TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Eksklusif: Tips Olivia Jensen Menerapkan Pola Hidup Sehat, Mulai dari Hal Kecil!

Tak hanya baik untuk fisik, Olivia Jensen menyebut gaya hidup sehat juga berdampak pada kesehatan mentalnya

Popmama.com/Michael Andrew

Semua orang di dunia ini pasti selalu ingin menjalani hidup yang sehat dan terhindar dari berbagai penyakit. Menjaga kesehatan nyatanya tidak sesulit yang dibayangkan, salah satunya yakni dengan menerapkan pola hidup sehat seperti Olivia Jensen.

Bagi artis yang terpilih sebagai Popmama Star Mei 2023 ini, menjalankan pola hidup sehat merupakan sebuah komitmen jangka panjang demi mendukung fungsi tubuh secara keseluruhan. Tak hanya fisik, gaya hidup sehat juga berefek pada kesehatan mental.

Untuk mewujudkannya, Olivia Jensen terbiasa melakukannya dengan rutin berolahraga, menjaga asupan makanan, hingga melakukan kegiatan produktif nan positif untuk menghindari stres.

Tidak sesulit yang dibayangkan, berikut Popmama.com siap membahas tips Olivia Jensen menerapkan pola hidup sehat.

1. Menerapkan hidup sehat berkat dorongan orangtua

Popmama.com/Michael Andrew

Olivia mengakui bahwa dirinya sudah menerapkan pola hidup sehat sejak duduk di bangku sekolah, tepatnya ketika masih SMA. Hal ini karena Olivia memiliki kedua orangtua yang lumayan strict jika berkaitan dengan gaya hidup.

Kedua orangtua Olivia sejak dulu menerapkan gaya hidup sehat dan diturunkan kepada anak-anaknya. Tak hanya menyuruh Olivia untuk aktif berolahraga, ia juga harus menjaga asupan makanan yang masuk ke tubuhnya.

“Sebenarnya, dari sejak sekolah aku sudah menerapkan gaya hidup sehat. Sejak SMA sudah lakuin itu karena orangtua aku tipikal parents yang healthy living. Jadi, perlu jaga makan. Makanan juga banyaknya yang natural food. Sampai besar pun keluargaku sudah biasa makan makanan yang segar-segar,” kata Olivia Jensen dalam wawancara eksklusif bersama Popmama.com.

2. Meluangkan waktu 30 menit untuk berolahraga setiap hari

Popmama.com/Michael Andrew

Bukan rahasia lagi untuk mempunyai tubuh yang sehat dan kuat memang juga perlu diimbangi dengan olahraga secara teratur. Bagi Olivia, olahraga seolah sudah menjadi bagian dalam kesehariannya.

Setiap hari, Olivia selalu berusaha meluangkan waktu untuk olahraga selama 30 menit. Olahraga yang dilakukannya pun tidak melulu bersifat high impact.

Jika sedang memiliki jadwal yang padat, Olivia tetap menyisihkan waktu untuk melakukannya sebanyak tiga kali seminggu.

“Aku sebisa mungkin setiap hari itu ada olahraga, luangin waktu 30 menit. Nggak melulu yang berat, terkadang aku juga lakuin olahraga low impact seperti jalan kaki atau stretching. Kalau misalkan jadwal lagi padet banget, aku sebisa mungkin melakukannya tiga kali seminggu,” ujar Olivia Jensen.  

3. Tubuh merasa lebih rileks dan bahagia seusai berolahraga

Popmama.com/Michael Andrew

Faktanya, olahraga tidak hanya membuat tubuh kita lebih bugar saja, tetapi juga membantu mengurangi stres sehingga berdampak pada kesehatan mental.

Bahkan, Olivia menyebut bahwa rutinitas olahraga yang dilakukannya dapat membantunya dalam menjaga mood serta membuat tubuhnya lebih rileks.  

“Menurutku, olahraga memang ngaruh banget untuk kesehatan fisik dan mental. Aku sendiri yang rasain kalau lagi rajin olaharag itu mood aku lebih terjaga, lebih rileks, dan happy,” ungkap Olivia Jensen.

Pada dasarnya, olahraga dapat membuat tubuh melepaskan hormon endorfin yang mampu meningkatkan mood dan membuat tubuh serta pikiran lebih rileks. Singkat kata, hormon ini dapat memberikan energi positif pada diri kita.

“Olahraga itu membuat hormon endorfin dalam tubuh lebih meningkat. Itu hormone yang sangat kita perlukan untuk menjaga kesehatan mental. Cara memperolehkan pun mudah cukup dengan berolahraga,” tambahnya.

4. Pentingnya menerapkan gaya hidup sehat sejak dini

Popmama.com/Michael Andrew

Olivia setuju bahwa menerapkan gaya hidup sehat menjadi faktor penting yang harus dilakukan sehari-hari. Hal ini pun didukung dengan data dari Organisasi Kesehatan Dunia yang menyatakan bahwa pola makan tidak sehat dan kurangnya aktivitas fisik merupakan faktor risiko utama kesehatan global.

Dengan teknologi yang serba canggih dan modern, semua orang dapat dengan mudah memperoleh akses informasi terkait gaya hidup sehat, seperti yang dijalankan Olivia Jensen.

“Gaya hidup tidak sehat dapat membuat tubuh rentan terserang berbagai jenis penyakit. Jadi, memang penting sekali untuk menerapkannya sedini mungkin. Jangan sampai menyesal di kemudian hari,” ungkap Olivia Jensen.

5. Jalani hidup sehat, Olivia Jensen berusaha membatasi makanan olahan

Popmama.com/Michael Andrew

Menjalankan hidup sehat berarti harus berkomitmen untuk menjaga asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Olivia akui dirinya memiliki jenis makanan yang amat disukainya, namun perlu dihindari demi menjaga kesehatan tubuh.

“Aku suka pizza sama keju, itu dua-duanya processed foods. Jadi, nggak boleh dimakan terlalu sering,” jawab Olivia Jensen.

Sebenarnya, Olivia memiliki alergi dengan makanan yang mengandung ragi. Sehingga, membuatnya harus menghindari jenis makanan yang diolah menggunakan ragi. Ketika sedang ingin makan pizza, Olivia tidak akan menahannya dan akan memakannya sesekali.

“Sebenernya, aku ada sedikit alergi dengan ragi yang which is semua roti kan ragi. Jadi, aku paling makannya cheating aja kalau weekend,” pungkasnya.

Nah, jadi itu dia beberapa tips Olivia Jensen menerapkan pola hidup sehat. Yuk, mulai sekarang terapkan gaya hidup sehat, sekali pun dengan hal kecil lewat pemilihan makanan yang masuk ke dalam tubuh.

Popmama Star Edisi Mei 2023: Olivia Jensen

Editor in Chief - Sandra Ratnasari 
Senior Editor - Novy Agrina
Editor - Onic Metheany
Reporter - Putri Syifa Nurfadilah, Sania Chandra Nurfitriana
Social Media - Natalia Adinda
Design - Aristika Medinasari
Photographer - Michael Andrew P.
Asst. Photographer - Adi Nugroho
Videographer - Krisnaji Iswandani, Norman Indra Issudewo
Stylist - Onic Metheany, Putri Syifa Nurfadilah
Makeup Artist - Linda Kusumadewi
Hair do - Yeni Winda Sari
Wardrobe Olivia Jensen - Kate Spade, Ayaco
Footwear Olivia Jensen - Cole Haan
Wardrobe Aurora Jensen - Gingersnaps
Footwear Aurora Jensen - Nike, Vans
Location - Liberta Hotel, Kemang

Baca juga:

The Latest