. Yuk, coba deh, dipikirkan lagi kalau mau menyembelih sapi, daripada berakhir fatal!
15. Kurban sapi hasil download
Ada saja tingkah netizen kali ini. Ia seakan ingin menunjukkan perjuangannya menyisihkan uang selama satu tahun untuk beli sapi. Tapi yang terjadi justru, ia membeli kuota untuk download gambar sapi di internet.
Kurban sapi hasil download, boleh juga!
Itulah beberapa meme kocak Iduladha 2024 tentang hewan kurban. Mana nih, yang paling relate dengan momen Hari Raya Kurban menurut kamu?
Baca juga:
- Niat Puasa Iduladha: Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah
- Konsumsi Asupan Ini agar Tetap Sehat setelah Iduladha
- 5 Tips Mencuci Baju Warna Putih setelah Iduladha, Kembali Berseri