Cara Melacak Nomor WhatsApp Pasangan Jarak Jauh
Berkat fitur WhatsApp ini, tidak ada lagi rasa khawatir terhadap keberadaan pasangan
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
WhatsApp merupakan aplikasi pesan yang kini memiliki banyak pengguna yang tersebar di seluruh dunia. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk bertukar pesan, baik dalam bentuk tulisan, suara, gambar, atau video, kepada pengguna lain.
Di era sekarang, WhatsApp menjadi aplikasi andalan bagi masyarakat. Selain karena tidak perlu pulsa untuk bisa menggunakannya, aplikasi ini juga menawarkan segudang fitur yang bermanfaat bagi kebutuhan masyarakat. Salah satu kemampuannya ialah fitur mengirim lokasi terkini.
Fitur untuk memberikan lokasi terkini ini pun menjadi cara melacak posisi orang melalui WhatsApp, tentu atas izin darinya. Tidak sedikit orang yang kemudian menggunakan fitur ini karena ingin mengetahui keberadaan pasangan mereka secara aktual.
Berikut Popmama.com telah merangkum cara melacak nomor Wa pasangan jarak jauh.
Yuk Ma, disimak!
Kumpulan Cara Melacak Nomor WhatsApp Pasangan Jarak Jauh
1. Aktifkan layanan lokasi pada ponsel
Hal pertama yang harus dilakukan bagi seseorang sebelum mengirim lokasi terkini melalui WhatsApp kepada orang lain ialah dengan mengaktifkan layanan lokasi pada ponsel. Berikut cara yang perlu diperhatikan, antara lain:
- Masuk ke setelan telepon di ponsel.
- Pilih layanan lokasi.
- Aktifkan melalui menu tersebut.
Atau, bisa juga dengan mengakses langsung melalui setelan cepat:
- Geser layar dari atas ke bawah/dari bawah ke atas.
- Aktifkan layanan lokasi dengan memilih tanda lokasi.
2. Izinkan WhatsApp memiliki akses lokasi
Untuk menggunakan fitur kirim lokasi melalui WhatsApp, pengguna juga harus memberikan izin WhatsApp untuk mengakses lokasi terkini dari ponsel.
Setelah mengaktifkan layanan lokasi pada ponsel, hal selanjutnya yang dilakukan ialah memastikan WhatsApp memiliki akses lokasi.
- Masuk ke setelan telepon di ponsel
- Pilih “Aplikasi dan Notifikasi”
- Pilih “WhatsApp”
- Pilih “Izin Aplikasi”
- Aktifkan izin terhadap “Lokasi”
Selain itu, bisa juga dengan melakukannya melalui layanan lokasi pada setelan telepon di ponsel.
3. Bagikan lokasi terkini selama waktu tertentu
Setelah layanan aplikasi diaktifkan dan WhatsApp telah diberikan izin untuk mengakses lokasi di ponsel, maka langkah selanjutnya ialah meminta pengguna lain (pasangan) untuk membagikan lokasi terkininya melalui fitur WhatsApp.
Berikut cara yang perlu diperhatikan, antara lain:
- Masuk ke aplikasi WhatsApp
- Masuk ke ruang percakapan (chat room)
- Pilih menu lampiran dengan tanda penjepit kertas di bagian kanan bawah, tepatnya ada di sebelah ikon kamera
- Pilih menu “Lokasi”
- Klik “Berbagi lokasi terkini”
- Pilih durasi berbagi lokasi berlangsung: 15 menit, 1 jam, atau 8 jam
- Tambahkan keterangan atau komentar jika perlu
- Klik ikon kirim yang ada di bagian kanan bawah
- Selesai, lokasi terkini sudah dibagikan selama durasi yang dipilih
Setelah mendapatkan lokasi terkini dari pasangan, Mama atau Papa bisa melihat lokasi terkini dari tautan yang dikirimkan pasangan di ruang percakapan. Jika ingin fitur berbagi lokasi tersebut bisa berhenti sebelum durasi berakhir, klik “Berhenti berbagi” di bawah tautan lokasi yang dikirim.
Jika Mama atau Papa juga berbagi lokasi seperti yang dilakukan oleh pasangan melalui WhatsApp berdua, maka akan ada dua titik lokasi yang menunjukkan lokasi Mama atau Papa dan lokasi dari pasangan yang terkini. Kedua titik itu akan bergerak sesuai dengan mobilitas pemilik ponsel.
Itulah cara melacak nomor Wa pasangan jarak jauh. Gunakan aplikasi dan fitur ini dengan bijak, ya!
Baca juga:
- Cara Melacak Keberadaan Pasangan Melalui Google Maps
- Cara Mengirim Foto Melalui WhatsApp dengan Kualitas Gambar yang Bagus
- 5 Tanda WhatsApp Sedang Dikloning atau Dihack Orang Lain, Hati-hati!