TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

5 Tips Dekorasi Ruang Bermain Anak di Rumah

Siapkan lemari khusus untuk menyimpan mainan anak, ya

Freepik/wuttichai1983

Sebenarnya ruang bermain memang bukanlah kebutuhan wajib dari sebuah ruangan di rumah.

Namun tidak ada salahnya menyiapkan ruang bermain khusus untuk sang buah hati di rumah. Kehadiran ruang bermain akan membantu rumah jadi jauh lebih rapi dan bersih.

Tapi agar ruangannya berfungsi maksimal, pahami dulu bagaimana mendekorasi ruang bermain yang tepat. Berikut 5 tips mendekorasi ruang bermain anak yang sudah dirangkum oleh Popmama.com:

1. Beri ruang untuk wadah ekspresi anak

Freepik

Dalam mendesain ruang bermain di rumah, jangan lupa untuk memberikan wadah ekpresi anak agar ia bisa mengembangkan bakat seninya.

Jangan ragu untuk menyediakan area kotor dan membiarkan si Kecil kotor-kotoran dengan kerajinan tangannya di ruang bermain.

Pada area inilah orangtua bisa membiarkan mereka mengekspresikan bakat melukis sesuai imajinasinya menggunakan berbagai alat seperti cat air, krayon atau spidol.

Ayo, gunakan karton di sudut area bermain untuk melapisi dindingnya. Dengan menggunakan media ini, anak akan lebih mudah dalam berkreasi.

2. Fasilitas permainan untuk melatih motorik anak

Freepik

Pada usianya yang masih dini, mereka membutuhkan ruang bermain yang dapat memicu kreativitasnya. 

Nah, dalam mendekorasi ruang bermainnya maka komponen penting yang wajib ada di area bermainnya ialah mainan montesorri.

Jangan ragu menghadirkan mainan yang dapat merangsang perkembangan otak maupun motoriknya seperti balok angka, flubby jelly, puzzle dan lain sebagainya.

Kamu juga bisa bereksperimen dengan membuat lantai mezanin sederhana disertai perosotan atau ayunan kecil agar anak terus aktif bergerak.

3. Gunakan material yang aman

Freepik/wuttichai1983

Faktor estetika, psikologi warna dan keamanan adalah faktor utama dalam mendekorasi ruang bermain anak.

Memastikan keamanan dan kekuatan furniture dari dekorasi ruang bermain anak merupakan hal yang sangat penting.

Jadi gunakan furniture built-in yang sederhana dan memiliki permainan warna yang menyenangkan bagi mata si Kecil. Pastikan juga cat dinding dan furniture plastiknya tidak mengandung racun.

Hindari mendekorasi ruang bermain anak yang terdapat sudut-sudut tajam yang akan beresiko terjadi benturan.

4. Perhatikan wadah penyimpanan mainan

Freepik/Rawpixel.com

Jumlah mainan anak-anak pastinya sangatlah banyak.

Sementara kehadiran ruang bermain di rumah akan membantu hunian bebas dari mainan yang berserakkan di berbagai ruang. Namun tetap saja keberadaan mainan anak harus tetap tersusun rapi meski ada di dalam ruangan bermainnya.

Storage atau laci anak merupakan furniture yang wajib ada untuk dekorasi ruang bermain anak di rumah.

Manfaatkan rak penyimpanan multifungsi sebagai dekorasi ruang bermainnya. Melalui wadah penyimpanan maka orangtua juga bisa mengajari si Kecil mengorganisir mainannya sendiri.

5. Pilihlah warna cat yang tepat

Freepik/wuttichai1983

Pilihan kelima yang perlu diperhatikan dalam mendekorasi ruang bermain anak yakni menentukan skema warna.

Dalam hal ini, sebaiknya bertanya dahulu warna kesukaan sang anak. Lalu warna kesukaan dia akan dijadikan sebagai warna dasar dan dikombinasikan juga dengan warna lain yang memberikan kesan ceria. Perpaduan dengan teknik gradasi warna bisa menjadi solusi terbaik.

Sebab ruang yang satu ini memang didesain dengan dekorasi ruang bermain yang penuh warna-warna lembut seperti earthy color (cokelat, hijau atau krem) atau menggunakan warna pastel.

Mendekorasi ruang bermain anak ternyata nggak sesulit yang dibayangkan bukan? Pastikan ruang bermain anak memiliki sirkulasi udara yang bagus, ya.

The Latest