TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

12 Progres Rumah Baru Atta Halilintar, Punya Rencana Bikin Eskalator

Kunjungi pembangunan rumah barunya, Atta Halilintar berencana akan membuat eskalator di rumahnya

Instagram.com/attahalilintar | Youtube.com/AH

Suami Aurel Hermansyah, Atta Halilintar memang selama ini diketahui sedang membangun sebuah rumah baru yang nantinya akan dihuni bersama keluarga. Hingga saat ini, progres pembangunan rumah baru Atta tersebut masih terus berjalan.

Untuk memantau jalannya perkembangan pembangunan, YouTuber berusia 28 tahun tersebut langsung mendatangi kawasan rumah barunya. Momen saat mengunjungi pembangunan rumahnya diabadikan melalui video yang diunggah di kanal YouTube AH.

Dari video tersebut, tampilan depan rumah baru Atta Halilintar sudah mulai terlihat megah. Papa satu anak ini bahkan berencana akan membuat eskalator di rumahnya, lho.

Kali ini Popmama.com telah mengumpulkan beberapa foto terbaru progres rumah Atta Halilintar.

Kira-kira seperti apa tampilan terbaru progres rumah baru Atta Halilintar? Intip beberapa potretnya berikut ini, yuk!

1. Tampilan depan rumah yang kini sudah terlihat tampak megah

Youtube.com/AH

Setelah sekian lama menanti, pembangunan rumah baru milik Atta Halilintar akhirnya mulai terlihat progresnya.

Sekarang, bila dilihat dari bagian depan, tampilan depan luar rumah milik Atta sudah tampak terlihat jauh lebih megah. Bentuk bangunan di bagian atas rumah juga terlihat unik dan menarik.

2. Demi memudahkan akses ke rumahnya, Atta berencana bikin eskalator pribadi

Youtube.com/AH

Dari bagian sisi jalan menuju bagian depan rumah Atta memang terlihat ada tanjakan yang tinggi untuk masuk ke area rumah. Atta sendiri mengaku bahwa akan ada orang yang nantinya kesulitan saat datang ke rumahnya.

Demi memudahkan akses menuju rumah, Atta sendiri sebenarnya ingin membuat tangga yang dapat digunakan. Namun, keinginan itu berubah setelah dirinya mendengar masukan dari tim yang menyarankan untuk membuat eskalator.

Atta sangat tertarik dengan masukan dari timnya tersebut. Ia kemudian berencana untuk membuat eskalator. Walau demikian, ia jadi berpikir kembali setelah mendengar jumlah uang bernilai fantastis yang dibutuhkan untuk membuat eskalator di rumahnya.

3. Ada akses tangga menuju bagian dalam rumah

Youtube.com/AH

Memasuki area rumah, ada akses tangga yang bisa digunakan untuk masuk ke dalam area rumahnya.

Bila dilihat, tangga yang ada di rumahnya cukup panjang. Jarak dari bagian bawah menuju dalam rumah juga cukup tinggi. Saat menaiki anak tangga, Atta tak memungkiri ia merasa lelah.

Rumah yang saat ini tengah dibangun tersebut terdiri dari beberapa level, mulai dari basement, lantai dasar, lantai dua, dan rooftop.

4. Ada akses pintu menuju ke bawah

Youtube.com/AH

Dari bagian atas anak tangga, terlihat sebuah area yang dipersiapkan secara khusus sebagai akses pintu menuju bagian bawah.

Dalam video tersebut, Atta menjelaskan akses pintu tersebut nantinya bisa digunakan untuk mendatangi ruang musala, hingga ruang gym.

5. Area ruang keluarga sudah dipersiapkan

Youtube.com/AH

Area ruang tamu menjadi salah satu area yang bisa dijumpai saat memasuki bagian dalam rumah.

Bila dilihat dalam gambar, saat ini memang belum tampak seperti apa ruang keluarganya. Namun, jika dilihat dari desain, nantinya ruang keluarga yang akan dibuat di rumah Atta akan terlihat seperti rancangan desainnya.

Melalui videonya, Atta menjelaskan bahwa nantinya sofa yang ada di ruang keluarganya akan diletakkan di bawah seperti bergaya ala Jepang.

6. Area untuk kolam renang sudah dipersiapkan

Youtube.com/AH

Di bagian luar area ruang keluarga nantinya Atta berencana akan membuat sebuah kolam renang. Progres pembangunan dari area ini bahkan sudah terlihat meski belum sepenuhnya tampak jadi.

Tidak hanya untuk kolam, Atta juga menyiapkan sebuah area yang rencananya akan digunakan sebagai area untuk bersantai atau jacuzzi. Meski demikian, area tersebut diperkirakan Atta akan menjadi kolam untuk Ameena.

7. Atta berencana satukan ruang makan dengan ruang keluarga

Youtube.com/AH

Beranjak ke bagian dalam rumah kembali, Atta berencana akan menyatukan antara ruang makan dengan ruang keluarga.

Keputusan tersebut diambil Atta bukan tanpa alasan, lho. Dirinya mengaku lebih suka saat makan sambil menonton sebuah tayangan ditampilkan di layar televisi.

Meski demikian, ia sendiri mengakui akan ada kekurangan yang muncul dengan menyatukan ruang makan dan ruang keluarganya. Kehadiran tangga yang berada di dekat ruang keluarga jadi alasan karena dirasa akan mengganggu. Namun, kekurangan itu sudah dimakluminya.

8. Ada area yang khusus dibuat untuk ruang wardrobe Aurel Hermansyah

Youtube.com/AH

Dari lantai satu, Atta kemudian beranjak ke lantai dua. Menariknya, ada sebuah ruangan yang baru dibuat di lantai ini, yakni ruang wardrobe untuk Aurel Hermansyah.

Sambil memegang kamera sendiri, Atta menunjukkan bagian dalam ruang yang rencananya akan dibuat sebagai ruang wardrobe Aurel. Ruangan itu rencananya akan dijadikan seperti dengan desain yang sudah dirancang sebelumnya.

9. Ruang untuk kamar Ameena sudah dipersiapkan Atta Halilintar

Youtube.com/AH

Setelah memperlihatkan ruangan yang nantinya akan dibuat sebagai ruang wardrobe Aurel, Atta kemudian mengajak untuk melihat ruang kosong yang sudah dipersiapkan nantinya menjadi kamar Ameena.

Sayangnya, ruangan tersebut langsung berhadapan dengan pemandangan rumah tetangga. Meski demikian, Atta memiliki rencana tersendiri agar pemandangan yang bisa dilihat dari kamar Ameena jadi jauh lebih menarik.

10. Ada skywalk di dalam rumah

Youtube.com/AH

Ada bagian menarik lainnya yang hadir di lantai dua rumah baru Atta Halilintar. Di lantai dua ini, ada sebuah jembatan atau skywalk yang menghubungkan dua area di rumahnya.

Supaya semakin terlihat lebih menarik, Atta sendiri sudah berencana akan memasang beberapa kaca di area sekitar skywalk di lantai dua.

11. Ada tempat untuk lift

Youtube.com/AH

Rumah baru yang tengah dibangun oleh Atta Halilintar ini memang besar dan megah. Tidak hanya satu level saja, ada beberapa tingkat yang hadir di dalam rumahnya.

Demi memudahkan akses menuju antar ruangan, rumah barunya tersebut akan dilengkapi dengan lift.

Meski belum terpasang, tempat untuk lift sudah disediakan oleh Atta. Ia bahkan menunjukkan lokasi di mana nantinya akan dipasangkan lift dalam video yang diunggah di kanal YouTube.

12. Ada rooftop di rumah Atta Halilintar

Youtube.com/AH

Rooftop menjadi salah satu area menarik yang tidak ketinggalan hadir di rumah yang sedang dibangun oleh Atta.

Bila dilihat, area rooftop rumah Atta tampak sangat luas seperti luas rumah tersebut berdiri. Selain itu, pemandangan gedung-gedung tinggi yang berada di sekitar bisa terlihat secara jelas dari rooftop rumahnya.

Jadi, itulah beberapa foto terbaru progres rumah Atta Halilintar. Dari dokumentasi video yang dibuat, rumah baru milik Atta sudah mulai terlihat perkembangan pembangunannya.

Jika ingin melihat bentuk jadinya seperti apa, kita tunggu saja perkembangan terbarunya nanti, ya.

Baca juga:

The Latest