TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA

Cara Melacak Lokasi Seseorang dari Google Maps, Cegah Perselingkuhan

Ada cara yang perlu diperhatikan saat melacak pasangan dari aplikasi Google Maps

Pexels/Brett Jordan

Tak dapat dipungkiri bahwa perkembangan teknologi pada masa modern ini memang terus berkembang pesat. Perkembangan teknologi ini berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga menciptakan objek-objek maupun teknik yang dapat membantu manusia dalam mengerjakan sesuatu.

Salah satunya dengan keberadaan gawai atau smartphone membuat aktivitas sehari-hari semakin mudah. Kini, banyak pengguna smartphone yang memanfaatkan teknologinya untuk melacak lokasi seseorang hanya dari aplikasi Google Maps. Dari situ seseorang bisa tahu di mana kerabat atau pasangan sedang bepergian.

Oleh karena itu, Popmama.com telah merangkum tentang cara melacak lokasi seseorang dari Google Maps. Cara ini juga bisa mencegah pasangan berselingkuh, lho.

Yuk, simak penjelasannya!

Cara Lacak Pasangan Melalui Aplikasi Google Maps

Unsplash/Sebastian Hietsch

Google Maps sebagai aplikasi rute dan pengarah jalan besutan Google LLC ini ternyata bisa dimanfaatkan untuk melacak keberadaan seseorang. Ada banyak fitur yang bisa digunakan ketika ingin melacak seseorang, termasuk pasangan. 

Dilansir dari laman resmi Google, berikut cara melacak pasangan melalui Google Maps pada perangkat Android, antara lain: 

  • Buka aplikasi Google Maps di ponsel Android atau Tablet
  • Klik pada foto profil kamu
  • Pilih Location Sharing
  • Pilih profil pasangan kamu
  • Untuk melakukan update lokasi, klik pada ikon profil pasangan, lalu more dan pilih refresh

Setting Berbagi Lokasi Terlebih Dahulu di Google Maps

Unsplash/henry perks

Sebelum melakukan pelacakan melalui aplikasi Google Maps, kamu harus menyetel pengaturan berbagi lokasi terlebih dahulu. Berikut cara berbagi lokasi di Google Maps, antara lain: 

  • Tambah alamat surel (Gmail) pasangan ke daftar kontak Google kamu
  • Selanjutnya, buka aplikasi Google Maps
  • Klik pada foto profil kamu
  • Klik Location Sharing
  • Pilih New Share
  • Kemudian, pilih berapa lama kamu ingin berbagi lokasi
  • Pilih orang yang ingin kamu bagikan lokasinya
  • Klik Share

Ketika sudah aktif, maka setiap saat kamu bisa memantau pasanganmu ketika berkunjung ke mana saja. Sangat mudah sekali untuk dicoba, ya. 

Fitur di Google Maps Membantu Memastikan Kondisi Keamanan Keluarga Terutama Pasangan

Unsplash/GeoJango Maps

Dengan banyaknya pilihan fitur yang dapat kamu ketahui, aplikasi Google Maps dapat melindungi dan memastikan kondisi keamanan keluarga yang sedang bepergian. Terutama untuk memantau pasangan agar tidak berbuat hal tak wajar seperti perselingkuhan.

Itu dia, penjelasan terkait cara melacak lokasi seseorang dari Google Maps. Bagaimana kira-kira tertarik untuk mencobanya, Ma?

Baca juga:

The Latest