Lirik Lagu ‘Biru’ OKAAY tentang Cinta Abadi
Ada makna tersendiri yang ingin disampaikan OKAAY melalui lagu 'Biru'
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
OKAAY merupakan sebuah grup musik bentukan Niko Al Hakim alias Okiin, yang juga dianggotai oleh Nicky Kay sebagai seorang vokalis. Diketahui nama OKAAY merupakan singkatkan dari Okin dan Kay. Grup musik yang pertama kali debut pada awal 2022 ini telah melahirkan banyak karya fenomenal, salah satunya single terbaru yang berjudul ‘Biru’.
Lagu ‘Biru’ telah resmi dirilis pada 22 Desember 2023. Niko Al Hakim dan Mohammad Raynald Prasetya selaku penulis dari lagi 'Biru' seolah ingin menyampai cerita lewat karya ini tentang sebuah cinta abadi tak boleh didustai serta harus diperjuangkan.
Berikut Popmama.com telah menghadirkan lirik lagu ‘Biru’ OKAAY tentang cinta abadi.
Yuk, disimak!
Lirik Lagu 'Biru' OKAAY
Cinta…
Yang abadi bagiku hanya fana
Karena banyaknya insan
Ingkar janji, dusta, perselingkuhan
Dan pacaran yang bohong
Tapi kau rubah asumsi
Menjadi sebuah ekspektasi
Maaf ku tak bisa sendiri
Kalau takdirnya sudah begini
Genggamlah jemari
Bersama jalani hari
Di foto biru kau berseri
Di bawah langit biru berjanji
Aya ego tlah jadi saksi
Semoga kau abadi
Ohh cinta…
Kita tlah terikat tentang permula
Bersedih tuk sehidup semati
Cukuplah berjanji tuk bertahan
Apa pun masalah terjadi
Maaf ku tak bisa sendiri
Walau takdirnya sudah begini
Gengamlah jermari
Bersama jalani hari
Di foto biru kau berseri
Di bawah langit biru berjanji
Aya ego tlah jadi saksi
Semoga kan abadi
1. Keraguan terhadap cinta
Ingkar janji, dusta, perselingkuhan
Dan pacaran yang bohong
Terkadang cinta tidak hanya mampu menghadirkan kebahagiaan, melainkan juga keraguan. Tak sedikit orang-orang yang telah memutuskan untuk jatuh cinta, tiba-tiba ragu terhadap cintanya, karena terbayang oleh beberapa hal buruk yang siap mengguncang di masa mendatang. Maka tak heran jika beberapa pasangan merasa cukup sulit untuk menjalani hubungan yang jauh lebih serius, karena terhalang oleh keraguan tersebut.
Beberapa frasa dalam lagu ini menjelaskan bahwa keraguan terhadap cinta bisa terjadi karena beberapa hal. Mulai dari ingkar janji, dusta, bahkan perselingkuhan. Oleh karena, setiap pasangan harus menjaga diri serta memberi kepercayaan agar keraguan itu bisa segera hilang.
2. Sendiri itu rasanya tidak enak
Maaf ku tak bisa sendiri
Kalau takdirnya sudah begini
Genggamlah jemari
Bersama jalani hari
Manusia tidak bisa hidup sendiri, karena manusia terlahir sebagai mahkluk sosial, sehingga keberadaannya selalu membutuhkan kehadiran orang lain. Jadi, wajar jika seseorang mengeluh karena tidak bisa hidup sendirian. Sebab, hidup sendiri itu sungguh terasa begitu menyiksa. Tidak ada tempat bercerita, mengeluh, bahkan juga pulang.
Lewat lagu 'Biru', OKAAY ingin menyampaikan bahwa beberapa orang tidak yakin jika bisa menjalani hidup seorang diri. Apalagi Tuhan pasti telah menakdirkan bahwa masing-masing orang akan diberikan pasangan yang sesuai dengan jodohnya masing-masing. Dengan begitu, hidup akan terasa lebih berwarna, karena segalanya bisa dilakukan secara bersama-sama.
3. Tetaplah bertahan apa pun yang terjadi
Kita tlah terikat tentang permula
Bersedih tuk sehidup semati
Cukuplah berjanji tuk bertahan
Apa pun masalah terjadi
Tentu ada banyak tantangan yang harus dihadapi oleh sepasang kekasih dalam mempertahankan sebuah hubungan asmara. Beberapa pasangan gagal dalam menghadapi masalah tersebut, sehingga memutuskan untuk mengakhiri.
Namun, tak sedikit pula pasangan yang berhasil melewati berbagai rintangan itu karena keyakinan mereka terhadap cinta. Mungkin salah satu cara agar bisa bertahan adalah janji untuk tidak meninggalkan apa pun yang terjadi.
Melalui lagu ini, OKAAY seolah ingin menyampaikan pesan bahwa setiap pasangan harus sama-sama berjanji sebelum memulai sebuah hubungan. Bukan tanpa sebab, janji dan komitmen dari masing-masing pasangan yang akan membuat hubungan tersebut bisa bertahan hingga ajal memisahkan.
Itulah lirik lagu 'Biru' OKAAY tentang cinta abadi. Bagaimana kesan kamu saat mendengar lagu ini? Sangat relate dengan percintaan kamu nggak, nih?
Baca juga:
- Lirik Lagu ‘Ku Tak Mampu Lagi’ Stevan Pasaribu Terjebak Hubungan Toxic
- Lirik Lagu 'Pelipur Jenuh Rasa' OKAAY, Refleksi tentang Perasaan
- Lirik Lagu 'Antara' OKAAY, Bercerita tentang Orang Ketiga