TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

5 Fakta Ending Film 18x2 Beyond Youthful Days, Siap-Siap Tisu

Ending filmnya bisa membuat penonton menangis

Instagram.com/Netflixjp

Film 18x2 Beyond Youthful Days, drama romansa yang mengandung bawang ini tentang kisah nyata dari seorang pengembang video games yang tinggal di Taiwan, Jimmy, yang bertemu dengan seorang pelancong asal Jepang, Ami.

Tokoh utamanya sendiri, Jimmy, diperankan oleh Greg Hsu. Lewat aktingnya, film ini sukses menggugah perasaan penonton. Ending filmnya pun bisa membuat perasaan penonton tak karuan. Bagaimana dengan ending dalam filmnya, ya?

Berikut Popmama.com telah merangkum terkait beberapa fakta ending film 18x2 Beyond Youthful Days.

Ketahui ending film ini secara detail, yuk!

Deretan Fakta Ending Film 18x2 Beyond Youthful Days

1. Ami sudah meninggal dunia

Instagram.com/netflixjp

Dalam 30 menit terakhir, tokoh Ami yang diperankan oleh Kaya Kiyohara dalam film 18x2 Beyond Youthful Days terungkap kalau ternyata sudah meninggal dunia. Selama ini, Ami didiagnosis menderita kardiomiopati hipertrofi, suatu kondisi yang menyebabkan otot jantung mengalami penebalan.

Ami pergi ke Taiwan untuk menikmati sisa waktunya itu. Ia mempunyai mimpi untuk keliling dunia, namun apa daya yang hanya bisa dikunjungi olehnya negara Taiwan saja. Ia berhasil ke Taiwan sebelum dirinya meninggal.

2. Ternyata Jimmy telah mengetahui Ami sudah meninggal

Youtube.com/nuplayofficial

Bagi yang menonton film 18x2 Beyond Youthful Days, pastinya berpikir kalau tokoh Jimmy tak mengetahui jika Ami sudah meninggal. Pasalnya, dalam perjalanannya ke Jepang, ia terus berbicara kepada orang-orang yang ditemuinya tentang Ami seolah-olah dia masih hidup.

Tampaknya, Jimmy menghubungi Ami tak lama usai ia sukses membuat video game. Setelah berbicara melalui telepon dengan seseorang, ia terkejut dan mulai menangis. Tak bisa menerima kematian Ami, Jimmy memutuskan untuk bekerja keras hingga memaksakan diri.

3. Ami tak memiliki kekasih dan menganggap Jimmy sebagai gebetan

Instagram.com/netflixjp

Saat di masa lalu, yakni 18 tahun yang lalu, Jimmy mengira kalau Ami telah memiliki pacar. Hal ini karena Jimmy sempat mendengar Ami marah-marah saat sedang menghubungi seseorang. Pada saat itu, dirinya mengira orang di balik telepon merupakan kekasih dari cinta pertamanya Ami. Sebenarnya, orang tersebut adalah mama dari Ami.

Mengetahui prasangka dari Jimmy, Ami sengaja membenarkannya karena ia tahu tak punya banyak waktu untuk hidup. Namun, di depan sang mama, Ami memberi tahu bahwa Jimmy merupakan kekasih pemalunya yang berusia 4 tahun lebih muda dan menunggunya di Taiwan.

4. Perjalanan Jimmy ke Jepang untuk mengikhlaskan kepergian Ami

Instagram.com/netflixjp

Perjalanan Jimmy ke Jepang usai perusahaannya bangkrut. Setelah sukses mengembangkan game dan mempunyai perusahaannya sendiri, di saat itu juga dirinya tahu bahwa Ami sudah tidak ada lagi di dunia.

Hal tersebut membuatnya merasa kehilangan dan pada akhirnya membuat dirinya bekerja tanpa henti seperti robot. Sebelum dia menyadarinya, perusahaannya bangkrut.

Jimmy memulai perjalanannya ke Jepang setelah dipecat sebagai CEO. Bukan untuk bertemu orang yang dicintainya, tapi untuk mengikhlaskan kepergiannya. Setelah kembali ke negara asalnya, Jimmy siap memulai keidupan baru.

5. Kemunculan Ami selama 7 menit terakhir hanya kenangannya Jimmy

Instagram.com/netflixjp

Dalam menit-menit terakhir, Jimmy kembali mengunjungi Karaoke Kobe dan tempat-tempat yang diingatnya 18 tahun lalu. Tempat terakhir yang dikunjunginya ialah sebuah jembatan yang mengarah langsung ke kota Tainan.

Melihat kembali ke pemandangan itu, ia melihat wajah Ami sambil memanggilnya. Namun, itu hanyalah imajinasi Jimmy karena Ami mengenakan pakaian yang sama dengan yang dikenakannya 18 tahun lalu.

Itulah rangkuman terkait beberapa fakta ending film 18x2 Beyond Youthful Days. Mama yang sudah menonton film ini sampai menangis nggak, nih?

Baca juga:

The Latest