7 Rekomendasi Perumahan di Tapos, Fasilitasnya Lengkap
Meskipun di pinggiran Jakarta, Tapos jadi lokasi favorit para pencari rumah
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perumahan di Tapos, Kota Depok menjadi salah satu lokasi favorit bagi para pencari rumah dengan harga yang murah. Meskipun letaknya ada di pinggiran Jakarta, namun Kota Depok telah memiliki berbagai fasilitas penunjang kehidupan yang cukup lengkap.
Selain itu, ada banyak moda transportasi dan tempat umum yang tersedia, sehingga semakin memudahkan para penghuni yang berencana tinggal di daerah tersebut. Lokasinya juga cukup strategis untuk menjangkau akses jalan tol.
Berikut ini Popmama.com bagikan rangkuman terkait beberapa rekomendasi perumahan di Tapos yang bisa dijadikan pilihan.
Disimak yuk, Ma!
Kumpulan Rekomendasi Perumahan di Tapos
1. Almeria Premiere Cimanggis
Almeria Premiere Cimanggis hadir sebagai rumah yang dilengkapi dengan rooftop. Calon penghuni rumah disuguhkan dengan bangunan 2,5 lantai lengkap dengan taman atap untuk bersantai maupun bekerja dari rumah.
Desainya juga mengusung konsep natural living, bernuansa tropis dengan desain interior dan eksterior yang selaras dengan keindahan alam. Bangunannya didominasi dengan warna terakota yang menghasilkan rumah elegan dan natural.
Perumahan ini terletak di Jalan Belong No. 12, Sukatani, Tapos, Depok. Lokasinya cukup dekat dari gerbang Tol Cimanggis 1 dan gerbang Tol Cisalak 2.
Dalam radius 5 kilometer terdapat pusat perbelanjaan dan objek wisata keluarga. Beberapa fasilitas eksternal lainnya ada rumah sakit hingga sekolah.
Di samping itu, penghuni bisa merasakan fasilitas internal, seperti one gate system, 24 jam keamanan dan CCTV, carport, dan masjid.
Kisaran harga yang ditawarkan mulai dari Rp 800 jutaan dengan beragam tipe. Seperti tipe 1 dengan luas tanah 60 meter persegi dan luas bangunan 77 meter persegi, tipe 2 dengan luas tanah 61,2 meter persegi dan luas bangunan 76 meter persegi.
Terakhir, ada tipe 3 dengan luas tanah 66 meter persegi dan luas bangunan 77 meter persegi.
2. Alexandria Premiere Cimanggis
Perumahan Alexandria Premiere Cimanggis dengan unit town house dua lantai berkonsep green minimalis. Rumah tersebut dibangun menggunakan material berkualitas dalam jumlah unit terbatas.
Perumahan ini menerapkan sistem satu gerbang yang dijaga security 24 jam dan dipantau CCTV di sejumlah titik penting. Terdapat minimarket, playground, masjid, kafe, dan keamanan pagar keliling kawat sehingga penghuni bisa mendapat keamanan ekstra.
Dengan tipe Blok 24, unit tersebut memiliki luas tanah sebesar 78 meter persegi dan luas bangunan 70 meter persegi yang terdiri dari dua lantai. Unit tersebut dijual mulai dari Rp 900 juta, namun harga dapat berubah tergantung metode pembayaran.
3. Cimanggis Golf Estate
Rekomendasi perumahan di Tapos selanjutnya ada Cimanggis Golf Estate. Perumahan tersebut merupakan kawasan hijau nan indah seluas 510 hektar yang dilengkapi dengan konsep otentik serta ditunjang fasilitas lengkap.
Lokasinya sendiri berada di Jalan Cimanggis Boulevard, Tapos, Depok, bedampingan dengan Pintu Tol Cimanggis. Selain itu, dikelilingi area golf hijau 123 hektar dan area olahraga lainnya.
Perumahan ini cocok untuk calon penghuni yang menginginkan fitur smart home system. Para penghuni juga bisa merasakan fasilitas club house, commercial area, lapangan basket, CCTV dan 24 jam keamanan.
Terdapat banyak tipe rumah yang ditawarkan, di antaranya tipe N dengan luas bangunan 56 meter persegi, tipe Ivy dengan luas bangunan 58 meter persegi, tipe Pine dengan luas bangunan 91 meter persegi.
Untuk harga per unit dari yang terendah dijual dengan harga Rp 900 juta hingga Rp 1,9 miliar.
4. Gaharu Residence 3
Gaharu Residence 3 merupakan kawasan hunian baru persembahan dari Gaharu Land. Berlokasi di area yang asri, hijau, dan anti banjir tepatnya di Jalan Kramat No. 50, Sukatani, Tapos, Depok.
Dirancang dengan desain arsitektur minimalis modern dengan tata ruang yang optimal, serta kualitas bangunan yang tinggi, Gaharu Residence 3 hadir dengan 2 tipe rumah untuk memenuhi kebutuhan calon penghuninya.
Tipe 40 merupakan bangunan satu lantai dengan luas tanah 78 meter persegi dan luas bangunan 40 meter persegi. Sementara itu, tipe 60 merupakan bangunan dua lantai dengan luas tanah 78 meter persegi dan luas bangunan 60 meter persegi.
Aksesnya cukup dekat ke beberapa tempat umum, seperti LRT, tol, stasiun, pasar, mal, rumah sakit, hingga sekolah. Ada juga beberapa fasilitas yang tersedia untuk penghuni, seperti one gate system, musala, lapangan olahraga, keamanan 24 jam dan CCTV.
Gaharu Residence 3 dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp 600 juta hingga Rp 700 juta.
5. Osaka Premiere Depok
Osaka Premiere Depok merupakan salah satu proyek perumahan yang mengangkat konsep Japanese style. Dengan nuansa Jepang dan modern di Kota Depok membuat penghuni nyaman ketika berada di rumah.
Lokasinya sendiri berada di kawasan cukup strategis yakni Jalan Raya Tapos, Depok. Dekat dengan Tol Cimanggis, ke Trans Studio Cibubur, dan Sekolah Quantum. Selain itu, dekat juga dengan fasilitas bank, sekolah, rumah sakit, dan penunjang lainnya.
Penghuni pun bisa merasakan fasilitas di dalam perumahan, seperti one gate system, keamanan 24 jam, dan minimarket.
Rumah yang terdiri dari 12 unit rumah ini terdiri dari dua tipe rumah, yakni tipe 36 dan tipe 65. Yang terbaru adalah tipe 1 lantai mezzaninne yang juga mengusung konsep Japandi.
Harga per unitnya sendiri dijual mulai dari Rp 600 juta hingga Rp 900 juta.
6. Palm Garden Depok
Palm Garden Depok menjadi salah satu perumahan dengan cluster eksklusif yang terbebas dari banjir. Rumah ini menyediakan dua bangunan tipe satu lantai dan dua lantai dengan konsep minimalis tropis.
Lokasinya sendiri berada di Jalan Dongkal, Sukatani, Tapos, Depok. Cukup strategis karena diapit oleh tiga pintu tol sekaligus, yakni Tol Cisalak - Cijago, Tol Cibubur, dan Tol Cimanggis - Cikeas.
Tipe Canariens adalah bangunan satu lantai dengan luas bangunan 65 meter persegi dan luas tanah 128 meter persegi. Selain itu, ada tipe Roystonea dengan luas bangunan 98 meter persegi dan luas tanah 168 meter persegi.
Terakhir, tipe Livistona dengan luas bangunan 62 meter persegi dan luas tanah 75 meter persegi. Ketiga tipe unit dijual dari harga terendah mulai Rp 900 juta sampai Rp 1,3 miliar.
7. Permata Cimanggis
Perumahan Permata Cimanggis dikembangkan di area seluas 72 hektar. Sejak tahun 2006 berhasil mengembangkan 55 hektar lahan dengan jumlah rumah yang sudah dibangun kurang lebih 2.500 unit dengan tingkat hunian lebih dari 90 persen.
Mengusung slogan 'Healthy Living in Nature' yang menggambarkan kawasan lingkungan perumahan sejuk, asri, nyaman, sehat, serta mendukung seluruh aktivitas keluarga.
Menyediakan sederet fasilitas internal yang bisa dimanfaatkan penghuni rumah, seperti sarana ibadah, lapangan olahraga, taman cluster, taman komunal, dan danau.
Sementara itu, lokasinya yang berada di Jalan Raya Tapos ini menunjang beberapa fasilitas eksternal yang mempermudah penghuni menjangkau area luar, seperti rumah sakit, mal, exit Tol Cimanggis, Tol JORR 2, Terminal Jatijajar, lapangan golf, dan lain-lain.
Tipe unit rumah yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari tipe 36, tipe 68, tipe 85, dan tipe 45. Untuk harga dari unit terendahnya mulai dari Rp 600 jutaan sampai Rp 1,2 miliar.
Itulah deretan rekomendasi perumahan di Tapos, Depok yang bisa menjadi pilihan. Semoga membantu ya, Ma.
Baca juga:
- 7 Rekomendasi Perumahan di Citayam, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Perumahan di Ciputat, Desainnya Modern
- Perhatikan 5 Poin Ini Sebelum Membeli Rumah di Perumahan Cluster