TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

7 Fakta Keluarga Doni Monardo, Sepupu Masayu Anastasia

Meski lahir di Cimahi, Doni Monardo ternyata merupakan lelaki berdarah asli Minang

Dok. Humas BNPB

Berita duka datang dari mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB, Doni Monardo. Menurut informasi yang telah beredar, Doni Monardo dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (3/12/2023) sore.

Sosok Doni Monardo memang sudah dikenal publik. Namanya sendiri mulai dikenal saat dirinya bertugas menjadi Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19.

Meski sosoknya terbilang sudah sangat dikenal, tetap tak banyak orang yang tahu mengenai kehidupan pribadi Doni Monardo, terutama tentang keluarganya.

Berikut Popmama.com sudah merangkum deretan fakta keluarga Doni Monardo dari berbagai sumber secara lebih detail.

Keep scrolling untuk terus membaca!

1. Papa dan mamanya Doni Monardo berasal dari Tanah Datar

mind.id

Doni Monardo yang telah dikenal publik ternyata merupakan lelaki berdarah asli Minang. Dia sendiri adalah anak yang lahir dari pasangan Letkol (purn) Nasrul Saad dan Roeslina.

Menariknya, kedua orangtua Doni Monardo ternyata berasal dari Tanah Datar. Papanya, Nasrul Saad, berasal dari Lintau, Kabupaten Tanah Datar. Sementara itu, mamanya yang bernama Roeslina berasal dari Nagari Sungai Tarab, Tanah Datar.

2. Lahir di Cimahi, Doni Monardo habiskan masa kanak-kanak di Aceh

Dok. BNPB

Doni Monardo sendiri lahir di Cimahi, Jawa Barat, pada tanggal 10 Mei 1963 silam. Fakta menariknya, Doni sejak kecil sudah berpindah-pindah ke beberapa daerah karena mengikuti pekerjaan orangtuanya sebagai polisi militer.

Dari kota kelahirannya, Cimahi, ia kemudian pindah ke Aceh, yaitu di Meulabouh dan sempat tinggal di Lhokseumawe sebelum akhirnya menetap di Banda Aceh sampai SMP.

Menariknya, meski dirinya lahir di Cimahi, Doni Monardo ternyata menghabiskan masa kanak-kanaknya di Aceh. Barulah setelah itu, Doni tinggal di Padang hingga dirinya lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA).

3. Doni Monardo memiliki adik kandung bernama Ogi Rulino

mind.id | ptp.co.id

Setelah ditelusuri lebih jauh, Doni Monardo ternyata memiliki adik kandung yang diketahui bernama Ogi Rulino. Beberapa waktu belakangan lalu, Ogi Rulino sempat mengabarkan kondisi kakaknya, Doni Monardo, kepada awak media.

Menurut berbagai sumber, Ogi Rulino diketahui lahir pada tanggal 27 September 1968 di Banda Aceh. Dia sendiri ternyata memiliki latar belakang pendidikan Sarjana Teknik Mesin dari Institut Teknologi Bandung (ITB).

Dia kemudian melanjutkan studinya menjadi Bachelor of Science dan Master of Engineering di University of Electro-Communications, Tokyo.

4. Masayu Anastasia adalah sepupu dari Doni Monardo

Instagram.com/masayuanastasia

Tidak banyak orang yang tahu, Doni Monardo memiliki sepupu yang juga merupakan kalangan artis yang bernama Masayu Anastasia. Kepergian Doni Monardo untuk selama-lamanya menjadi pukulan bagi Masayu.

Melalui unggahan di Instagram, Masayu Anastasia turut mengabarkan informasi tentang meninggalnya mantan Kepala BNPB itu. Dalam unggahan tersebut, Masayu turut menampilkan beberapa foto bersama almarhum semasa hidup.

"Telah berpulang ke rahmatullah Abang kami tercinta. Letjen Purn DR HC Doni Monardo, (Kelahiran 10 Mei 1963) pada hari Ahad, 3 Desember 2023 pukul 17.32 WIB," tulis Masayu dalam unggahannya.

5. Doni Monardo ikuti jejak papanya dengan masuk Akademi Militer setelah lulus SMA

Instagram.com/masayuanastasia

Seperti kata pepatah "Buah jatuh tak jauh dari pohonnya," begitulah yang dialami Doni Monardo. Setelah lulus SMA, Doni mengikuti jejak papanya dengan masuk Akademi Militer. Dia melanjutkan pendidikannya ke Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah.

Pada tahun 1985, Doni Monardo mengawali masa kedinasannya sebagai seorang prajurit. Penugasan pertamanya setelah lulus adalah bergabung menjadi anggota dari Komando Pasukan Khusus atau Kopassus.

6. Doni Monardo menikah dengan Santi Ariviani pada tahun 1992

Dok. Komunikasi Kebencanaan BNPB

Dalam kehidupan asmara, Doni Monardo diketahui menikah dengan Santi Ariviani, perempuan yang dikenalnya pada tahun 1991. Dari informasi yang dihimpun, Doni dan Ariviani menikah pada tahun 1992 silam.

Menariknya, Ariviani adalah putri dari Kolonel (purn) Taufik Marta, seseorang yang pernah menjadi Bupati Kabupaten Pasaman, Sumatra Barat, selama dua periode (1990-2000).

7. Dari penikahan dengan Santi Ariviani, Doni Monardo memiliki tiga orang anak

Dok. Istimewa

Setelah Doni Monardo dan Santi Ariviani menikah, keduanya dikaruniai tiga orang anak. Anak pertama mereka yang lahir pada tahun 1993 silam diketahui diberikan nama Azzianti Riani Monardo dan menikah dengan seorang anggota Kopassus.

Sementara itu, anak kedua mereka yang bernama Reizalka Dwika Monardo lahir pada tahun 1997. Menariknya, anak kedua mereka juga menempuh pendidikan militer seperti Doni.

Terakhir, anak ketiga Doni yang bernama Adelwin Azel Monardo lahir pada tahun 2003 silam.

Demikianlah fakta keluarga Doni Monardo yang sudah dirangkumkan dari berbagai sumber secara detail. Melalui rangkuman ini, ada banyak hal yang bisa kamu ketahui tentang Doni Monardo dan keluarganya.

Turut berdukacita atas kepergian Doni Monardo. Mari kita doakan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, dan almarhum dapat beristirahat dalam damai.

Selamat jalan Doni Monardo.

Baca juga:

The Latest