TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

5 Resep Minuman dengan Bunga Telang yang Menyegarkan!

Segarkan hari kamu dengan 5 minuman berwarna cantik dari bunga telang

Bunga telang dengan keindahan warnanya yang menawan, kini semakin populer sebagai bahan minuman di berbagai kafe. Selain tampilan yang memikat bunga ini juga menawarkan berbagai manfaat kesehatan, yaitu mulai dari menurunkan kolesterol hingga mengatur tekanan darah dan mencegah diabetes.

Minuman dengan bunga telang ini bisa disajikan berbagai cara, tetapi paling nikmat ketika dengan keadaan dingin. Nah bagi kamu yang mau langsung mencoba minuman dengan bunga telang ini, bisa lho dibuat dari rumah. 

Berikut, Popmama.com telah berhasil merangkum 5 resep minuman dengan bunga telang yang menyegarkan dari berbagai sumber

1. Es bunga telang dan buah alpukat

Tiktok.com/ertaagustinadyn

Bahan-bahan:

  1. 1 buah alpukat
  2. 15 lembar bunga telang 
  3. 1 sachet susu kental manis 
  4. Es batu secukupnya

Cara membuat: 

  1. Siapkan air 100ml dan campurkan air tersebut dengan 15 lembar bunga telah, lalu didihkan.
  2. Siapkan 1 buah alpukat.
  3. Campurkan buah alpukat dan susu kental manis.
  4. Air yang sudah didihkan dan dingin tadi, langsung tuangkan ke alpukat dan susu kental manis.
  5. Terakhir, tambahkan es batu.

2. Es bunga telang lemon

Titok.com/Misjasjijus

Bahan-bahan: 

  1. 7 keping bunga telang
  2. 1 buah jeruk lemon (bisa diganti jeruk nipis)
  3. Madu atau gula pasir secukupnya
  4. 300 ml air
  5. Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus 300ml air hingga mendidih.
  2. Tuang ke dalam teko yang sudah berisi bunga telang.
  3. Diamkan selama 10 menit atau sampai airnya biru.
  4. Kemudian, tuang teh ke dalam gelas, beri gula, aduk hingga larut.
  5. Masukkan es batu secukupnya di gelas. 
  6. Tuang air bunga telang yang sudah didiamkan sebelumnya.
  7. Beri perasan jeruk nipis secukupnya. Aduk hingga berubah warna ungu.
  8. Es teh bunga telang lemon siap dinikmati

3. Es bunga telang topping nata de coco

Tiktok.com/Agus sasirangan

Bahan-bahan: 

  1. 15 buah bunga telang
  2. 500 ml air
  3. 2 sdm selasih (rendam dalam air panas)
  4. nata de coco
  5. 200 gram gula pasir
  6. 1/2 buah lemon peras
  7. es batu

Cara membuat:

  1. Didihkan 250 ml air bersama bunga telang yang sudah dicuci bersih, hingga warna birunya larut. Biarkan sampai hangat.
  2. Setelah air agak dingin, tambahkan perasan lemon.
  3. Setelah sudah didih angkat bunganya dan masukan gula pasir.
  4. Rebus sampai gulanya larut hingga tercampur dan berbentuk minuman. 
  5. Siapkan gelas dan masukkan sekitar 2 sendok makan nata de coco ke dalamnya.
  6. Tambahkan es batu dan tuangkan sirup sederhana sebanyak 3-4 sendok makan ke dalam gelas. Taburkan biji selasih di atasnya.
  7. Terakhir, tuangkan campuran air bunga telang dan lemon ke dalam gelas.
  8. Minuman segar ini siap dinikmati dingin.

4. Es bunga telang papermint

Tiktok.com/Riniiheriyantii

Bahan-bahan:

  1. 7 bunga telang
  2. 7 lembar daun mint
  3. 350 ml air
  4. 1 sdm madu atau gula
  5. Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus air hingga mendidih. Kemudian, tuangkan ke dalam teko berisi kembang telang dan daun mint.
  2. Aduk kedua bahan tersebut agar warnanya biru, sekaligus aroma mint keluar.
  3. Saring ke dalam gelas atau cangkir, tambahkan madu atau gula, lalu aduk hingga larut.
  4. Diamkan beberapa saat agar tidak terlalu panas. 
  5. Tambahkan es batu secukupnya.

5.Susu bunga telang

Tiktok.com/ Gung wahyuni

Bahan-bahan: 

  1. 10 bunga telang 
  2. 400 ml air 
  3. 100 g gula 
  4. 300 ml susu
  5. Cream secukupnya 
  6. Es batu secukupnya 

Cara membuat: 

  1. Rebus 400 ml air bersama bunga telangnya.
  2. Setelah itu masukan gula ke dalam rebusan air bunga telang.
  3. Aduk hingga airnya berubah warna biru.
  4. Jika sudah biru, lalu angkat air tersebut ke dalam wadah dan diamkan.
  5. Jika sudah dingin tuangkan air bunga telang dan susu.
  6. Terakhir tambahkan cream di atasnya dan es batu secukupnya.

Itulah 5 resep minuman dengan bunga telang yang menyegarkan sekaligus sehat bagi tubuh. Mana yang menurut kamu menarik? Selamat mencoba ya! 

Baca juga: 

The Latest