7 Fakta Orangtua Zee JKT48, Punya Saudara Kembar Aktor
Papa Zee JKT48 memiliki kembaran yang juga terjun sebagai aktor dan presenter
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Para penggemar grup idol JKT48 pasti sudah tak asing dengan salah satu anggotanya, Zee. Ia merupakan salah satu anggota terpopuler JKT48 yang kemudian masuk ke tim J.
Bergabung pada 2018, Zee sempat terpilih menempati posisi tengah di single JKT48 bertajuk 'Flying High'. 6 tahun sebagai member dalam sister group AKB48, Zee umumkan akan segera lulus dari JKT48 generasi ke-7 untuk meraih pencapaian baru di tempat lain.
Kabar ini pun cukup menjadi perbincangan banyak publik. Tak sedikit yang membicarakan sosok Zee JKT48 karena merasa penasaran, termasuk mengetahui tentang orangtuanya.
Biar lebih jelasnya, Popmama.com telah merangkum sejumlah fakta orangtua Zee JKT48 secara lebih detail.
Kumpulan Fakta Orangtua Zee JKT48
1. Papanya Zee dikenal sebagai seorang aktor sekaligus presenter
Kepopuleran Zee JKT48 di dunia hiburan rupanya diwarisi oleh papanya, Fadli Akhmad. Fadli dikenal sebagai seorang aktor sekaligus presenter yang kerap mewarnai di acara televisi ternama sejak 1996.
Walau begitu, Zee justru tak ingin dikenal sebagai anak artis, lho. Ia berhasil merahasiakan statusnya sebagai anak Fadli meski akhirnya terungkap saat terkenal di JKT48.
2. Mamanya Zee juga mantan bintang iklan
Tak hanya papanya, mamanya Zee JKT48 rupanya juga sempat mencicipi karier di dunia entertainment. Mamanya yang bernama Nur Ayu Chesty Maharani pernah membintangi sebagai model iklan saat muda.
Diketahui, mamanya sempat menjadi finalis Cover Girl majalah MODE tahun 1996. Terlihat foto mamanya yang sudah menawan sejak muda dengan wajah manis serta rambut tebal berkilau dalam sebuah pemotretan iklan.
3. Fadli Akhmad memiliki darah blasteran Irak
Perempuan bernama lengkap Azizi Shafaa Asadel itu dikabarkan memiliki darah blasteran dari timur tengah, lho. Darah campuran ini berasal dari papanya yang memiliki keturunan Irak dan suku Betawi.
Seiring bertambahnya usia, paras yang dimiliki Zee JKT48 semakin mirip dengan papanya. Tak heran jika lambat laun publik tahu jika Zee adalah putri dari Fadli walau sudah merahasiakan statusnya.
4. Papa Zee memiliki saudara kembar yang berprofesi sama
Sosok Fadli Akhmad memang sudah banyak dikenal masyarakat lewat perannya di berbagai acara televisi. Ternyata, papa Zee JKT48 itu memiliki saudara kembar identik.
Saudara kembarnya yakni Fadlan Muhammad yang juga berkecimpung sebagai aktor dan presenter. Keduanya pun memiliki paras yang sangat mirip hingga orang cukup kesulitan membedakannya.
Sebelum bergabung dengan JKT48, Zee bahkan sempat diajak untuk main sinetron dengan pamannya. Akan tetapi, Zee yang kala itu sudah duduk di bangku SMA menolak karena ingin sukses dengan kemampuannya sendiri.
5. Punya lima orang anak termasuk anak kembar
Menikah pada 2000, Fadli Akhmad dan Nur Ayu Chesty Maharani dikaruniai 5 orang anak yang terdiri dari 3 laki-laki dan 2 perempuan. Memiliki rentang usia yang berdekatan membuat Zee JKT48 akrab dengan keempat saudaranya.
Anak pertamanya yakni Akhmad Rafa Al-Farabi. Kemudian, anak kembar yaitu Azizi Shafaa Asadel alias Zee dan Akhmad Athir Ar-Raafi.
Keempat berjenis kelamin laki-laki bernama Akhmad Raqilla Aisy. Sedangkan, si bungsu merupakan putri terakhir mereka yang bernama Zia Chira Khaya.
6. Sangat suportif kepada anak-anaknya
Sebagai orangtua, Fadli dan sang istri tentunya selalu mendukung kegiatan positif yang dilakukan anak-anaknya. Salah satunya keinginan Zee untuk bergabung ke JKT48.
Fadli selalu memberi dukungan kepada Zee meski awalnya ia tak tahu putrinya mendaftar di JKT48. Begitu pula dengan mama Zee yang mengantarkan sang anak saat mengikuti audisi.
Dukungan yang mereka tunjukkan untuk Zee dibuktikan dengan kehadirannya yang kerap menyaksikan konser JKT48.
7. Fadli dukung penuh Zee di JKT48 agar tak pacaran
Sebelum kelahiran adik perempuan, hubungan Zee JKT48 dengan papanya sangat dekat dan akrab. Fadli bahkan sampai bersikap protektif terhadap Zee.
Sikap protektifnya itu yakni tak diizinkannya Zee berpacaran oleh papanya. Untuk itu, Fadli mendukung penuh Zee bergabung di JKT48 agar memiliki kegiatan produktif dan tak memikirkan pacaran.
Itu tadi beberapa fakta orangtua Zee JKT48 yang berkecimpung sebagai artis. Karier Zee di dunia entertainment cukup banyak dipengaruhi oleh orangtuanya dan mendapat dukungan penuh dari mama papanya.
Baca juga:
- 7 Foto Akrab Zee JKT48 Bersama Adiknya, Akur dan Menggemaskan
- 8 Fakta Keluarga Zee JKT48, Punya Kembaran dan Anak Artis
- 9 Profil Pemain Film Ancika 1995, Zee JKT48 Jadi Pemeran Utama