TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

10 Aneka Resep Kue Kering untuk Lebaran, Dijamin Enak dan Nagih!

Berikut berbagai resep kue kering yang mudah untuk dibuat

Freepik/Prostooleh

Aneka kue kering merupakan salah satu hal yang harus disiapkan menjelang Lebaran. Menyajikan kue kering saat Lebaran tampaknya sudah menjadi tradisi tiap tahunnya. 

Biasanya kue kering disajikan di toples-toples cantik sebagai kudapan teman silaturahmi. Untuk itu, yuk mulai membuatnya, Ma! Kue kering beraneka rasa akan membuat Mama bingung untuk memilihnya. Nastar, kue putri salju, lidah kucing, dan kue kering lainnya pasti ludes diburu tamu.

Nah, untuk Mama yang sedang mencari resep kue kering, Popmama.com telah merangkum 10 anekaresep kue kering untuk lebaranyang pastinya enak dan bikin nagih. Disimak terus, ya!

1. Nastar Keju

Instagram/Limei_65

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 100 gr mentega

  2. 150 gr butter

  3. 3 kuning telur

  4. 100 gr gula halus

  5. 50 gr susu bubuk

  6. 75 gr tepung maizena

  7. 320 gr tepung terigu protein rendah

  8. 120 gr keju parut

  9. selai nanas

  10. 2 butir kuning telur

  11. 1/2 sdm susu kental manis

  12. 1 tetes pewarna kuning

  13. 1/2 sdm minyak sayur

Cara membuat:

1. Ayak tepung terigu, maizena, susu bubuk dalam satu wadah. Kemudian campur dan sisihkan terlebih dulu.

2. Di wadah lain campur mentega, butter, dan gula halus. Kocok sekitar 1 menit saja dengan speed rendah. Setelah rata, masukkan kuning telur kemudian kocok sebentar.

3. Masukkan campuran tepung tadi sedikit-sedikit. Lalu, aduk rata dengan spatula.

4. Kemudian bentuk dengan isian selai nanas secukupnya.

5. Siapkan loyang yang sudah diolesi mentega, langsung taruh kue di atas loyang.

6. Masukkan oven sekitar 15 menit. Kemudian keluarkan dan olesi kuning telur tadi dan hingga beri parutan keju di atasnya.

7. Panggang di suhu 150°c dengan oven listrik atau di atas api sedang selama 45 menit.

8. Dinginkan kue nastar yang sudah jadi. Kemudian, masukkan ke dalam toples, tata dengan rapi.

2. Kue putri salju teflon tanpa oven

Bukalapak.com

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 400 gram tepung terigu protein sedang

  2. 40 gram susu bubuk

  3. 120 gram gula halus

  4. 300 gram butter 

  5. Gula donat secukupnya

  6. 100 gram tepung maizena

  7. 3 butir kuning telur

Cara membuat:

  1. Kocok mentega, gula halus, dan kuning telur dengan mixer berkecepatan rendah selama 2 menit.

  2. Matikan mixer, kemudian masukkan campuran terigu, tepung maizena, dan susu bubuk. 

  3. Aduk rata dengan spatula sampai adonan cukup bisa diuleni.

  4. Cetak adonan sesuai selera, kemudian susun di panci sarangan yang sudah diolesi margarin.

  5. Panggang putri salju di wajan teflon dengan api kecil sampai matang.

  6. Beri putri salju yang masih panas pada gula donat secukupnya. 

  7. Setelah dingin, masukkan ke dalam toples.

3. Almond cookies

Freepik/Azerbaijan_stockers

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 125 gr mentega cair 

  2. 150 gr gula kastor 

  3. 150 gr tepung terigu 

  4. 150 gr almond bubuk

  5. 30 gr susu bubuk 

  6. 1 butir telur 

  7. ½  sdt baking soda

  8. ¼ sdt garam 

  9. ½ sdt pasta vanila 

Cara membuat:

  1. Campurkan mentega cair dan gula kastor. Lalu, aduk merata.

  2. Tuang telur ke dalam adonan. Setelah itu, aduk hingga rata.

  3. Tambahkan tepung terigu, almond bubuk, susu bubuk, baking soda, garam, dan pasta vanilla. Kemudian, aduk sampai tercampur rata.

  4. Bentuk adonan menggunakan scoop ice cream.

  5. Terakhir, bubuhkan almond di atasnya. Lalu, masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan dengan suhu 150°c selama 15-20 menit.

  6. Setelah selesai, dinginkan sebentar.

  7. Taruh sebagian Almond Cookies di dalam toples-toples cantik 

  8. Almond Cookies siap disajikan sebagai kue kering kekinian.

4. Kue kenari potong

Youtube.com/MasakTV

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 250 gram mentega atau margarin

  2. 200 gram gula halus

  3. 4 butir kuning telur ditambah 1 putih telur

  4. 2 sdt vanili

  5. 450 gram tepung terigu, campur dan aduk

  6. 100 gram susu bubuk, aduk sampai merata

  7. 200 gram kenari sangrai, iris memanjang

  8. 1 butir kuning telur, kocok sebentar untuk memoles

Cara membuat:

  1. Kocok mentega dan gula halus sampai putih dan lembut. 

  2. Tambahkan telur satu per satu sambil kocok hingga bertekstur lembut. Tambahkan vanili dan kocok lagi.

  3. Masukkan campuran tepung, aduk hingga tercampur rata. 

  4. Bulatkan adonan, kemudian giling adonan tipis dan melebar.

  5. Potong-potong sesuai selera dan olesi permukaannya dengan kuning telur, serta taburi kenari iris.

  6. Siapkan loyang, olesi margarin, dan alasi kertas roti. 

  7. Kemudian, olesi lagi dengan margarin tipis-tipis. Letakkan kue di atas loyang dan panggang sampai matang, kurang lebih selama 45 menit.

5. Sagu keju

Instagram.com/shtfzi

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 300 gram tepung sagu

  2. 2 lembar daun pandan

  3. 100 gram margarin

  4. 50 gram mentega

  5. 150 gram gula bubuk

  6. 1 kuning telur

  7. 100 gram keju edam, parut

  8. 50 ml santan kental

Cara membuat:

  1. Sangrai tepung sagu dan daun pandan dengan api kecil hingga daun pandan kering. Angkat dan dinginkan.

  2. Kocok margarin dan mentega hingga putih dan lembut. Kemudian, masukkan gula dan kuning telur, kocok rata.

  3. Campur tepung sagu dan keju parut, tuang bertahap ke dalam adonan mentega, aduk rata. Tambahkan santan, aduk lagi hingga rata.

  4. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga, pasang spuit bintang, cetak ke dalam loyang kue kering yang sudah dioles mentega.

  5. Panggang dalam oven selama kurang lebih 40 menit hingga matang. 

6. Lidah kucing keju

Instagram.com/Yummy.idn

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 250 gram mentega

  2. 75 ml putih telur

  3. 140 gram gula bubuk

  4. 150 gram keju cheddar parut

  5. 225 gram tepung terigu protein rendah

  6. 60 gram tepung jagung

  7. 50 gram keju parut, untuk taburan

Cara membuat:

  1. Kocok mentega dan gula hingga mengembang. Masukkan putih telur dan kocok hingga rata.

  2. Masukkan tepung terigu, kocok perlahan selama 1 menit hingga rata.

  3. Masukkan keju parut, aduk rata. 

  4. Kemudian, masukkan adonan ke dalam piping bag (plastik segitiga), gunting ujungnya.

  5. Poles loyang dengan mentega. Cetak adonan ke dalam loyang. Lalu, taburi keju parut di bagian atasnya

  6. Panggang dengan panas 150°c selama kurang lebih 20 menit hingga matang. 

  7. Angkat dan biarkan dingin. Simpan ke dalam toples kedap udara.

7. Kue bawang

pinterest/resepkoki.co

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 325 gram tepung terigu protein sedang

  2. 50 gram tepung sagu/tapioka

  3. 1 butir telur

  4. 100 gram margarin

  5. 60 ml air

  6. 1 sdt kaldu bubuk non-MSG

  7. 1 1/2 sdt garam

  8. 1 batang daun bawang, iris halus

  9. 6 siung bawang putih

  10. 6 butir bawang merah

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan menjadi satu, aduk sampai kalis. 

  2. Gilas, potong dan bentuk menggunakan garpu atau sesuai selera.

  3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan terlebih dulu sampai matang kekuningan. 

  4. Setelah itu, angkat dan dinginkan.

8. Chewy chocolate chips cookies

Inquiringchef.com

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 200 gram mentega

  2. 300 gram gula pasir

  3. 1 sdt vanila

  4. 2 butir telur

  5. 2 sdm (bisa diganti 1 sdm gula palem)

  6. 260 gram terigu protein tinggi

  7. 1 sdt soda kue

  8. 1/2 sdt garam halus

  9. 300 gram choco chips

  10. 50 gram choco chips untuk tambahan hiasan

Cara membuat:

  1. Lelehkan mentega setengah mencair, matikan api, dan biarkan separuh mentega masih utuh, dan sisihkan. 

  2. Kemudian campur terigu, soda kue, dan garam, aduk rata dan sisihkan.

  3. Masukkan gula dan vanilla ke dalam mentega. Kocok dengan kecepatan tinggi hingga ringan dan berwarna pucat. 

  4. Masukkan telur, lalu kocok sebentar. 

  5. Masukkan campuran tepung, kocok dengan kecepatan rendah atau aduk rata dengan sendok kayu. Tambahkan 300 gram, aduk rata. 

  6. Tutup rapat mangkuk dengan plastik lengket, simpan di dalam kulkas selama minimal 4 jam atau semalaman.

  7. Siapkan loyang kue kering, alasi dengan kertas kue. Panaskan dengan suhu panas 180°c

  8. Ambil 2 sdm adonan, bentuk bulat dengan tangan, atau gunakan scoop es.

  9. Susun diatas loyang, beri jarak di antaranya. Tekan beberapa di atas tiap bulatan agar tampilannya cantik.

  10. Panggang sekitar 9-11 menit. Ketika bagian pinggir sudah mulai berwarna coklat keemasan. 

  11. Jika adonan masih terasa lunak bila disentuh, maka jangan terlalu lama memanggang karena kukis akan menjadi kering.

  12. Angkat, biarkan dingin di atas rak.

9. Kue garpu

YouTube.com/Resep Abi

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 500 gr terigu serbaguna

  2. 150 gr mentega

  3. 1 butir telur

  4. 150 gr keju cheddar

  5. 1 bungkus penyedap rasa ayam

  6. 1/2 sdt aram

  7. Sedikit merica bubuk

  8. 1 gelas air penuh

Cara membuat:

  1. Dalam wadah campurkan terigu dan mentega. Campur rata hingga berbentuk butiran pasir.

  2. Lalu masukkan telur, keju, penyedap rasa, garam, dan merica, aduk rata.

  3. Terakhir, masukkan air sedikit demi sedikit uleni sampai adonan kalis.

  4. Ambil sedikit adonan, pipihkan sampai tipis di bagian punggung garpu, kemudian gulung. Lanjutkan sampai adonan habis.

  5. Panaskan minyak, masukkan kue garpu, kecilkan api, angkat ketika sudah kecoklatan, tiriskan.

  6. Masukkan toples jika kue garpu sudah dingin.

10. Keciput

Youtube.com/Devina Hermawan

Bahan-bahan yang digunakan:

  1. 250 gram tepung beras ketan

  2. 2 sdm tapioka

  3. 1 butir telur

  4. 50 gram margarin

  5. 2 sdm gula pasir

  6. 200 ml air

  7. 200 gram wijen putih

Cara membuat:

  1. Kocok telur, gula, garam dan margarin sampai gula larut.

  2. Masukkan tepung beras ketan, tapioka, dan air sedikit demi sedikit, aduk terus sampai adonan kalis.

  3. Bentuk adonan menjadi bulatan-bulatan kecil.

  4. Celupkan dalam air dan tabur wijen di atasnya. Lakukan sampai habis.

  5. Panaskan minyak goreng.

  6. Goreng dengan api kecil sampai berwarna kuning keemasan.

  7. Angkat dan tiriskan.

Itulah 10 aneka resep kue kering untuk lebaran. Buat di rumah, yuk, Ma!

Baca Juga:

The Latest