TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Berasa di Mal, Raffi Ahmad 'Pindahkan' Permainan Ini untuk Rafathar

Rafathar jadi makin betah di rumah karena banyak permainan nih, Ma!

Instagram.com/raffinagita1717

Demi menghilangkan rasa jenuh karena terlalu lama di rumah, beberapa artis Indonesia rela merogoh kocek tak sedikit untuk membuat suasana rumah lebih nyaman. Tujuannya agar bisa semakin betah berada di rumah, seperti halnya yang dilakukan Raffi Ahmad.

Tidak bisa keluar bermain di mal akibat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) diperpanjang, maka membuat artis yang dijuluki Sultan Andara ini menyulap rumahnya menjadi wahana bermain seperti di mal.

Hal ini diketahui dari video unggahan akun TikTok mbak Lala, selaku pengasuh Rafathar. Ia memperlihatkan salah satu ruangan di rumah pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang telah diubah menjadi area bermain mal.

Kira-kira mesin permainan apa saja yang tersedia di rumah Raffi Ahmad ya, Ma? Kini Popmama.com telah merangkum informasinya. 

1. Pump it up

Instagram.com/mufli_ananda

Siapa yang tidak tau mesin permainan yang satu ini?

Bagi Mama yang suka dance pasti setidaknya pernah sekali memainkan permainan ini di mal. Pump It Up merupakan permainan simulasi dance yang umumnya ditemukan di wahana bermain mal.

Permainan ini cukup populer lho, Ma. Selain menyenangkan, Pump It Up dapat berfungsi meningkatkan kebugaran tubuh dari pembakaran kalori yang dilakukan pemainnya.

Jadi wajar saja dari beragam jenis mesin permainan, Pump It Up menjadi salah satu pilihan Raffi Ahmad untuk dibawa ke rumahnya.

Untuk memainkan permainan ini, pemain harus berdiri di atas pad, lalu menginjak panel sesuai dengan arah panah yang tertera pada layar. Semakin tinggi level permainan, semakin tinggi pula tingkat kesulitan dalam bermain. 

2. Street basketball

Tiktok.com/shela_lala96

Jika kebanyakan orang memainkan mesin permainan basket di area bermain pusat perbelanjaan, maka berbeda dengan Rafathar. Dengan fasilitas yang disediakan di salah satu ruangan rumahnya, kini ia bebas memainkan mesin street basketball tanpa harus membeli koin terlebih dahulu.

Mesin permainan ini cukup digemari di Indonesia karena permainannya yang sederhana. Hanya perlu memasukkan bola basket sebanyak mungkin ke dalam keranjang sebelum waktu habis.

Yang membuat gim ini menarik, setiap level permainan disediakan skor tertentu untuk mencapai level berikutnya. Setiap kali naik level, durasi yang disediakan pun ikut berkurang. 

3. Arcade boxing

Tiktok.com/shela_lala96

Pasti Mama juga tidak asing dengan mesin permainan yang satu ini, bukan?

Mesin ini dinamakan mesin tinju atau arcade boxing. Sama halnya dengan olahraga tinju pada umumnya, gim ini dioperasikan untuk menguji kekuatan para pemainnya.

Cara bermainnya cukup sederhana namun diperlukan energi yang kuat. Pemain diharuskan memukul samsak tinju dengan sekuat tenaga untuk mencapai skor tertinggi pada layar.

4. Mesin capit boneka

Tiktok.com/shela_lala96

Ngaku, siapa di antara Mama yang suka bermain mesin capit boneka di mal? Mesin permainan ini sangat mudah ditemukan karena selalu tersedia dan bahkan menjadi ikon dalam wahana bermain.

Meski terlihat mudah, namun bermain gim ini diperlukan kefokusan serta kesabaran pemain untuk mendapatkan boneka di dalamnya. Saking populernya mesin ini, banyak orang yang membagikan teknik atau tips demi memenangkan permainan.

5. Balap mobil

Tiktok.com/shela_lala96

Bagi orang yang hobi bermain gim balapan, pasti mesin permainan ini menjadi salah satu gim pilihan untuk menghabiskan waktu di tempat bermain mal.

Selain untuk menguji kecepatan, mesin ini juga dapat mengajarkan Rafathar teknik untuk mengendarai mobil lho, Ma. Seperti cara menggunakan gas, mengendalikan kopling, memutar setir kemudi, hingga melatih kemampuan berpindah jalur.

Menariknya, permainan ini memungkinkan untuk memilih mobil favorit terlebih dahulu sebelum masuk ke arena balapan. Dengan mengaktifkan mode multiplayer, Rafathar dapat mengajak mbak Lala untuk beradu balap mobil. Pemain yang mencapai garis finish duluan akan menjadi pemenangnya.

Wah, sudah persis seperti wahana bermain di mal ya rumah Sultan Andara yang satu ini! Jadi bagaimana, Ma? Tertarik menyulap hunian Mama seperti rumah Raffi Ahmad ini?

Baca juga:

The Latest