TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Keisya Levronka Dihujat karena Tak Sopan, Mamanya Minta Maaf

Pihak Keisya Levronka turut sesalkan akun Instagram Marlo yang hilang

Instagram.com/keisyalevronka

Keisya Levronka tengah menjadi sorotan netizen usai perilakunya yang kurang sopan saat menjadi bintang tamu di podcast Marlo Ernesto.

Keisya dinilai melakukan tindakan yang kurang beretika saat menjawab pertanyaan. Penyanyi berusia 20 tahun itu bahkan terkesan meremehkan pertanyaan yang dilontarkan oleh Marlo.

Terbaru, mamanya Keisya Levronka, Levi Leonita Havron, angkat bicara mengenai sikap putrinya itu. Lewat Instagram pribadinya, Levi Leonita minta maaf atas perilaku tak sopan Keisya yang kini menjadi viral.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya untuk hal-hal yang tidak berkenan, baik perkataan maupun perbuatan, disengaja maupun tidak," tulis Levi Leonita dalam akun Instagram @levihavron, Jumat (21/7/2023).

Agar lebih jelasnya, kali ini Popmama.com akan merangkum permohonan maaf dari mamanya Keisya Levronka atas video viral di podcast Marlo.

1. Levi Leonita ingatkan tentang sikap kedewasaan

Instagram.com/keisyalevronka

Lebih lanjut, Levi Leonita mengingatkan betapa pentingnya sikap kedewasaan terhadap orang lain. Ia juga tak menampik anaknya yang masih terus berproses dalam pendewasaan.

"Menjadi diri sendiri tidaklah salah, hanya saja dibutuhkan kedewasaan dalam menempatkan situasi, waktu, tempat, dan berhadapan dengan siapa. Karena hidup adalah belajar. Belajar dari kesalahan dan pengalaman sebagai proses pendewasaan diri," ungkapnya.

2. Kasus ini jadi pelajaran berharga bagi putrinya

Instagram.com/keisyalevronka

Viralnya potongan video podcast Marlo Ernesto dengan Keisya Levronka sebagai bintang tamu sangat menghebohkan netizen. Perilaku Keisya yang kurang sopan dalam beretika menjadi bulan-bulanan netizen di media sosial.

Tak sedikit yang geram dengan jawaban Keisya yang tak tak etis dan ogah-ogahan. Meski begitu, mamanya berharap ini sebagai pelajaran bagi Keisya untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya.

"Meski sedih, berat dan sakit, ini yang dinamakan tanggung jawab. Terima saja sebagai pelajaran berharga untuk menjadi lebih baik. Salah ya diperbaiki, jatuh ya bangkit lagi, gagal ya dicoba lagi," tambahnya.

3. Kritik tersebut juga menjadi pelajaran bagi keluarganya

Instagram.com/keisyalevronka

Bukan hanya untuk Keisya, kasus ini juga menjadi pelajaran bagi Levi dan keluarganya dalam berbuat sesuatu kepada orang lain.

"Terima kasih atas doa, perhatian, kritik dan sarannya untuk kami. Kami terima segala masukkannya dengan senang hati. Semoga menjadi pelajaran berharga bagi kami sekeluarga," terangnya.

4. Pihak Keisya sesalkan kejadian yang menimpa sang penyanyi

Instagram.com/keisyalevronka

Sebelumnya, pihak Keisya Levronka telah memberi klarifikasi atas video viral yang beredar. Melalui akun Twitter, Helmi selaku perwakilan dari Keisya sangat menyesali adanya kejadian tersebut

"Sebagai humas Keisya Levronka, adalah tanggung jawab saya untuk memastikan bahwa dia tampil dengan hormat dan sopan dalam semua pertemuan profesional. Saya sangat menyesalkan hal ini tidak terjadi selama wawancara dengan Marlo dan podcaster lainnya," tulisnya dalam akun Twitter @xhelmix.

5. Imbas dari video viral Keisya, akun Instagram Marlo terkena suspend

Instagram.com/keisyalevronka

Tak hanya itu, pihak Keisya juga menyesalkan adanya penangguhan pada akun Instagram Marlo. Akun Instagram Marlo dikabarkan terkena suspend usai potongan video podcast antara dirinya dengan Keisya viral.

Atas kejadian tersebut, pihak Keisya akan mendukung penuh dalam memulihkan akun Instagram Marlo yang dilaporkan hilang atau suspend.

"Kami sangat malu jika penangguhan ini terjadi karena insiden baru-baru ini dengan bakat kami, yang mungkin merupakan kesalahan di pihak Instagram. Kami akan memberikan dukungan kepada mitra kami untuk menghubungi Instagram jika diperlukan untuk memulihkan akun," sambungnya.

Nah, itu dia sejumlah informasi mengenai permintaan maaf dari mama Keisya Levronka terkait sikap anaknya yang kurang sopan saat jadi bintang tamu di podcast Marlo Ernesto.

Berkaca dari kasus ini, semoga menjadi pelajaran penting bagi Keisya dalam bersikap ke depannya, ya.

Baca juga:

The Latest