Syarat Pembelian Tiket KA Bersubsidi dan Daftar Keretanya
Harga tiket kereta api bersubsidi (PSO) lebih murah dibanding kereta komersial
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan tiket Public Service Obligation (PSO) untuk perjalanan kereta jarak jauh dan jarak menengah. Terdapat panduan dan syarat yang bisa Mama ketahui untuk mendapatkannya.
KAI menyampaikan perihal ketentuan pembelian tiket PSO. Tercantum bahwa setiap pelanggan hanya diizinkan membeli satu tiket per identitas untuk satu kali perjalanan.
Berikut Popmama.com siap membahas ulasan lebih lanjut perihal syarat pembelian tiket KAI bersubsidi dan daftar keretanya.
1. Harga tiket kereta api bersubsidi (PSO) lebih murah dibanding kereta komersial
Melansir dari akun Instagram Kementerian Perhubungan/Kemenhub RI @kemenhub151, Public Service Obligation (PSO) atau Kewajiban Pelayanan Publik adalah subsidi yang diberikan pemerintah kepada PT KAI sebagai operator, untuk meringankan tarif kereta api kelas ekonomi.
PSO memiliki harga yang lebih terjangkau untuk masyarakat. Kereta api subsidi (PSO) menawarkan kelebihan berupa harga tiket yang terjangkau, berbeda dengan kereta komersial.
Harga tiket yang lebih murah ini karena adanya dukungan subsidi dari pemerintah untuk memudahkan mobilitas masyarakat.
2. Hanya bisa membeli satu tiket per identitas untuk satu kali perjalanan
Aturan pembelian tiket PSO sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan No. 63 tahun 2019. Pelanggan kereta api PSO hanya diperbolehkan membeli satu tiket untuk satu kali perjalanan menggunakan identitas yang sama.
Jika pelanggan mencoba membeli tiket lebih dari satu untuk perjalanan yang sama dengan identitas sama, maka sistem aplikasi Acces by KAI akan menolak pembelian tiket tersebut.
Pembatasan ini dilakukan dengan tujuan memastikan, agar seluruh lapisan masyarakat dapat menikmati transportasi kereta yang aman, nyaman, dan terjangkau.
3. Subsidi juga dilakukan untuk transportasi Commuter Line dan LRT Jabodebek
Sementara itu, pada kereta api komersial, pelanggan dapat membeli lebih dari satu tiket dalam satu perjalanan yang sama. Sistem aplikasi Access by KAI memperbolehkan pembelian tiket lebih dari satu untuk perjalanan yang sama dengan identitas sama.
Tak hanya kereta api PSO jarak jauh dan menengah, pelanggan kereta api juga bisa menikmati subsidi untuk transportasi Commuter Line dan LRT Jabodebek.
Pembelian tiket untuk Commuter Line dan LRT Jabodebek, bisa dilakukan menggunakan kartu uang elektronik dengan tarif telah disesuaikan pada program subsidi PSO.
4. Daftar kereta api subsidi PSO (jarak jauh dan menengah)
Berikut daftar kategori kereta api subsidi PSO untuk jarak jauh dan menengah, antara lain:
- KA Kahuripan (Blitar - Kiaracondong)
- Sri Tanjung (Ketapang - Lempuyangan)
- Bengawan (Purwosari - Pasar Senen)
- Airlangga (Surabaya Pasarturi - Pasar Senen)
- Serayu (Purwokerto - Kroya - Pasar Senen)
- Kutojaya Selatan (Kutoarjo - Kiaracondong)
- Tawangalun (Ketapang - Bangil - Malang Kota Lama)
- Probowangi (Ketapang - Surabaya Gubeng)
- Putri Deli (Tanjung Balai - Medan)
- Kuala Stabas (Baturaja - Tanjung Karang)
- Bukit Serelo (Kertapati - Lubuk Linggau)
- Rajabasa (Kertapati - Tanjung Karang)
- Lokal Merak (Merak - Rangkasbitung)
- Jatiluhur (Cikarang - Cikampek)
- Walahar Ekspres (Cikarang - Purwakarta)
- Lokal Cibatu (Cibatu - Padalarang, Cibatu - Purwakarta)
- Dhoho (Blitar - Kertosono - Surabaya Kota)
- Ekonomi Lokal (Sidoarjo - Surabaya Pasarturi - Cepu)
- Ekonomi Lokal Bandung Raya (Kiaracondong - Cicalengka, Kiaracondong - Padalarang, Cicalengka - Purwakarta, Cicalengka - Padalarang)
- Penataran (Surabaya Kota - Malang - Blitar, Blitar - Malang - Surabaya Gubeng)
- Tumapel (Surabaya Gubeng - Malang, Malang - Surabaya Kota)
- Pandanwangi (Jember - Ketapang)
- Siantar Ekspres (Siantar - Medan)
- Sibinuang (Padang - Naras)
- Sri Lelawangsa (Kuala Bingai - Binjai - Medan)
- Siliwangi (Sukabumi - Cianjur - Cipatat)
- Prambanan Ekspres (Yogyakarta- Kutoarjo)
- Jenggala (Sidoarjo - Mojokerto, Surabaya Kota - Mojokerto)
Itu dia syarat pembelian tiket KAI bersubsidi dan daftar keretanya. Apakah Mama tertarik untuk mencoba?
Baca juga:
- Mengapa Mobil Sering Mogok di Perlintasan Kereta Api?
- 7 Tips Mudik Membawa Bayi dengan Kereta Api
- Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis ke Jawa Tengah dengan Kereta Api