TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Lirik Lagu 'Mantra' Salma Putri, Bersyukur atas Hadirnya Seseorang

Ramai di TikTok, cover lagu ‘Mantra’ dari Salma Putri begitu membekas di hati

Youtube.com/DuaSuaraMedia

Setelah sukses ke babak final di kompetisi Indonesian Idol di tahun 2023, Dimansyah Laitupa merilis karyanya yang berjudul ‘Mantra’. Lagu ‘Mantra’ merupakan kelanjutan dari single sebelumnya yang berjudul ‘Orang Kedua’. Semenjak lagu ‘Mantra’ semakin banyak dinikmati penggemarnya, ada beberapa yang membuat cover dari lagu tersebut, salah satunya yaitu Salma Putri Salsa.

Salma Putri Salsa cover lagu ‘Mantra’ dan viral di berbagai sosial media. Dengan dukungan keahliannya bermain piano, lagu ‘Mantra’ menjadi karya seni yang dipadukan antara merdunya vokal dan alunan denting piano. Lagu ‘Mantra’ bisa dinikmati di kanalYouTube Dua Suara Media yang sudah rilis semenjak 2 Februari 2024.

Penasaran seperti apa lagu dan makna ‘Mantra’? Mari disimak rangkuman dari Popmama.com tentang lirik lagu 'Mantra' Salma Putri beserta maknanya.

Lirik Lagu ‘Mantra’ Salma Putri

Youtube.com/DuaSuaraMedia

Kau yang ku temui

Seperti cerminan diri ini

Bahkan tak ku nanti

Kau datang memberi jawab pasti

 

Amatlah istimewa Tak ku sangka kau yang ku punya

Sosok yang tak ku duga Datang jua sederhana

 

Denganmu ku apa adanya

Tak butuh tuk meminta selalu mengerti semua

Dan aku nyaman di dekatnya

Mantra memang tak kasat mata

Namun denganmu jadi nyata adanya

 

Bahkan tak ku nanti

Kau datang memberi jawab pasti

 

Amatlah istimewa tak ku sangka kau yang ku punya

Sosok yang tak ku duga datang jua sederhana

 

Denganmu ku apa adanya

Tak butuh tuk meminta slalu mengerti semua

 

Dan aku nyaman di dekatnya

Mantra memang tak kasat mata

Namun denganmu jadi nyata adanya

 

Bukan rayuan untuk nona dari tuan

Namun terimakasih selalu jadi tempat ternyaman

 

Denganmu ku apa adanya

Tak butuh tuk meminta selalu mengerti semua

 

Dan aku nyaman di dekatnya

Mantra memang tak kasat mata Namun denganmu jadi nyata adanya

 

Namun denganmu jadi nyata adanya

1. Lagu ‘Mantra’ bercerita tentang bersyukurnya atas kehadiran seseorang

Youtube.com/DuaSuaraMedia

Lirik lagu ‘Mantra’ begitu membekas di hati. Jika diperhatikan isi liriknya membicarakan tentang rasa syukur atas kehadiran seseorang yang spesial. Nuansa lagu ‘Mantra’ bisa dikatakan cocok untuk kamu yang saling mensyukuri atas hubungannya.

Melalui lirik lagunya, pendengar menjadi sadar tentang kehadiran seseorang dari sekian banyak kemungkinan. Sosok tersebut layak disyukuri karena istimewa dan tak terduga.

2. Lirik lagu ‘Mantra’ memberitahukan sosok yang datang dengan jawaban pasti

Youtube.com/DuaSuaraMedia

Selain tentang rasa syukur, ‘Mantra’ juga mengisahkan tentang akan ada sosok yang datang kepada kita dengan membawa jawaban pasti. Tentu hal ini berkaitan erat dengan sifat cinta yang fluktuatif, naik-turun. Dengan begitu, seseorang yang memberikan kepastian akan menjadi sosok yang didamba-dambakan.

Karena dengan kepastianlah kita semakin mengenali diri sendiri. Seperti lirik lagu ‘Mantra’ yang mengatakan “Kau yang ku temui. Seperti cerminan diri ini. Bahkan tak ku nanti kau datang memberi jawab pasti”.

3. Lagu ‘Mantra’ mengajarkan untuk jadilah apa adanya

Youtube.com/DuaSuaraMedia

Lirik lagu ‘Mantra’ mengajarkan kepada banyak orang untuk jadilah apa adanya, tanpa perlu dibuat-buat. Dalam menjalin hubungan pun pun saat menjadi apa adanya, maka akan terjadi timbal balik yang saling mengasihi dengan rasa nyaman.

Perlu diingat menjadi apa adanya bisa terjadi ketika saling mengerti. Dengan saling mengerti satu sama lain, kamu tidak perlu meminta hal-hal yang membuatmu menjadi bukan seperti dirimu.

Demikianlah rangkuman lirik lagu 'Mantra' Salma Putri yang liriknya begitu bermakna.

Baca juga:

The Latest