TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

8 Foto Studio di Rumah Titi Kamal, Ada Pintu Rahasia

Di studio mini ini memiliki keunikan karena ada pintu kamuflase

Instagram.com/titi_kamall

Di rumah baru Titi Kamal dan Christian Sugiono dibuat sebuah mini studio yang nampak elegan dengan konsep klasik. Di ruangan ini akan dipergunakan untuk Titi mengerjakan berbagai keperluannya, seperti pemotretan, endorse produk, dan fitting baju. 

Alasannya dibuat mini studio agar Titi bisa mengerjakan berbagai pekerjaannya di tempat ini, tidak di rumah utama. Dengan begitu, anak-anak mereka juga bisa bermain di rumah utama dengan leluasa.

Jika di rumah utama Titi dan Tian lebih banyak nuansa cokelat atau warna kayu, di mini studio ini dibuat dengan nuansa putih dengan konsep klasik.  Ada apa saja di dalam mini studio Titi dan Tian? 

Berikut ini Popmama.com telah merangkum beberapa foto di dalam mini studio Titi Kamal dan Christian Sugiono yang menyadur dari unggahan video dikanal YouTube Titi dan Tian.

Disimak yuk, Ma!

1. Tampilan depan mini studio Titi Kamal

Youtube.com/Titi dan Tian

Mini studio ini tidak terdapat di dalam rumah Titi Kamal dan Christian Sugiono, sehingga bangunan tersebut dibuat khusus bersebelahan dengan rumah utama. Tampak dari depan, studio ini memiliki dua jendela besar dengan pintu tepat di tengahnya. 

Nantinya, di depan jendela tersebut akan ditempatkan beberapa kursi untuk bersantai dan dipasang kanopi di area atasnya. 

2. Tak lupa sebuah tanaman hias agar mini studio tampak asri

Youtube.com/Titi dan Tian

Sebagai pencinta tanaman hias, Titi Kamal tak lupa untuk meletakkannya di sekitar mini studio ini. Ada salah satu tanaman hias yang diletakkan di dalam studio, yaitu Monstera Variegata. 

Tidak hanya di sekitar mini studio, Titi juga meletakkan tanamannya di beberapa sisi rumah.

3. Ada sofa dengan ukuran yang cukup besar

Youtube.com/Titi dan Tian

Di mini studio Titi Kamal ini dilengkapi dengan sebuah sofa serta meja dan kursinya. Untuk sofanya sendiri berwarna krem dengan ukuran yang cukup besar dan terlihat nyaman ditambah dengan beberapa bantal kecil.

Selain berwarna krem, di area ini juga memberikan sentuhan warna mint pada puff sofa dan karpet sebagai alas mejanya. 

4. Menggunakan meja berbahan marmer

Youtube.com/Titi dan Tian

Tepat di depan sofa ada sebuah meja berbentuk lingkaran yang menggunakan bahan marmer putih. Di meja ini juga ada sedikit sentuhan warna emas yang tampak lebih elegan. 

Agar tak kosong, di atas meja diperindah dengan beberapa hiasan seperti vas bunga, aromaterapi, dan miniatur hewan berwarna silver. 

5. Meja makan yang punya berbagai fungsi

Youtube.com/Titi dan Tian

Pada saluran YouTube Titi dan Tian, Titi Kamal menjelaskan meja makan ini memiliki berbagai fungsi, seperti membuat konten mukbang, untuk makan bersama, atau mengulas berbagai produk makanan. Pada meja makan ini menggunakan perpaduan warna putih, emas, dan mint. 

Di atas meja makan juga ada beberapa ornamen dengan sentuhan emas sebagai hiasannya. 

6. Mini bar yang punya mesin kopi canggih

Youtube.com/Titi dan Tian

Di mini studio ini juga ada mini bar layaknya sebuah dapur kecil. Dilengkapi dengan sebuah kulkas mini, dispenser, mesin kopi canggih, dan beberapa elektronik lainnya. 

Sebuah rak dibuat memanjang ke atas di mini bar yang difungsikan untuk memajang beberapa hiasan dengan sentuhan warna silver dan emas. 

7. Ada pintu kamuflase

Youtube.com/Titi dan Tian

Seluruh dinding di mini studio Titi Kamal ini menggunakan panel dinding kayu dan menggunakan jenis cat duco. Pada dinding ini didominasi dengan warna putih, sehingga terlihat sangat cerah dan ruangan terasa lebih luas. 

Uniknya, di salah satu dinding ini ada sebuah pintu kamuflase karena bentuknya menyerupai dengan dinding lainnya. Di dalam ruangan tersebut digunakan sebagai gudang yang menyimpan beberapa lampu dan properti.

8. Kamar mandi untuk tamu juga bernuansa putih dengan sentuhan emas

Youtube.com/Titi dan Tian

Dikarenakan akan dikunjungi oleh beberapa tamu, yakni kerabat Titi Kamal dan Christian Sugiono, mini studio ini dilengkapi dengan powder room atau kamar mandi khusus untuk tamu. Di dalamnya juga bernuansa putih dengan sedikit sentuhan emas. 

Kamar mandi khusus tamu ini dilengkapi dengan wastafel, cermin, dan kloset duduk. 

Nah Ma, itulah foto-foto mini studio di rumah Titi Kamal dan Christian Sugiono yang punya konsep klasik. Semoga dapat menginspirasi Mama yang juga ingin membuat mini studio di rumah, ya! 

Baca juga:

The Latest