11 Fakta Keluarga Edward Tannur, Anaknya Aniaya Pacar hingga Tewas
Anaknya Edward Tannur, Gregorius Ronald Tannur, jadi tersangka setelah aniaya pacar hingga tewas
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sosok lelaki bernama Edward Tannur kini mendadak ramai menghiasi headline pemberitaan di berbagai media. Tidak hanya itu saja, namanya bahkan juga sedang sangat disorot dan dibicarakan publik.
Bukan karena prestasi yang mengharumkan, nama Edward Tannur menjadi pembicaraan karena belakangan ini anaknya bernama Gregorius Ronald Tannur dikabarkan terlibat dalam kasus penganiayaan pacar hingga meninggal dunia.
Setelah namanya ramai dibicarakan, banyak orang yang kini penasaran dan ingin tahu lebih dalam mengenai sosok Edward Tannur, khususnya seputar latar belakang keluarganya.
Berikut Popmama.com telah merangkum deretan fakta keluarga Edward Tannur dari berbagai sumber secara lebih detail.
Terus gulir layarmu ke bawah untuk membaca beberapa faktanya!
1. Lahir di Atambua, Edward Tannur bertumbuh di sana
Informasi mengenai Edward Tannur yang kini sedang viral diketahui sudah banyak beredar. Dari informasi itu, Edward Tannur diketahui lahir pada tanggal 2 Desember 1961. Dia sendiri lahir di Atambua, Nusa Tenggara Timur.
Edward menghabiskan masa kecil dan bertumbuh di tanah kelahirannya. Dia sendiri menempuh pendidikan mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Atas (SMA) di Atambua.
Edward bersekolah di SD Tiga Gemit pada tahun 1967-1973. Dia kemudian melanjutkan pendidikan di SMP Don Bosco, Atambua, pada tahun 1973-1976. Edward lalu menempuh pendidikan di SMA Surya, Atambua, dan lulus pada tahun 1979.
2. Edward Tannur baru berkuliah saat dirinya berusia 45 tahun
Setelah lulus SMA, Edward Tannur ternyata tidak langsung melanjutkan pendidikannya. Dia sendiri baru berkuliah pada saat dirinya berusia 45 tahun atau tepatnya di tahun 2006.
Edward Tannur diketahui menempuh kuliah di Universitas PGRI, Kupang. Edward yang mengambil jurusan Hukum mendapatkan gelar Sarjana (S1) pada tahun 2009.
3. Edward Tannur memiliki banyak pengalaman bekerja
Sebelum akhirnya kuliah di tahun 2006, Edward Tannur ternyata sudah menempa dirinya dengan banyak pengalaman kerja yang dilalui.
Edward tercatat menjadi direktur Swalayan Tulip dari tahun 1980 hingga sekarang. Selain itu, dia juga merupakan pengusaha yang berstatus sebagai pemilik perusahaan di bidang jasa konstruksi sejak tahun 1983 sampai sekarang.
Menariknya, Edward juga tercatat pernah menjadi Ketua Sasana Tulip pada tahun 1997-2003, dan pernah menjadi Ketua Tulip FC pada tahun 2000-2004.
4. Edward Tannur diketahui merupakan anggota DPR dari Fraksi PKB
Sosok Edward Tannur yang kini ramai dibicarakan itu ternyata merupakan anggota DPR dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Edward duduk sebagai anggota Komisi IV DPR RI yang membidangi pertanian, lingkungan hidup dan kehutanan, serta kelautan.
Pada Pemilu 2019 lalu, Edward mencalonkan diri sebagai anggota legislatif (caleg) PKB dari daerah pemilihan (dapil) Nusa Tenggara Timur II yang meliputi daerah Pulau Sumba dan Pulau Timor.
Edward pernah menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Timor Tengah Utara pada tahun 2004-2007. Saat itu, Edward duduk di Komisi C. Kiprahnya sebagai anggota DPRD Kabupaten Timor Tengah Utara berlanjut pada 2005-2009.
Selain itu, Edward juga tercatat sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Timor Tengah Utara sejak tahun 2006.
5. Edward Tannur beragama Katolik
Salah satu informasi yang juga turut dicari oleh publik dari sosok Edward Tannur ialah mengenai agama yang diyakininya.
Edward Tannur yang merupakan anggota DPR itu diketahui meyakini agama Katolik. Hal itu diketahui dari profil lengkap yang tertulis di laman resmi DPR RI.
6. Edward Tannur sudah menikah dan memiliki anak laki-laki
Dalam kehidupan asmara, Edward Tannur sudah menikah dengan seorang perempuan bernama Meirizka Widjaja. Belum diketahui secara pasti kapan Edward dan Meirizka menikah.
Dari pernikahan itu, Edward dan Meirizka dikaruniai anak laki-laki bernama Gregorius Ronald Tannur atau yang dikenal Ronald. Menurut informasi yang beredar, Edward Tannur memiliki dua orang anak selain Ronald, yakni Raymond Tannur dan Revand Tannur.
7. Salah satu anak Edward Tannur sudah menikah
Dilihat dari akun Facebook milik Meirizka Widjaja, salah satu anak Edward Tannur, yakni Raymond, diketahui sudah menikah pada 5 Desember 2021. Foto pernikahan tersebut terlihat di akun Facebook Meirizka.
Sementara anak Edward Tannur lainnya, Revand, baru saja menjalani pertunangan pada 24 September 2023. Foto pertunangan Revand juga turut diunggah Meirizka di akun Facebook pada Selasa (3/10/2023).
8. Ronald Tannur pernah kuliah di Universitas Kristen Petra Surabaya
Latar belakang pendidikan anak Edward Tannur, Gregorius Ronald Tannur, kini sudah terungkap melalui informasi yang beredar di kalangan publik.
Ronald diketahui pernah menempuh pendidikan di SMAK Kolese Santo Yusup. Setelah itu, Ronald menempuh kuliah di Universitas Kristen Petra Prodi Ilmu Komunikasi, serta Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi IEU Prodi Manajemen.
Menurut informasi yang beredar, Ronald berstatus mengundurkan diri di kedua kampus tersebut.
9. Ronald Tannur pernah studi di Australia
Selain itu, Ronald juga diketahui pernah menempuh studi di Holmes Institute Melbourne, Australia.
Ronald kemudian bekerja di Southern Meats di Goulburn Town dan di Voyages Ayers Rock Resort di Northern pada tahun 2018 lalu.
Dua tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2020, Ronald kembali ke Surabaya. Sejak kepulangan itu, belum diketahui secara pasti apa yang menjadi kesibukan Ronald sehari-hari.
Sementara itu, Ronald dikenal sebagai sosok yang hobi kuliner dan travelling.
10. Ronald Tannur aniaya pacar hingga tewas
Dibicarakannya nama Edward Tannur ternyata bukan tanpa sebab. Setelah ditelusuri, Edward Tannur menjadi viral dan ramai dibicarakan karena tingkah anaknya yang bernama Gregorius Ronald Tannur.
Ronald Tannur dikabarkan telah menganiaya pacarnya bernama Dini Sera Afrianti (29). Mengejutkannya, tindakan penganiayaan itu membuat Dini dikabarkan tewas di apartemennya di Jalan Puncak Indah Lontar, Surabaya, pada Rabu (4/10/2023) dini hari.
Dari informasi yang beredar, Ronald dan Dini diketahui sudah berpacaran sejak Mei 2023 lalu.
11. Ronald Tannur ditetapkan sebagai tersangka
Kejadian itu kemudian membuat Ronald kini ditetapkan sebagai tersangka. Ronald diketahui dijerat dengan Pasal 351 ayat 3 KUHP dan atau Pasal 359 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara.
Hingga artikel ini ditulis pada Sabtu (7/10/2023), motif Ronald melakukan penganiayaan terhadap Dini hingga tewas belum terungkap. Pihak kepolisian dikabarkan masih mendalami motif tersebut.
"Motifnya masih kami dalami dahulu," kata Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Pasma Royce, di Mapolrestabes Surabaya, Jumat (6/9/2023), dikutip dari laman IDN Times.
Itulah deretan fakta keluarga Edward Tannur yang sudah dirangkum dari berbagai sumber secara detail. Melalui beberapa fakta di atas, tentunya ada banyak hal yang bisa diketahui dari sosok Edward Tannur, terutama mengenai keluarganya.
Baca juga:
- 7 Fakta Keluarga Jessica Wongso, Kasus Kopi Sianida Mirna Salihin
- 5 Fakta Keluarga Habib Muhammad Alex Alhamid yang Viral
- 8 Fakta Keluarga Rahmat Erwin Abdullah, Orangtuanya Atlet Angkat Besi