TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

4 Fakta Rumah Irwansyah yang Disita oleh Bank

Rumah Irwansyah telah dipasang plang penyitaan

Instagram.com/irwansyah_15

Artis Irwansyah mengalami kerugian yang cukup besar atas ulah yang dilakukan adiknya, Hafiz Fatur. Irwansyah sendiri tak pernah curiga atas perlakuan merugikan yang dilakukan sang Adik. 

Kasus tersebut bermula saat adiknya mengagunkan sejumlah aset milik Irwansyah ke bank sejak 2018. Aset Irwansyah yang diagunkan oleh Hafiz berupa empat unit bangunan rumah dan satu unit mobil. Jika ditotal seluruhnya senilai Rp 5 miliar. 

Empat unit rumah yang dimaksud bukan rumah yang kini ditempati oleh Irwansyah dan keluarga, melainkan rumah miliknya yang tak berpenghuni. 

Berikut ini Popmama.com mengulas segelintir fakta rumah Irwansyah yang disita oleh bank. Disimak yuk, Ma! 

1. Empat unit rumah berada di komplek perumahan

Instagram.com/irwansyah_15

Muhammad Zakir Rasyidin selaku kuasa hukum Irwansyah meluruskan soal status rumah yang disita karena ulah Hafiz Fatur. Karena banyak yang menduga bahwa rumah yang disita berada di kawasan Bintaro. 

Menurut Zakir, empat unit rumah tersebut berada di sebuah perumahan yang berisi empat unit rumah milik Irwansyah tepatnya di Ciputat, Tangerang Selatan. Selanjutnya Irwansyah menegaskan bahwa tak ingin ada misinformasi mengenai hal tersebut. 

2. Sudah dipasang plang penyitaan

Instagram.com/zaskiasungkar15

Zakir mengungkapkan bahwa adik Irwansyah diam-diam mengagunkan rumah tersebut ke bank. Sertifikat yang dijadikan tidak hanya satu, melainkan empat sertifikat.

Maka dari itu, kini salah satu rumah tersebut telah dipasang plang penyitaan oleh pihak bank karena dinyatakan tidak membayar cicilan. 

3. Rumah tersebut tak berpenghuni

Instagram.com/Irwansyah_15

Fakta selanjutnya mengenai rumah Irwansyah yang disita oleh bank ternyata bangunan tersebut merupakan rumah kosong yang siap huni. Selama ini surat-surat tersebut berada di tangan orangtua Irwansyah ketika masih hidup. 

Kemudian, secara diam-diam sertifikat tersebut dibawa oleh Hafiz Fatur ke bank sebagai jaminan peminjaman uang yang mengatasnamakan Irwansyah. 

4. Irwansyah mengajukan somasi

Instagram.com/irwansyah_15

Saat tagihan pinjaman uang datang ke rumahnya, Irwansyah mengaku kaget karena merasa tidak meminjam uang dari bank. Menurut Zakir, dari pihak bank maupun Irwansyah sendiri sama-sama dirugikan. 

Maka dari itu, dia mengajukan somasi dan melaporkan pihak bank terkait ke lembaga Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Hingga kini penyelidikan kasus tersebut masih terus dilakukan. Pihak Hafiz Fatur sendiri belum diketahui keberadaannya dan masih berstatus sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO).

Semoga saja kasus ini segera terselesaikan ya, Ma! 

Baca juga:

The Latest