5 Fakta Orangtua Ernando Ari, Papanya Mantan Pemain Bola
Ernando Ari diberi aturan cukup ketat oleh papanya sejak kecil
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kiper Timnas Indonesia U-23 Ernando Ari disorot performanya sepanjang gelaran Piala Asia U-23 2024. Sosok Ernando sempat menjadi pahlawan saat berhasil menepis 2 kali pada babak adu penalti melawan Korea Selatan di babak perempat final.
Kini, penjaga gawang yang berseragam klub Persebaya Surabaya ini menjadi salah satu pemain yang diidolakan penggemar. Tak sedikit yang penasaran dengan kehidupan Ernando Ari, termasuk mengenai orangtuanya.
Agar lebih jelasnya, Popmama.com telah merangkum beberapa fakta orangtua Ernando Ari dari berbagai sumber.
Yuk, disimak!
1. Papanya diketahui memberi Ernando peraturan cukup ketat
Aktivitas mengolah si kulit bundar ini rupanya mendapat perhatian khusus dari papanya Ernando. Mamanya Ernando bernama Erna Yuli Lestari bahkan mengatakan kalau putranya sudah dilatih dengan keras sejak kecil.
Erna menyebut suaminya memberi peraturan yang cukup ketat untuk Ernando agar bisa disiplin dalam waktu. Daftar kegiatan hariannya pun tergolong cukup padat, mulai dari pendidikan formal, sekolah sepak bola sampai beribadah.
2. Papanya Ernando merupakan mantan pemain sepak bola
Menurut pengakuan Erna, suaminya alias papa dari Ernando dulunya sempat mencicipi dunia sepak bola. Papanya Ernando diketahui memulai karier sepak bolanya pada usia 6 tahun.
"Dulu ayahnya juga pemain sepak bola, bukan pelatih. Masuk ke klub Tugu Muda itu sejak umur 6 tahun," kata Erna dalam sebuah wawancara.
3. Papanya Ernando diketahui telah meninggal dunia
Kini, Ernando dikabarkan hanya tinggal bersama mamanya lantaran sang papa telah meninggal dunia pada 15 Februari 2020 lalu. Berita ini diungkap langsung melalui media sosial resmi Persebaya Surabaya.
"Innalillahi wa innailahi rojiun, Persebaya turut berduka sedalam-dalamnya atas berpulangnya Ayahanda salah satu penjaga gawang Persebaya, Ernando Ari," tulis Persebaya lewat akun X pribadinya.
"Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi-Nya, dan semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan," sambungnya.
4. Selalu mendoakan yang terbaik untuk Ernando dalam bertanding
Sebagai mama dari Ernando, Erna tentu sangat mendukung segala hal yang akan dikerjakan anaknya, termasuk saat hendak berlaga. Erna tak henti-hentinya mendoakan untuk kesuksesan Ernando serta Timnas Indonesia.
Setiap akan bertanding, Ernando tak lupa untuk meminta doa kepada mamanya agar diberi hasil yang terbaik. Walau begitu, ada rasa deg-degan yang terkadang menghampiri Erna saat menyaksikan anaknya bertanding.
Sang mama pun sempat menyaksikan Ernando tampil di semifinal Piala Asia U-23 2024 melawan Uzbekistan. Meski harus menelan kekalahan, Erna tetap bangga Timnas Indonesia bisa melangkah lebih jauh di kejuaraan bergengsi Asia itu.
5. Memiliki ritual mengunjungi makam suami sebelum Ernando tanding
Pada umumya, para pemain sepak bola akan meminta doa kepada orangtuanya agar diberi kemudahan dan kelancaran dalam pertandingan. Namun, mamanya Ernando rupanya juga punya ritual rutin menjelang laga.
Salah satunya melakukan ziarah mengunjungi makam suaminya sebelum berlaga untuk berdoa. Papanya Ernando diketahui memang sudah meninggal pada 2020 lalu.
Itu tadi beberapa informasi seputar fakta orangtua Ernando Ari, kiper yang cukup gemilang menjaga gawang Timnas Indonesia U-23 selama gelaran Piala Asia U-23 2024 Qatar. Semoga penjelasan di atas dapat menambah pengetahuanmu tentang kehidupan serta orangtua Ernando, ya.
Baca juga:
- Fakta Orangtua Nathan-Tjoe-A-On, Punya Darah Indonesia
- 5 Fakta Orangtua Ammar Zoni yang Tak Banyak Diketahui Publik
- 5 Fakta Orangtua Sisca Kohl dan Jess No Limit