TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Siapa Papanya Lolly Anak Nikita Mirzani?

Sosok papa kandung Lolly anak Nikita Mirzani kini sedang ramai dicari warganet

Instagram.com/itsofficiallauraa

Siapa yang tidak kenal Laura Meizani alias Lolly anak Nikita Mirzani? Kini, tidak sedikit orang yang penasaran dengan sosok papa kandung Lolly. Informasi tentang papanya Lolly saat ini sudah beredar luas di internet.

Beberapa waktu lalu, Nikita Mirzani memang telah mengungkap sosok papa Lolly. Lantas, siapa papanya Lolly anak Nikita Mirzani?

Lebih jelasnya, berikut Popmama.com telah merangkum beberapa fakta yang dapat membuatmu mengenal lebih dekat dengan papanya Lolly anak Nikita Mirzani.

Yuk, disimak!

Siapa Papanya Lolly Anak Nikita Mirzani?

1. Aizawa Asry adalah papa kandung Lolly

Instagram.com/itsofficiallauraa

Dalam sebuah siaran langsung Instagram beberapa waku lalu, Nikita Mirzani pernah secara terang-terangan membuka nama sebenarnya dari papa kandung Lolly. Menurut Nikita, papa kandung Lolly bernama Aizawa.

"Nama bapak kamu itu Aizawa! Belum mati bapak kamu itu," cetus Niki.

Menurut informasi yang sudah beredar di kalangan warganet, nama lengkap papa kandung Lolly diketahui Aizawa Asry. Di sisi lain, beredar kabar pula bahwa nama papa kandung Lolly adalah Aizawa Nasseru Asry.

2. Usia Aizawa berbeda usia 2 tahun dari Nikita Mirzani

Instagram.com/nikitamirzanimawardi_172

Selain membongkar nama, Niki juga mengungkap jarak perbedaan usia antara dirinya dengan Aizawa. Menurut Niki, usianya dengan Aizawa tidak berbeda jauh, yakni hanya berbeda 2 tahun saja.

"Bapak kamu masih hidup, Lolly! Bapak kamu itu masih hidup! Bapak kamu belum mati!" kata Nikita Mirzani dengan nada tinggi.

"Nggak, (Nikita dan Aizawa) beda 2 tahun. Gue sekarang 37, dia 39 umurnya," terang Niki membocorkan.

3. Aizawa Asry disebut memiliki papa yang pernah bekerja sebagai pejabat

Instagram.com/nikitamirzanimawardi_172/itsofficiallauraa | Youtube.com/Dunia Artis Terkini

Beberapa tahun lalu, Niki pernah mengungkap lebih jauh mengenai latar belakang mantan suaminya itu. Kabarnya, Aizawa memiliki seorang papa yang pernah bekerja sebagai pejabat.

"Mantan suami Niki papanya 'kan juga anggota DPR/MPR gitu. Terus 'kan memang tidak pernah diekspos soalnya papanya lumayan terkenal juga, anaknya juga lumayan gaul," terang Niki, dikutip dari video yang diunggah pada 11 Januari 2018 di kanal YouTube officialgtvid.

Nikita mengaku dia bertemu mantan suaminya itu saat kegiatan balap mobil. Dari pertemuan itulah mereka semakin dekat kala itu. Niki mengaku bahwa dirinya tidak pernah melakukan apa pun selama menjalin pacaran dengan mantan suami pertamanya itu.

"Kenal suami pertama, jadi dulu itu ada namanya 'parkit'. Kita itu main kebut-kebutan mobil. Pas dia kalah sama gue, gue buka pintu, gue kibas rambut, 'eh perempuan' gitu kan. Dia datang kenalan," kata Niki.

4. Nikita Mirzani mengaku tak pernah ribut dengan Aizawa

Instagram.com/nikitamirzanimawardi_172

Dalam siaran Instagram beberapa waktu lalu, Nikita Mirzani menjelaskan bahwa dirinya tidak pernah ribut dengan Aizawa. Meski sudah berpisah, berbagai sumber mengabarkan kalau Niki dan Aizawa masih memiliki hubungan yang baik.

"Bapak kandung kamu itu ya yang paling tidak pernah berantem sama Mimi. Paling tidak pernah ribut sama Mimi itu bapak kamu, ya. Bapak kamu itu walaupun begitu, dia nggak pernah ribut sama Mimi sampai detik ini," katanya.

"Sampai detik ini netizen nggak akan dapat nemui Nikita Mirzani berantem sama mantan suami yang pertama karena kita baik-baik saja. Kamu tahu betapa hancurnya hati Bapak kamu, tuh?" ucap Niki.

5. Nikita Mirzani dan Aizawa bercerai karena narkoba

Instagram.com/nikitamirzanimawardi_172

Penyebab perceraian Nikita dan Aizawa juga sudah terungkap. Berdasarkan informasi yang beredar, Niki dan Aizawa kabarnya bercerai karena narkoba.

"Gue juga nggak tahu tuh jenis narkobanya apa, tapi ketika gue telusuri dan tanya sama papanya, oh ternyata jenisnya itu. Jadi, kayak rokok gitu. Makanya gue yang, 'Aduh, nggak bisa nih begini'," terang Niki.

Nikita Mirzani dan Aizawa Asry dikabarkan menikah pada tahun 2006 silam. Sayangnya, pernikahan mereka disebut hanya bertahan sebentar saja.

Jadi, itulah rangkuman beberapa fakta tentang papanya Lolly anak Nikita Mirzani. Sosok papa kandung Lolly memang sedang ramai dicari tahu oleh warganet.

Baca juga:

The Latest