TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Ini yang Harus #MamaMillennial Lakukan di Hari Perempuan Internasional

Mari, kita mulai perubahan dari diri sendiri

Pixabay/ Berzin

Menjadi bagian dari #MamaMillennial, kita juga harus peka bahwa di luar sana, banyak perempuan-perempuan yang tidak beruntung. Keberadaan tidak diakui, mengalami penindasan dan trauma, hidup di bawah tekanan dan paksaan, lalu Mama harus apa?

Yuk, ikut melakukan hal-hal ini bersama Popmama.com!

Pixabay/ 3907349
  • Mulailah dari mencintai diri sendiri. Mama tidak bisa membantu orang lain jika Mama tidak menghargai dan mencintai diri sendiri. Mencintai diri sendiri akan membuat Mama bisa menerima apa pun kondisi diri. Dari hal ini, Mama akan bisa menjadi lebih keren. Ini kata Tery Goetz, seorang motivator dan psikolog yang menulis di Psychology Today.
  • Menyadari kalau Mama berharga dan cantik dengan cara sendiri. Mama tak perlu risau jika penampilan tidak sekece dulu. Cantik itu, terpancar dari dalam.
  • Berpikir positif dan penuh keyakinan bahwa Mama bisa!
Pxhere
  • Berhenti menghakimi perempuan lain. Apakah ibu bekerja lebih baik daripada ibu rumah tangga? Apakah sebaliknya? Berhentilah membanding-bandingkan diri sendiri dengan kehidupan Mama lain.
  • Mendukung sesama Mama. Mama di rumah dan mama yang bekerja, sama pentingnya! Sekali lagi ingat, bahwa semua pilihan ada alasannya. Terkadang, alasan personal itu tidak mudah dipahami orang lain.
Pexels/ bruce mars
  • Tetap bahagia apa pun yang Mama hadapi. Ok, mungkin ini hal yang sulit, tetapi berusaha tetap bahagia adalah salah satu cara bertahan hidup. Rasa bahagia menghasilkan hormon serotonin, yang menurut webMD, bisa menekan depresi.
  • Percaya diri dan berani lah mengejar cita-cita Mama. Setiap orang harus punya cita-cita untuk memotivasi kehidupannya. Apa cita-cita Mama? Gantungkan cita-cita setinggi langit dan berjuanglah untuk mencapainya. Cita-cita Popmama.com sih, ingin menjadi website yang paling keren buat #MillennialMama.

Setiap orang harus punya cita-cita untuk memotivasi kehidupannya. Apa cita-cita Mama?

CDC/ Amanda Mills
  • Berbesar hati dan berikan maaf dengan tulus kepada orang-orang yang pernah melakukan kesalahan kepada Mama. Memaafkan ternyata lebih berguna untuk kesehatan Mama daripada orang yang melakukan kesalahan. Memberi maaf akan mengubah kimiawi otak yang mempengaruhi tubuh.  Menurut Ryan Howes, PhD, profesor di bidang psikologi dari USC Medical Center, Amerika Serikat, di artikel yang ditulisnya di Psychology Today, otak akan memproses maaf sebagai bagian dari perbaikan diri.
  • Jaga kesehatan jiwa dan raga karena itu adalah tanggung jawab Mama sendiri. Hidup tidak berarti jika Mama sakit hati atau sakit raga. Luangkan waktu untuk diri sendiri, berolahraga, cukup istirahat, dan makan makanan sehat untuk kebaikan Mama. Ingat ya, Mama yang bertanggung jawab untuk diri sendiri.
Pxhere
  • Sekali lagi, yuk kita berusaha ceria, bahagia, dan tetap sehat! Ingat, tidak ada yang bisa membuat Mama menjadi seperti ini kecuali diri Mama sendiri!

Selamat Hari Perempuan!

The Latest