Lirik Lagu 'Lampu Kuning' Juicy Luicy, Ceroboh dalam Hubungan
‘Lampu Kuning’ menjadi tanda hati-hati dalam hubungan di lagu ini
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Dalam industri musik Indonesia, Juicy Luicy telah menonjol dengan gaya pop-rock yang kuat dan lirik-lirik penuh emosional. Salah satu karya terkenal mereka, ‘Lampu Kuning’, tidak hanya memikat pendengar dengan melodi yang enerjik, tetapi juga dengan lirik-lirik yang mengandung makna mendalam.
Lagu 'Lampu Kuning' menggambarkan perasaan ketidakpastian dan penyesalan atas keputusan yang diambil terlalu gegabah, sekaligus menyampaikan tema kesendirian dan harapan yang tak tersampaikan.
Seperti apa lirik dan maknanya? Marilah simak rangkuman Popmama.comterkait lirik lagu ‘Lampu Kuning’ Juicy Luicy.
Fakta, Makna, dan Lirik Lagu 'Lampu Kuning' Juicy Luicy
Lirik Lagu 'Lampu Kuning' Juicy Luicy
Barangkali hujan lebat susah sinyalmu lagi
Kubuat sepuluh kemungkinan
Tak sampaikah pesan? Lelah ketiduran?
Atau memang sengaja kau abaikan?
Tapi sepertinya ku melihatmu tadi
Dengan kemeja hitam andalan
Benar atau bukan?
Atau hanya dalam pikiran, rindu tak kesampaian
Mengapa ku tancap gas dan melaju
Padahal lampu kuning telah peringatkanku?
Bahaya di depanku
Hati-hati kecewa 'kan menunggu
Lagu lama yang aku tahu
Kali ini apa lain dari yang kemarin?
Tak mau kudengar peringatan
Benar atau bukan?
Atau hanya dalam pikiran, benar yang kata orang
Mengapa ku tancap gas dan melaju
Padahal lampu kuning telah peringatkanku?
Bahaya di depanku
Hati-hati kecewa 'kan menunggu
Lagu lama yang aku tahu
Acuh sebelum jatuh
Tak jera dari dulu
Gelisah makananku
Iya, ku tahu itu
Mengapa ku tancap gas dan melaju
Padahal lampu kuning telah peringatkanku?
Bahaya di depanku
Hati-hati kecewa 'kan menunggu
Sudah tahu hanya sepihak rindu
Masih coba lempar dadu peruntunganku
Gegabah nomor satu
Paling-paling menangis seperti dulu
Lagu lama yang aku tahu
Lupa buta atau ku batu
1. Mengisahkan tentang keputusan yang berisiko dalam suatu hubungan
Mengapa ku tancap gas dan melaju
Padahal lampu kuning telah peringatkanku?
Lirik 'Lampu Kuning' di atas mengisahkan simbol dari keputusan yang diambil dengan gegabah tanpa mempertimbangkan konsekuensi atau peringatan yang sudah ada. Hal ini mencerminkan situasi di mana seseorang mungkin terlalu terburu-buru dalam mengambil langkah tanpa memikirkan akibatnya.
Seperti dalam hubungan atau dalam hidup secara umum. Selain itu, lirik di atas menggambarkan perasaan tergesa-gesa dan kebingungan saat menghadapi konsekuensi dari keputusan yang cepat.
2. Tentang kesendirian dan rasa rindu yang tidak tersampaikan
Sudah tahu hanya sepihak rindu
Masih coba lempar dadu peruntunganku
Lirik 'Lampu Kuning' kali ini menunjukkan tentang kesendirian dan perjuangan untuk mengungkapkan rasa rindu serta perasaan kepada seseorang yang tidak merespons atau tidak menyadari.
Hal ini menjadi tanda dari perasaan kecewa dan kesepian yang dialami ketika upaya untuk berhubungan tidak membuahkan hasil, tetapi masih berharap akan ada perubahan.
3. Menggambarkan kegelisahan dan penyesalan
Acuh sebelum jatuh
Tak jera dari dulu
Gelisah makananku
Iya, ku tahu itu
Bait lirik di atas mencerminkan penyesalan atas tindakan-tindakan yang diambil tanpa pertimbangan matang, yang akhirnya membawa dampak buruk atau kegelisahan.
Hal tersebut menyoroti sikap kurang hati-hati dan pemahaman akan kesalahan yang pernah dilakukan. Selain itu, juga menggambarkan rasa ketidakpuasan terhadap diri sendiri.
Seperti itulah penjelasan terkait lirik lagu ‘Lampu Kuning’ Juicy Luicy. Apa ada yang punya kisah cinta yang serupa dengan lirik lagu 'Lampu Kuning'?
Baca juga:
- Lirik Lagu 'Untungnya, Hidup Harus Tetap Berjalan' Bernadya
- Lirik Lagu 'Bawa Dia Kembali' Mahalini, Tak Rela Pasangannya Pergi
- Lirik dan Makna Lagu 'Tulis/Terapi' Nadhif Basalamah