11 Tanaman Hias Berbentuk Unik yang Sempat Viral di Dunia, Harganya?
Mulai dari berbentuk unik hingga menyeramkan, tanaman ini harganya tidak main-main
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tren tanaman hias sedang naik di Indonesia. Oleh karenanya, banyak sekali kalangan yang seolah latah menjadi pecinta tanaman. Mulai dari tanaman murah di bawah Rp 100.000 hingga ratusan juta seolah semakin menarik untuk dirawat.
Tanaman biasanya dipilih karena kecantikan daun atau buanganya. Namun, jutsru ada beberapa tananam yang viral karena bentuknya unik, aneh atau langka. Bahkan ada yang bentuknya sangat tidak enak dipandang mata.
Berikut Popmama.com rangkum informasi selengkapnya.
1. Hoya Hearts
Tanaman hias yang mirip kaktus ini merupakan tanaman yang romantis. Kok bisa? Sebab, Hoya kerrii merupakan sekulen yang bentuknya seperti love atau hati.
Sama seperti succulents pada umumnya, perawatan tanaman hias Hoya sangat mudah. Tanaman ini sering dijual sebagai potongan daun tunggal, tapi juga kadang dijual sebagai tanaman lengkap yang merambat. Tanaman ini ditutupi daun hati yang kecil. Harganya murah mulai dari Rp 40.000 saja.
2. Coral Jade
Masih berjenis sekulen, coral jade atau crassula ovata yang bentuknya mirip cacing parasit. Bagi beberapa orang ini mungkin bentuk yang aneh untuk sebuah tanaman hias.
Bentuknya kecil bulat memanjang dengan ujung sedikit membesar yang membuat beberapa yang melihatnya terkadang geli.
Tanaman yang masih sebangsa dengan jade plant dan bisa dijadikan tanaman hias di rumah. Jenis ini tidak membutuhkan banyak air dan memerlukan cahaya yang cukup. Harga jade plant berkisar dari Rp 30.000.
3. Dolphine Succulent
Ada salah satu tanaman berbentuk hewan mamalia laut yakni lumba-lumba menjadi viral di Jepang.
Tanaman ini memiliki nama ilmiah Senecio peregrinus atau lebih dikenal sebagai dolphine succulent. Karena masih sejenis sekulen, perawatan dari tanaman yang unik ini tergolong mudah.
Selain itu, jika ditempatkan di meja dan ruang tamu akan mencolok karena bentuknya yang aneh.
4. Platycerium
Ingin punya tanaman tempel di dinding tang tidak biasa? Maka platycerium bisa jadi pilihan.
Tanaman yang juga dikenal dengan pakis staghorn ini sangat mencolok karena bentuknya yang unik. Sebab daunnya terlihat seperti tanduk binatang yang besar.
Namun, bagi yang ingin mendapatkan tanaman ini harus merogoh kocek agak mahal. Pasalnya, salah satu jenis platycerium ada yang berharga jutaan rupiah, paling murah ada yang sekitar Rp 1,5 juta.
5. Rabbit Succulent
Tanaman ini memiliki nama ilmiah monilaria obconica, meski begitu lebih akrab disebut rabbit succulent.
Bentuk dari tanaman hias ini aneh tapi unik. Ketika tumbuh, tanaman ini membentuk mirip telinga kelinci. Uniknya lagi, 'telinga' itu akan tambah panjang seiring waktu dengan dasar atau batang yang tetap sama.
Bagi Mama yang ingin coba menanam, bibit dari rabbit succulent ini sangat murah. Mama bisa membelinya di toko online seharga Rp 2500 saja.
6. Living Stones
Memang ada batu yang bisa menjadi tanaman? Ternyata ada lho. Tanaman hias ini bernama ilmiah lithops spp. tapi lebih dikenal dengan living stones.
Bukan tanpa sebab dinamai seperti itu, karena tanaman hias ini memang mirip bebatuan. Uniknya agar tanaman ini bertahan lama jangan terlalu sering menyiramnya.
Di Indonesia, tanaman ini cukup langka sehingga harganya menjadi Rp 500.000 per pot kecil.
7. Sedum Morganianum
Sedum morganianum adalah tanaman hias asli Meksiko Selatan dan Honduras. Tanaman ini lebih dikenal dengan nama 'ekor keledai'.
Tanaman hias ini memiliki batang yang dapat tumbuh hingga 50 cm lebih. Selain itu, bentuk daunnya bulat berwarna biru kehijauan sangat cantik dan unik untuk menghiasi ruangan Mama.
Di Indonesia tanaman ini dihargai cukup murah. Mama bisa membelinya di toko online seharga Rp 15.000 untuk yang paling kecilnya.
8. Rose Succulents
Tanaman hiar berjenis sekulen memang cukup banyak bentuknya dan unik-unik. Salah satunya jenisnya yakni disebut greenovia dodrentalis. Orang-orang mengenal sekulen ini dengan nama rose Succulents karena bentuknya yang mirip seperti bunga mawar.
Tanaman ini lebih mudah untuk bertahan hidup dibandingkan dengan jenis tanaman hias bunga biasa.
Mama hanya perlu menyiramnya ketika pucuk atau ujung tanaman ini terlihat kering. Harga benih bibitnya sekitar Rp 30.000 sementara harga per pot kecilnya yang impor seharga Rp 50.000 lebih.
9. Chinese Black Bat Flower
Bunga yang unik dang memiliki julukan 'kelelawar hitam Cina' ini cukup menyeramkan tampilannya.
Tanaman hias dengan nama ilmiah tacca chantrieri ini berwarna hitam dengan diameter mekar mencapai 30 cm. Ciri lainnya yang unik dari tanaman ini adalah disekeliling inti bunganya terdapat kumis-kumis yang menjuntai dengan warna hitam gelap yang dapat mencapai 1 meter panjangnya.
Hampir seluruh bagian tanaman dari Cina ini berwarna hitam. Alasan disebut kelelawar tidur karena bunga anggrek sebelum mekar sempurna terlihat menggantung terlihat seperti kelelawar tidur. Di Indonesia bunga ini dijual mulai Rp 150.000-an.
10. Mick Jagger’s Lip
Pada tahun 2013 lalu, ada tanaman hias yang menghebohkan dunia. Pasalnya, bentuk daunnya itu seperti bibir monyong Mick Jagger berwarna merah cerah.
Rupanya, tanaman hias dengan nama ilmiah Psychotria elata ini memang punya ciri khas daun bagian atasnya yang berwarna merah menyala dan menyerupai bibir sang vokalis Rolling Stones itu.
Tanaman ini juga punya berbagai julukan lain seperti Bunga Bibir, Daun Bibir, bahkan Bibir Seksi.
Bentuk 'bibir merah' pada daun tanaman ini bukan untuk mencium tapi untuk menarik mangsa seperti lalat, kupu-kupu, dan serangga kecil lainnya. Tanaman ini biasanya ditemukan di daerah topis Amerika seperti Kosta Rika dan Kolombia.
11. Chinese Fleece Flower
Biasanya tanaman hias yang diperlihatkan adalah bagian batang atau bunganya. Namun, berbeda dengan chinese fleece flower yang diperlihatkan dan menjadi unik adalah akar tanaman tersebut.
Tumbuhan aneh ini berasal dari Shandong Cina. Akar dari rumbuhan dengan nama ilmiah reynoutria multiflora bisa membentuk figur manusia lengkap dengan kepala, tangan, wajah, kaki, hingga alat kelamin. Keunikannya ini yang membuat tanaman yang sempat viral ini aneh.
Itulah tadi beberapa tanaman hias berbentuk aneh yang sempat viral di dunia. Kalau seandainya Mama bisa memilih mana nih yang paling ingin Mama punya di rumah?
Baca juga:
- Hati-Hati! Ini 7 Tanaman Hias Berbahaya tapi Banyak Dicari Orang
- Dulu Tanaman Liar, Kini Salah Satu Jenis Keladi Dijual Rp 4.3 Juta
- Wajib Punya! 7 Tanaman Hias Ini Diprediksi akan Tren di Tahun 2021