TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

8 Model Plafon PVC Mewah, Cocok untuk Rumah Klasik atau Modern

Identik dengan rumah tema minimalis, plafon PVC ternyata juga bisa tampilkan nuansa mewah dan elegan

houzz.in

Terdapat berbagai bahan atau material yang bisa digunakan untuk membuat plafon rumah. Bahan PVC menjadi salah satu material plafon rumah yang populer dipakai, terutama pada rumah minimalis dan modern.

Selain mudah dipasang, plafon PVC juga dikenal tahan lama dan memiliki beragam model. Tak heran bila model plafon PVC cocok untuk berbagai ruangan di rumah, seperti ruang tamu dan kamar tidur.

Meski identik sebagai plafon minimalis, model plafon PVC ternyata cocok juga diterapkan pada berbagai tema rumah, lho. Rumah mewah dan elegan juga bisa memakai plafon PVC bila memilih model yang tepat.

Kali ini Popmama.com telah merangkum deretan model plafon PVC mewah yang cocok untuk rumah bergaya elegan dan mewah. Bila Mama sedang mencari model plafon PVC mewah, simak deretan modelnya di bawah ini yuk, Ma!

Deretan Model Plafon PVC Mewah

1. Model plafon PVC kisi atau grid

armstrongceilings.com

Model plafon PVC mewah yang pertama ialah plafon kisi atau grid. Sesuai namanya, model plafon kisi adalah gaya plafon yang berbentuk kisi persegi atau persegi panjang pada plafon rumah dengan berbagai jumlah kisi.

Mampu menghadirkan nuansa elegan, model plafon kisi sangat cocok diterapkan untuk rumah bertema klasik. Untuk menampilkan kesan mewah, Mama bisa memasang chandelier di bagian tengah plafon.

2. Model plafon PVC ekspos

hughesmarino.com

Meski umumnya plafon ekspos dibuat menggunakan balok kayu, tetapi bahan PVC juga bisa dipakai untuk membuat model plafon ekspos, lho. Model plafon PVC mewah ini akan membuat tampilan ruangan menjadi elegan.

Selain itu, model plafon ekspos akan membuat ruangan lebih berdimensi karena adanya ekspos yang menonjol. Kombinasi warna yang tepat serta aksen lampu downlight akan membuat model plafon ekspos semakin mewan.

3. Model plafon PVC bertingkat

cassiefairy.com

Model plafon PVC mewah kekinian yang cocok diterapkan di rumah, salah satunya plafon model bertingkat. Meski pada dasarnya model plafon tampak sederhana, tampilan mewah bisa didapatkan bila Mama menggunakan plafon PVC bermotif.

Motif plafon PVC marmer dijamin mampu menampilkan kesan mewah pada ruangan. Penambahan chandelier juga akan meningkatkan efek mewah serta elegan lho, Ma. Selain mewah, pastinya ruangan juga akan terlihat estetik.

4. Model plafon PVC gantung bertingkat

stylesatlife.com

Selain model bertingkat, model plafon PVC mewah lainnya ialah model plafon gantung bertingkat. Kesan mewah, modern, dan elegan akan terpancar dari ruangan bila Mama menerapkan model plafon PVC yang satu ini.

Model plafon yang memadukan plafon bertingkat dan gantung ini cocok untuk memadukan pencahayaan indirect lighting dan lampu gantung. Motif plafon PVC ala eropa juga sangat cocok untuk model plafon ini.

5. Model plafon PVC kayu

portfolio.montanna.com

Seperti yang diketahui, plafon PVC memiliki banyak motif, salah satunya motif kayu. Selain untuk tampilan ruangan yang minimalis, plafon PVC kayu juga bisa dibuat menjadi model plafon PVC mewah dan elegan lho, Ma.

Mama bisa menerapkan model plafon PVC dengan gaya gantung bertingkat untuk mendapatkan kesan mewah. Pilihkan plafon PVC kayu dengan permukaan glossy serta tambahkan lampu gantung panjang yang berwarna warm light.

6. Model plafon PVC gantung bundar

houzz.in

Model plafon PVC yang bisa dijadikan pilihan ialah model plafon gantung bundar. Memiliki model yang unik, plafon ini bundar mampu membuat tampilan ruang tamu menjadi elegan, lho. Model ini sangat cocok untuk rumah bertema klasik.

Bentuk plafon yang tampak seperti kubah sangat cocok untuk dipasangkan lampu gantung atau chandelier. Selain itu, Mama juga bisa memilih plafon PVC bermotif untuk bagian dalam kubah agar tampak lebih mewah. .

7. Model plafon PVC futuristik

goldeneyelightning.com

Bila Mama ingin menghadirkan nuansa mewah yang modern, maka model plafon futuristik menjadi pilihan yang tepat. Model plafon PVC mewah ini bisa diciptakan dengan menempatkan pencahayaan di sela-sela plafon.

Mama hanya perlu memilih plafon PVC polos yang mengkilap dan membuat tampilan layaknya abstrak. Model plafon PVC ini bukan hanya mewah, tetapi juga membuat ruangan menjadi tampak kekinian dan artistik.

8. Model plafon PVC hexagon

graana.com

Model plafon PVC mewah lainnya yang cocok diterapkan di rumah modern adalah model plafon hexagon atau hexagonal. Motif PVC polos dengan permukaan mengkilap sangat cocok untuk model plafon ini.

Pada model plafon ini, aksen hexagon akan dibuat menggantung. Dengan begitu, Mama bisa menambahkan pencahayaan tersembunyi di balik panel hexagon. Selain mewah, ruangan juga akan terasa modern dan trendy lho, Ma.

Itulah deretan model plafon PVC mewah yang bisa jadi referensi model plafon untuk hunian klasik maupun modern. Cocok untuk di berbagai ruangan, kira-kira model plafon PVC mewah yang mana nih yang paling Mama suka?

Baca juga:

The Latest